Suara.com - Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi menanggapi pernyataan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburrokhman yang menyambut Partai Amanat Nasional (PAN), jika bergabung dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).
Menurut Awiek, sapaan Achmad Baidowi, ada elite PAN Lainnya yang sudah nyaman dengan Ganjar.
"Sejumlah elite PAN juga menyatakan lebih nyaman dengan Pak Ganjar," katanya saat ditemui di Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (27/6/2023).
Menurut dia, hingga saat ini PAN tampaknya belum menentukan keberpihakan.
Meski begitu, dia mengaku menghormati sikap PAN.
"Barangkali kawan PAN yang bilang ke saya lebih cenderung ke Pak Ganjar, itu gambaran keputusan PAN ke depan," ujar Awiek.
Namun, jika kemudian PAN memilih mengusung Prabowo, Awiek mengatakan bakal menghormati hak politik partai berlambang matahari itu.
"Kalau kemudian PAN ke Prabowo, ya mau apalagi, wong mereka punya hak politik yang sama untuk menentukan sikap," tambah dia.
Sebelumnya, Habiburokhman menilai KKIR akan makin ideal jika PAN memutuskan untuk bergabung dan mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden.
Baca Juga: Ada Pesan Tersembunyi di Balik Foto Bareng Ganjar dan Anies di Mina: Pendukung Jangan Overdosis
"Kalau akhirnya ada koalisi tersebut (KKIR bersama PAN) saya pikir memang sudah pas banget," kata Habiburokhman di Kompleks Parlemen Senayan, Senin (26/6/2023).
Hal itu disampaikan Habiburokhman dalam menanggapi pernyataan Wakil Sekjen PAN Fikri Yasin yang menyebut ada kecenderungan partainya mendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
Terkini
-
Rustam Effendi Sebut Eggi Sudjana Musuh dalam Selimut, di TPUA Dia Duri dalam Daging!
-
Kepala Daerah yang Di-endorse Jokowi Ditangkap KPK, Bukti Pengaruh Politik Memudar Pasca Lengser?
-
BGN Tegaskan Program MBG Tak Ganggu Pendidikan, Anggaran dan Program Justru Terus Meningkat
-
Misi Berbahaya di Pongkor: Basarnas Terjang 'Lubang Maut' Demi Evakuasi 3 Penambang
-
Jaksa Agung Tindak Tegas 165 Pegawai Nakal Sepanjang 2025: 72 Orang Dijatuhi Hukuman Berat
-
DPR Mulai Belanja Masukan RUU Pemilu, Pastikan Soal Isu Pilpres Via MPR Tak Bakal Dibahas
-
BNI Dorong UMKM Manfaatkan AI untuk Perkuat Daya Saing Digital hingga Ekspor
-
Dari Brimob Aceh ke Garis Depan Donbass: Mengapa Tentara Bayaran Rusia Menjadi Pilihan Fatal?
-
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka: Cek Jadwal dan Link Latihan Soalnya
-
Jaksa Agung Ungkap Kerugian Negara Akibat Korupsi Tembus Rp300,86 Triliun Sepanjang 2025