Kegiatan senam bareng bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi pada Sabtu (29/7/2023) dibatalkan oleh pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto karena proses perizinan.
Mulanya, acara yang diadakan oleh PKS tersebut sudah mendapatkan perizinan, tetapi tiba-tiba H-1 izin dicabut oleh Pemkot Bekasi.
Pencabutan izin tersebut ternyata mendapatkan protes dari pihak PKS, protes tersebut disampaikan oleh Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS, Heri Koswara.
Pihaknya sangat menyesalkan pencabutan izin tersebut, karena mereka tidak diberikan solusi atas pembatalan izin penggunaan Stadion Patriot.
Di sisi lain, Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto turut menjelaskan alasan pencabutan izin tersebut dalam surat nomor 426.22/5419-Dispora.GOR tanggal 28 Juli 2023 tentang pemakaian Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi. Surat tersebut disampaikan kepada Ketua DPD PKS Kota Bekasi.
“Pada dasarnya dari Pemkot Bekasi sudah memberikan izin, saya tanda tangani, tapi ternyata ada statuta PSSI yang menyebutkan bahwa stadion harus steril dari segala aktivitas 28 jam sebelum pertandingan, sehingga medcom pengawas pertandingan PSM vs Bhayangkara tidak memberikan izin. Saya juga mohon maaf kepada panitia yang sudah mempersiapkan acara tersebut,” jelas Tri.
Lantas, seperti apakah profil Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto tersebut? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Profil Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto
Tri Adhianto diketahui lahir di Jakarta pada 3 Januari 1970. Di tahun 1999, ia berhasil menjadi sarjana atau S1, dan di tahun 2000 Tri berhasil lulus program S2. Tak cukup sampai disitu, ia kemudian menyelesaikan pendidikan S3-nya untuk meraih gelar Doktor pada tahun 2012.
Baca Juga: Kronologi Plt Walkot Bekasi Cabut Izin Pakai Stadion Buat Acara Anies, Tabrakan Jadwal dengan Liga 1
Ia pernah menduduki beberapa jabatan strategis dalam pemerintahan. Tri juga diketahui merupakan birokrat tulen asal Kota Bekasi,
Sebelum ia menduduki jabatan sebagai Plt Walkot Bekasi, Tri pernah menjadi Kasie Pengendalian dan Keselamatan Lalu Lintas pada Teknik Lalu Lintas (Lalin) Dishub Kota Bekasi di tahun 2004 lalu.
Kemudian, di tahun 2008 Tri menduduki jabatan sebagai Kabid Teknik Lalin Dishub Kota Bekasi. Ia juga pernah menduduki jabatan sebagai Sekretaris Dinas Bina Marga dan Tata Air tahun 2011.
Setelah itu, Tri dipercaya untuk menempati Kepala Dinas Bina Marga dan Tata Air tahun 2013. Lalu, pada tahun 2017, karirnya mulai melejit dengan menempati posisi sebagai Wakil Wali Kota Bekasi mendampingi Rahmat Effendi. Kemudian, Tri menduduki jabatan sebagai Plt Wali Kota Bekasi sejak 7 Januari 2022 lalu.
Ia ditunjuk sebagai Plt Wali Kota Bekasi karena Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi saat itu terjerat kasus dugaan korupsi.
Kontributor : Syifa Khoerunnisa
Berita Terkait
-
Kronologi Plt Walkot Bekasi Cabut Izin Pakai Stadion Buat Acara Anies, Tabrakan Jadwal dengan Liga 1
-
Bahas Tantangan Pendidikan, Anies Baswedan Sebut Negara Minta Rakyat Diam
-
Biodata dan Agama Nissa Sabyan, Penyanyi Religi yang Dikabarkan Mau Menikah dengan Ayus Sabyan
-
Anies Minta Susi Pudjiastuti Ikut Paket C Biar Punya Ijazah SMA, untuk Keperluan Cawapres?
-
Profil Briptu Tiara Nissa, Polwan Indonesia yang Jadi Lulusan Terbaik Akpol Turki
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Bahas Kereta Listrik, Mahasiswa: Jangan Sampai Cuma Pindah Beban Karbon ke Kementerian Sebelah
-
Ironi Harta Miliaran Bupati Pati dan Walkot Madiun: Sama-sama Terjaring OTT KPK, Siapa Paling Kaya?
-
Komisi A DPRD DKI Soroti 'Timing' Modifikasi Cuaca Jakarta: Jangan Sampai Buang Anggaran!
-
Pakai Jaket Biru dan Topi Hitam, Wali Kota Madiun Maidi Tiba di KPK Usai Terjaring OTT
-
Horor di Serang! Makam 7 Tahun Dibongkar, Tengkorak Jenazah Raib Misterius
-
Kubu Nadiem akan Laporkan 3 Saksi ke KPK, Diduga Terima Duit Panas Chromebook, Siapa Mereka?
-
Wajah Baru Kolong Tol Angke: Usulan Pelaku Tawuran Disulap Jadi Skate Park Keren
-
Deretan 'Dosa' Bupati Pati Sudewo: Tantang Warga, Pajak 250 Persen, Kini Kena OTT KPK
-
Stop 'Main Aman', Legislator Gerindra Desak Negara Akhiri Konflik Agraria Permanen
-
Detik-detik Mencekam Polisi Rebut Kaki Ibu dari Cengkeraman Buaya 3 Meter di Tarakan