Suara.com - Muharram merupakan salah satu bulan yang paling dimuliakan Allah SWT, demikianlah yang ditekankan oleh Ustaz Adi Hidayat dalam video yang diunggah di kanal YouTube-nya.
"Bahwa penamaan Al Muharram memberikan kesan pembelajaran kepada kita agar mampu mentransformasikan diri menjadi lebih baik, lebih salih, dengan cara meninggalkan yang diharamkan, yang dilarang," jelas Ustaz Adi Hidayat, dikutip pada Rabu (2/8/2023).
Karena itulah ada beberapa amalan salih yang bisa Anda kerjakan untuk meraup pahala sebanyak-banyaknya. Bahkan Anda bisa mendapatkan pahala dua kali lipat bila mengerjakannya dengan baik, seperti apakah?
Ustaz Adi Hidayat mengutip Surat At-Taubah ayat 9 yang menyebutkan empat bulan Hijriah yang dimuliakan untuk melatih umat Muslim menjadi lebih baik.
Lalu seperti apa caranya?
Yang pertama adalah dengan menjaga pandangan. "Mata mesti memandang yang baik dengan tidak menempat pandangan itu dengan memandang yang tidak baik," ungkapnya.
Amalan yang kedua adalah dengan menjaga lisan.
"Lisan mestinya bertutur yang baik karena diciptakan untuk berkata yang baik," sambungnya. "Kata Nabi, 'Siapa yang merasa yakin dengan Allah dan akan dihisab di hari kiamat, maka gunakan lisan untuk bertutur yang baik, bila tak mampu cukup diam'."
Lalu amalan berikutnya adalah dengan meninggalkan segala perkara haram dan dilarang oleh Allah SWT.
Baca Juga: Ustaz Adi Hidayat Kasih Tips Cari Calon Istri Berdasar Kisah Nabi, Para Pria Wajib Baca!
"Jangan pernah melanggar ketentuan dengan mengerjakan yang haram di bulan-bulan latihan tersebut," tegas Ustaz Adi Hidayat, lantas menerangkan bulan-bulan berlatih yang salah satunya termasuk bulan Muharram.
Maksud berlatih di sini adalah untuk membiasakan umat Muslim meninggalkan perkara yang buruk dan memperbanyak pahala untuk bekal di akhirat kelak.
"Jika ada seorang Muslim sengaja melakukan pekerjaan haram di bulan-bulan khurum, maka boleh jadi potensi dosanya itu bisa 2 kali lipat dari hari-hari biasa," kata Ustaz Adi Hidayat.
"Sebaliknya para ulama juga mengomentari, bila melakukan perbuatan yang mulia, maka boleh jadi pahalanya dua kali lipat dari hari-hari biasa," sambungnya.
Beberapa amalan salih yang bisa ditingkatkan lainnya seperti memperbanyak salat, infaq, doa, serta interaksi dengan Al Quran.
"Lalu kerjakan satu amalan yang berpotensi mengumpulkan keseluruhannya, yaitu berpuasa. Sangat dianjurkan berpuasa di bulan-bulan khurum dan disukai Nabi Muhammad SAW," jelasnya menambahkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Sempat Tenggelam 1 Meter, Banjir Jakarta Selatan Akhirnya Surut Total Dini Hari
-
'Wallahi, Billahi, Tallahi!' Surat Sumpah Abdul Wahid dari Sel KPK Gegerkan Riau
-
Usai Bermalam di IKN, Prabowo Tinjau Progres Pembangunan Ibu Kota Nusantara
-
Tunanetra Terjatuh ke Selokan Usai Gunakan Transjakarta Cares, Manajemen Janji Evaluasi Layanan
-
Tunanetra Terjatuh ke Selokan Usai Gunakan Transjakarta Cares, Manajemen Janji Evaluasi Layanan
-
SBY: Matahari di Partai Demokrat Hanya Satu, Mas AHY
-
Jakarta Belum Kering dari Banjir, BMKG Kembali Terbitkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Terjang DIY, Satu Warga Kulon Progo Tewas Tersambar Petir
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
Banjir Jakarta Utara, 643 Warga Semper Barat Mengungsi, Kapolda: Kami Pastikan Terlayani dengan Baik