Suara.com - Partai Gerindra tidak merasa kehilangan sosok Sandiaga Uno jika nantinya benar merapat ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Di Gerindra Sandiaga menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina.
Wakil Ketua Umum Gerindra Habiburokhman mengatakan masuk keluarnya kader merupakan hal biasa. Termasuk kepergian Sandiaga Uno yang dikabarkan kian matang hijrah ke PPP.
"Enggak, kan bukan pertama masuk keluar partai. Semua partai pasti mengalami orang masuk keluar partai. Tidak ada masalah, mati satu tumbuh seribu, kan begitu," kata Habiburokhman di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (6/4/2023).
Sementara itu perihal kelanjutan kabar kepindahan Sandiaga, Habiburokhman mengaku belum tahu pasti. Ia hanya merujuk pernyataan Ketua Umum Prabowo Subianto bahwa Gerindra tidak bisa menahan kader yang memang ingin pergi.
"Kata Pak Prabowo, Gerindra ini partai terbuka siapapun bergabung monggo silakan selama menerima Pancasila, NKRI. Apalagi yang disebut Pak Prabowo kemarin empat pilar itu," ujar Habiburokhman.
"Tapi kita juga tidak bisa menghalangi orang yang mau keluar. Ya monggo-monggo saja," kata Habiburokhman.
Hijrah ke PPP
Sebelumnya politikus Partai Gerindra Kamrussamad menyampaikan adanya kabar bahwa Sandiaga Uno akan hijrah dari Gerindra. Informasi ini menyusul kabar dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang menyebut Sandiaga segera bergabung.
"Saya juga mendengar isu kabar bahwa beliau sudah memutuskan untuk pindah ke salah satu partai. Dan setahu saya beliau juga sudah punya rencana sendiri saya kira sebagai seorang politisi muda," kata Kamrussamad di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (5/4/2023).
Baca Juga: Giliran Yusril Sambangi Prabowo Di Kertanegara, Jajaki Kemungkinan Koalisi
Kamrussamad menuturkan berdasarkan informasi yang ia peroleh, hijrahnya Sandiaga sudah hampir pasti. Tinggal menunggu waktu Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra itu menyatakan hengkang.
"Resminya tunggu saja tetapi informasi saya sudah positif akan pindah," kata Kamrussamad.
Terkait ke mana Sandiaga berpindah, Kamrussamad menyatakan memang kecenderungan itu ke arah PPP.
"Kecenderungannya partai tersebut yang akan menjadi tempat barunya," ujar Kamrussamad.
Sementara itu bagaimana respons Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan internal partai, ia menyatakan belum mendapat kabar tentang itu.
"Saya ngomong sebagai teman Mas Sandi, (kalau) dari internal belum ada kabar. Belum (ada kabar)," kata Kamrussamad.
Berita Terkait
-
Sepak Terjang Ramson Siagian, Anggota DPR yang Minta Sumbangan Sarung ke Pertamina
-
Cek Fakta : Jokowi Diperiksa Malam Ini Terkait Ijazah Palsu, Prabowo Akan jadi Saksi dan Bongkar Bukti, Benarkah?
-
Elektabilitas Ganjar Anjlok Usai Tolak Timnas Israel, Pendukung Berpaling ke Prabowo
-
Giliran Yusril Sambangi Prabowo Di Kertanegara, Jajaki Kemungkinan Koalisi
-
Meski Ada Wacana Koalisi Besar, Prabowo Tetap Jadi Capres Gerindra
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
KPK Tancap Gas Sidik Korupsi Bansos, Meski Rudi Tanoe Terus Ajukan Praperadilan
-
Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards 2025 Sukses Digelar, Ini Daftar Para Jawaranya
-
Sekjen PBNU Minta Pengurus Tenang di Tengah Isu Pelengseran Gus Yahya dari Kursi Ketua Umum
-
Kader Muda PDIP Ditantang Teladani Pahlawan: Berjuang Tanpa Tanya Jabatan
-
Kementerian PU Tingkatkan Kapasitas Petugas Pelayanan Publik
-
Bukan Cuma Guru Ngaji, Ketua Kelompok Pengajian di Jember Kini Dapat Uang Insentif
-
Siswa Mengadu soal Perundungan di Sekolah, Wagub Rano Karno Janji Usut Tuntas
-
Mendagri Harap Karang Taruna Jadi Motor Penggerak Perubahan Desa
-
Tak Terima Jadi Tersangka, Kakak Hary Tanoe Kembali Ajukan Praperadilan Lawan KPK
-
Hadiri Acara 50 Tahun Kemerdekaan Republik Angola, Mendagri: Kehormatan Besar bagi Rakyat Indonesia