Suara.com - Recep Tayyip Erdogan kembali memenangkan Pemilu Turki dan terpilih lagi sebagai Presiden untuk ketiga kalinya berturut-turut. Pada pemilu putaran kedua yang digelar Minggu (28/5/2023), Erdogan memperoleh 52,14 persen suara.
Kemenangan ini menandai berlanjutnya kembali masa pemerintahan Presiden Erdogan hingga 2028 mendatang. Pemilu pada 2023 ini adalah yang ketiga kalinya dimenangkan Erdogan selama 20 tahun memerintah Turki.
Menyitat laman CNN, Erdogan pertama kali terpilih menjadi Presiden Turki pada 2014 lalu. Di mana sebelumnya ia menjabat sebagai Perdana Menteri Turki sejak 2003 hingga 2014.
Di sisi lain, rival Erdogan yakni Kemal Kilicdaroglu mengantongi suara 47,86 persen. Ia menjadi penantang terkuat Erdogan di putaran pertama dan hanya kalah tipis empat poin!.
Pada pemilu putaran pertama itu, Erdogan meraih 49,51 persen suara, sedangkan Kilicdaroglu mengantongi 44,88 persen suara.
Meski mendapat perlawanan berat dari rivalnya, sejumlah analis sudah memprediksi bahwa Erdogan bakal kembali memenangi pemilu kali ini.
Salah satu alasannya yaitu karena partainya, AKP, menang di 10 dari 11 provinsi terdampak gempa dahsyat Turki pada awal Februari lalu.
Selain itu, Erdogan juga mendapat limpahan suara dari kandidat lain. Yang mana kandidat capres yang kalah, Sinan Ogan, awal pekan ini juga memberikan dukungannya kepada Erdogan. Ia meminta para pendukungnya memilih sang petahana di putaran kedua. Pada putaran pertama, Ogan meraih 5,17 persen suara.
Baca Juga: Di Bawah 20 Tahun Kepemimpinan Erdogan, Turki Alami Perubahan Apa Saja?
Berita Terkait
-
Olahan Domba Jadi Menu Spesial Idul Adha, Coba Resep Masak Khas Turki
-
Variasi Resep Makanan Idul Adha: Simak Cara Membuat Kebab Daging Sapi Cincang Khas Turki, Ini Beda dari yang Lain
-
Turki Gelar Uji Coba Rudal Balistik Jarak Pendek Buatan Dalam Negeri
-
Rumah Turki di New York Diserang, 12 Jendela dan Pintu Hancur
-
Usai Koar-Koar Mayang Dilamar Orang Turki dengan 20 Unta, Doddy Sudrajat Akui Hanya Bercanda: Joke Aja
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting