Suara.com - Bareskrim Polri tengah menyelidiki kasus dugaan penipuan penjualan tiket konser band Coldplay yang dilakukan melalui media sosial. Konser band asal Inggris itu diketahui bakal tampil di Jakarta.
Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Brigjen Adi Vivid mengaku sudah mengetahui hal tersebut lewat patroli siber. Kekinian, pihak kepolisian sedang melakukan penyelidikan terkait hal tersebut.
"Atas temuan tersebut kita sedang lakukan penyelidikan untuk mendalami dugaan penipuan yang terjadi," ujar Vivid kepada wartawan, Kamis (18/5/2023).
Vivid belum menjabarkan secara rinci siapa pihak yang diduga melakukan dugaan penipuan itu. Dia meminta korban melapor ke polisi agar bisa ditangani lebih maksimal.
"Kami juga akan mengundang penyedia jasa penjualan tiket resmi untuk mendapatkan keterangan dalam mendukung pengungkapan dugaan penipuan tiket online," kata Vivid.
Penipuan
Sebelumnya, viral di media sosial cuitan tentang dugaan penipuan penjualan tiket Coldplay. Hal itu disampaikan oleh akun Twitter @imyourpuduu.
Akun tersebut mengaku temannya ditipu oleh salah satu akun bernama @findtrove_id. Mulanya, korban mengaku malas untuk berebut tiket Coldplay.
Alhasil, teman korban menyewa jasa untuk membeli tiket konser. Tak lama setelah korban mentransfer uang, pemberi jasa tidak bisa dihubungi.
Baca Juga: Fakta Unik Guy Berryman, Bassist Coldplay yang Jarang Disorot
"Jadi akun @findtrove_id udah nipu temen dan banyak orang lain, dia udah bikin temen gue rugi 1,2 jt dan banyak korban yang ruginya jauh lebih besar. Sekitar 50 jt lebih yang udah oknum ini tipu," tulis akun @imyourpuduu.
Berita Terkait
-
Tips Ikut War Tiket Konser Agar Berhasil Tanpa Gangguan
-
Ditolak PA 212 di Jakarta, Coldplay Akan Konser di Bali, Kata Siapa?
-
Ramai Soal War Tiket Coldplay, Marshel Widianto Wakili Netizen Kritik Para Calo
-
Fakta Unik Guy Berryman, Bassist Coldplay yang Jarang Disorot
-
Waspada Penipuan Tiket Konser Coldplay, Dijual Hingga Rp.60 juta, Dimana Penjual Resminya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Banjir Jakarta, Sekitar 1.600 Warga Masih Mengungsi hingga Selasa Pagi
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air
-
Hujan Masih Akan Guyur Seluruh Jakarta Hari Ini
-
Modus Paket Online, Polisi Gagalkan Peredaran Vape Narkotika di Jakbar
-
Tolak Wacana Pilkada Lewat DPRD, PDIP Intens Lobi Partai Lain di Parlemen
-
Demo di Komdigi, Massa Minta Takedown Mens Rea di Netflix dan Ancam Lanjutkan Aksi ke Polda Metro
-
Nyumarno Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Bekasi Nonaktif Ade Kunang
-
Registrasi Akun SNPMB 2026 dan Jadwal Pelaksanaan SNBP Terbaru
-
Siapa Sebenarnya Pelapor Pandji? Polisi Usut Klaim Atas Nama NU-Muhammadiyah yang Dibantah Pusat
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?