Suara.com - Suku Dinas Perhubungan Jakarta Pusat (Sudinhub Jakpus) menegaskan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak menambah kuota mudik gratis.
Dijelaskan oleh Kepala Suku Dinas (Kasudin) Perhubungan Jakarta Pusat Wildan Anwar, hingga Selasa ada 2.041 peserta yang terdaftar dalam data Sudin Perhubungan Jakarta Pusat, dari total kuota yang disiapkan sebanyak 19.280 penumpang.
"Masyarakat yang datang sebisa mungkin kita layani, jika kuota masih ada akan kita bantu. Sementara ini tidak ada penambahan kuota karena sesuai dengan anggaran yang kita punya. Dari Dishub DKI Jakarta akan berangkat serentak 17 April dari Monas," kata Wildan dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (30/3/2023).
Ia menilai, antusiasme masyarakat mengikuti mudik gratis sangat tinggi yang ditunjukkan dari kuota penumpang yang sudah habis dalam beberapa hari sejak pendaftaran dibuka.
Sementara, Sudin Perhubungan Jakarta Pusat tetap menyiapkan loket dan petugas yang akan memberi informasi kepada masyarakat terkait mudik gratis ini.
Salah satu pendaftar mudik gratis, Dwi Rianto mengaui dirinya sangat antusias dengan program mudik gratis meski ia hanya masuk dalam kuota cadangan.
"Tidak apa-apa. Jadi cadangan, mudah-mudahan dapat kuota dan bisa berangkat mudik. Saya berharap tahun depan kuotanya diperbanyak lagi," katanya.
Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan (Dishub) telah menutup sementara pendaftaran Mudik Gratis Tahun 2023 untuk melakukan verifikasi terhadap jumlah pendaftar yang saat ini sudah memenuhi kuota 19.280 orang.
Berdasarkan keterangan dalam situs pendaftaran mudikgratisjakarta.com pada Senin, Dishub Provinsi DKI Jakarta dapat membuka kembali pendaftaran setelah proses verifikasi selesai dan masih ada kuota yang tersedia.
Baca Juga: Mudik Lebaran akan Segera Tiba, Berikut Hal-Hal yang Mesti Dipersiapkan!
Adapun jadwal pemberangkatan peserta Program Mudik Gratis DKI Jakarta Tahun 2023 menggunakan 482 bus pada Senin, 17 April 2023 untuk arus mudik, serta Selasa, 28 April 2023 untuk arus balik.
Pada tahun ini, program mudik akan melayani perjalanan mudik menuju 19 kota/kabupaten di enam provinsi.
Nantinya bus akan berangkat mulai dari Monumen Nasional atau Monas. Dari kuota 19.280 orang, untuk kepergian, kuota yang tersedia sebanyak 11.120 orang. Sisanya yakni kuota kepulangan ke Jakarta sebanyak 8.160 orang.
Berita Terkait
-
Cara Daftar Mudik Gratis dari PLN
-
DIBUKA! Mudik Gratis 2023 Pegadaian: Syarat, Cara Daftar dan Kota Tujuan
-
Toyota Siapkan Diskon Khusus Ramadhan Untuk Perawatan Mobil, Pastikan Mudik Aman
-
Jelang Musim Mudik Lebaran, Dinkes DKI Sediakan Pos untuk Periksa Kesehatan Sopir Bus
-
Mudik Lebaran akan Segera Tiba, Berikut Hal-Hal yang Mesti Dipersiapkan!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
KPK Geledah Kantor Pusat Ditjen Pajak, Usut Korupsi 'Diskon' Pajak Rp60 Miliar
-
Sosiolog USK Sebut Peran Dasco Jadi Titik Balik Percepatan Pemulihan Aceh
-
Usut Kasus Korupsi Haji, KPK Periksa Ketua Bidang Ekonomi PBNU
-
5 Daerah Jakarta Masuk Kategori Siaga Banjir, Pompa Kali Asin Sempat Tembus Level Merah!
-
Jakarta Tenggelam Lagi, Modifikasi Cuma Solusi 'Semu', Infrastruktur Biang Keroknya?
-
Tantangan Rencana Rehabilitasi Pascabencana di Sumut: Banyak Rumah Rusak Tak Masuk Kriteria Bantuan
-
Giliran Ancaman Banjir Rob Hantui Pesisir Jakarta hingga 20 Januari
-
Kemenag Buka Penerimaan Murid Baru Madrasah 2026/2027, Bisa Daftar Online
-
Gaya Gibran Saat Kunker ke Papua: Kalungkan Noken dan Disambut Tari Tifa di Biak
-
Negara Nyaris Tekor Rp60 Miliar, KPK Bongkar Skandal 'Main Mata' Petugas Pajak Jakut