Suara.com - Bagi pecinta manga One Piece, pastinya sudah tak sabar menantikan rilis manga One Piece 1081. Sebelumnya, spoiler manga One Piece 1081 telah rilis pada tanggal 17 April 2023. Sedangkan untuk rilis resminya pada 23 April 2023.
Seperti manga-manga pada umumnya, One Piece 1081 juga telah merilis spoiler seminggu sebelum rilis resminya. Spoiler yang bertebaran pun membuat penggemar semakin tak sabar menantikan rilis resminya.
Salah satu platform yang menyajikan banyak spoiler manga One Piece yaitu media sosial, Twitter. Adapun salah satu akun yang turut membagikan spoiler tersebut yakni akun @OP_SPOILERS2023. Nah untuk selengkapnya, berikut ini spoiler manga One Piece 1081.
Spoiler Manga One Piece 1081
Dalam spoiler One Piece yang bertebaran tersebut, terlihat ceritanya akan berfokus pada Aokiji Kuzan. Akan tetapi, sosok Kuzan rupanya tak muncul dalam panel utama. Sedangkan, yang tampak justru kondisi pertarungan terkini antara Marshall D Teach saat melawan Trafalgar Law.
Oleh karena itu, meskipun One Piece 1081 diberi judul "Kapten Kapal ke-10, Kuzan", akan tetapi opening ceritanya dibuka oleh pertarungan Teach melawan Law.
Law kembali bertemu takdir yang sama bersama Kid saat melawan Shanks. Ini wajar mengingat lawan Law saat ini yaitu Teach, yang mana ia adalah Yonkou sekaligus kapten armada Bajak Laut Kurohige.
Meski demikian, dari spoiler yang telah beredar di Twitter belum memperlihatkan perkembangan terkini kondisi Law, apakah dia masih hidup atau mati. Ada teori yang menyebutkan, walaupun Law babak belur, itu tak akan membuatnya mati.
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, dalam manga One Piece 1081, Kuzan akan jadi 'tokoh utama'. Berbagai hal tentang sosok Kuzan pun perlahan-lahan terbongkar.
Adapun yang cukup mengejutkan salah satunya yaitu perkataan Teach terhadapnya usai ia memutuskan untuk bergabung bersama Bajak Laut Kurohige.
Teach menyinggung tentang 'Pria dengan Luka Bakar' yang sempat dikatakan mempunyai kunci menuju Road Poneglyph terakhir saat Kuzan gabung pertama kali.
Dalam spoiler tersebut, tampak juga Kuzan kembali bertemu dengan Grap, guru pertamanya. Dikabarkan, pertemuan tersebut berjalan menarik karena dibumbui pertarungan antara guru dan murid.
Pertarungan tersebut yang nantinya akan jadi penutup dari rangkaian cerita dalam manga One Piece 1081. Nah untuk mengetahui cerita lengkapnya, pastikan untuk menantikan rilis resminya pada 23 April 2023.
Demikian ulasan mengenai spoiler manga One Piece 1081 yang menarik untuk diketahui. Semoga bermanfaar!
Kontributor : Ulil Azmi
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
Terkini
-
'Tak Punya Tempat Curhat', Polisi Beberkan Latar Belakang Psikologis Pelaku Bom SMA 72 Jakarta
-
Roy Suryo Bantah Edit Ijazah Jokowi: Yang Seharusnya Tersangka Itu Orangnya
-
Wakil Ketua DPD RI: Capaian 50% Penerima Manfaat MBG Harus Menstimulasi Kemandirian Pangan Daerah
-
Bukan Cuma Kapal, Ini Daftar Armada Basarnas yang 'Terparkir' Akibat Anggaran Dipangkas Rp409 M
-
Detik-detik Mencekam Ledakan Bom di SMA 72 Jakarta Terungkap, Pelaku Terlihat Tenang Saat Eksekusi
-
Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Tuntut Keadilan dan Singgung Nama Silfester Matutina
-
Jadi Pembicara Kunci di COP30 Brasil, Sultan Baktiar Najamudin Tawarkan Gagasan Green Democracy
-
TOURISE 2025 Dibuka di Riyadh: Menteri Pariwisata Arab Saudi Bicara Inovasi dan Kolaborasi
-
AI Bigbox Permudah Fintech Verifikasi Identitas Pelanggan Lewat Solusi eKYC Canggih dan Aman
-
Wamenag Muhammad Syafi'i Soroti Kasus Gus Elham Yahya Cium Anak Kecil: Harus Dihentikan!