Suara.com - Kabar terbaru mengenai Idul Adha 2023 menjadi menarik, lantaran muncul isu bahwa libur hari raya kurban ini akan dilakukan tidak hanya 1 hari saja. Libur Idul Adha 2023 ditambah menjadi sebuah isu yang cukup santer beredar, selepas Menpan-RB mengindikasikan hal tersebut.
Awalnya, libur nasional akan diadakan pada tanggal 29 Juni 2023 saja. Namun belakangan terdapat indikasi atau usulan bahwa pada tanggal 28 dan 30 akan menjadi cuti bersama, sehingga akan ada libur panjang di akhir bulan Juni ini.
Tapi Apakah Benar?
Kabar mengenai libur Idul Adha 2023 ditambah berawal dari pernyataan Menpan-RB ketika ditemui awak media di Gedung DPR Senayan. Beliau mengungkapkan adanya usulan selain libur nasional tanggal 29 Juni, tanggal 28 juga diusulkan menjadi cuti bersama.
Hal ini dikarenakan adanya perbedaan penetapan Idul Adha 2023 antara pemerintah dan Muhammadiyah. Muhammadiyah telah menetapkan Idul Adha pada Rabu, 28 Juni 2023. Selain itu, diusulkan juga libur Idul Adha ditambah tanggal 30 yang merupakan hari ‘kejepit’ juga turut diusulkan menjadi hari cuti bersama.
Secara aktual, usulan ini tengah diproses oleh pemerintah pusat agar dapat memberikan keputusan yang paling ideal terkait cuti bersama. Beliau berharap supaya keputusan jelas bisa segera dikeluarkan karena Idul Adha 2023 sudah tidak lama lagi akan tiba.
Pertimbangan yang Dilakukan
Rapat dan diskusi mengenai usulan ini sampai ke Sekretariat Negara, dengan mempertimbangkan beberapa aspek utama. Menpan-RP juga menegaskan bahwa pertimbangan ini tidak hanya berdasarkan usulan dari Muhammadiyah saja, namun demi kebaikan bersama masyarakat INdonesia.
Variabel lain yang juga dipertimbangkan adalah bahwa pada akhir Juni 2023 masih berada di periode libur anak sekolah. Idealnya dengan hari libur yang ditambah, maka quality time bersama keluarga akan semakin banyak.
Baca Juga: LIBUR PANJANG! Pemerintah Berikan Cuti Bersama 2 Hari untuk Hari Raya Idul Adha 2023
Variabel selanjutnya adalah terkait dengan pergerakan ekonomi ke daerah. Menpan-RB menyampaikan bahwa ketika ada libur yang lebih dari dua hari, muncul pergerakan masyarakat ke daerah dan dapat mendorong pemerataan ekonomi di berbagai kawasan.
Pertimbangan atas berbagai aspek ini terus dilakukan demi dapat mengakomodir kepentingan seluruh warga negara Indonesia. Tentu, dalam koridor perayaan hari raya Idul Adha 2023, hal ini menjadi cukup kompleks agar semua orang dapat menikmati keuntungan dari hari libur yang ditetapkan ini.
Ketika artikel ini ditulis, pengumuman atas hasil rapat sudah dirilis. Keputusan untuk cuti bersama diteken oleh tiga menteri yang bersangkutan, Menteri Agama, Menpan-RB, dan Menaker. Secara final, cuti bersama Idul Adha 2023 akan diadakan pada tanggal 28 dan 30 Juni 2023, sehingga libur Idul Adha 2023 akan menjadi salah satu libur panjang di akhir bulan Juni 2023 ini.
Itu tadi sekilas mengenai usulan libur Idul Adha 2023 ditambah yang telah diresmikan oleh pemerintah pusat. Semoga bermanfaat, dan selamat melanjutkan kegiatan Anda!
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
-
LIBUR PANJANG! Pemerintah Berikan Cuti Bersama 2 Hari untuk Hari Raya Idul Adha 2023
-
Tanggal Berapa Puasa Arafah 2023? Cek Hasil Sidang Isbat Idul Adha Terbaru
-
5 Keutamaan Bulan Dzulhijjah dan Amalan Sunnah yang Dianjurkan
-
3 Golongan yang Berhak Menerima Daging Kurban Sesuai dengan Syariat Islam
-
2 Resep Olahan Daging Kurban Idul Adha 2023 yang Praktis, Sat Set Tak Pakai Ribet!
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Akar Masalah Seleksi Hakim MK: Konfigurasi Kekuasaan dan Upaya Melahirkan 'Hakim Boneka'
-
Mabes Polri Endus Praktik Saham Gorengan di Balik IHSG Anjlok, Siap Buru Mafia Pasar Modal
-
IDAI Ingatkan Lonjakan Penyakit Anak di Musim Hujan: Waspada Super Flu hingga Bahaya Zat Kimia
-
Duduki Kursi Ketum PBNU Lagi, Gus Yahya: Semua Kembali Guyub
-
Kasus Resmi Dihentikan, Hogi Minaya Legowo Tak Tuntut Balik
-
Percepat Program Prioritas Pemerintah, Kemendagri Akan Gelar Rakornas Pusat & Daerah 2026
-
Akhirnya Senyum Lebar! Hogi Minaya Blak-blakan Soal Masa Kelam Jadi Tersangka
-
Kemenkes Kerahkan 513 Nakes ke Wilayah Paling Terisolir di Aceh
-
KPK Endus Perintah Petinggi Maktour Travel untuk Hancurkan Barang Bukti Kasus Haji
-
Pejabat OJK-BEI Mundur Saja Tak Cukup, Ketua Banggar DPR Desak Rombak Aturan 'Free Float'