Suara.com - Sebuah akun TikTok menayangkan video pesawat tengah menukik tajam. Dalam video, pesawat itu dinarasikan terjatuh.
Adapun dalam video berdurasi 38 detik itu didukung oleh tulisan "detik-detik pesawat jatuh". Di bawah video juga ditambahkan tulisan angka 27.09.23.
Dalam videonya terdengar seorang pria berbicara ada pesawat jatuh. Ia mengarahkan kameranya ke pesawat yang tengah menukik ke bawah.
"Jatuh pesawat itu, jatuh itu," kata pria tersebut sebagaimana dikutip melalui akun TikTok @sedulurklcauchan pada Rabu (27/9/2023).
"Wah, jatuh tuh," sambung pria itu meyakini.
Kemudian, ada suara pria lainnya yang mendekati untuk meyakini bahwa ada pesawat jatuh. Perekam pun kembali meyakini kalau pesawat itu terjatuh.
"Serius, serius gak bohong, nyungsep," ucapnya.
Video tersebut diunggah sekitar pukul 12.30 WIB. Sebanyak 8.829 pengguna TikTok menyukai video tersebut.
Semenjak diunggah sedari siang tadi, sudah ada 549 komentar mewarnai postingan itu.
Baca Juga: "Terima Kasih Pemerintah, Pelarangan Tiktok Shop Membuat Saya Kehilangan Pekerjaan"
Kepala Dinas Penerangan Angkatan Udara (Kadispenau) Kolonel Pnb Agung Sasongkojati meluruskan informasi tersebut. Ia membantah adanya pesawat jatuh.
"Tidak (jatuh)," tegas Agung saat dikonfirmasi, Rabu malam.
Agung menjelaskan, pesawat yang dimaksud itu merupakan pesawat aerobatik TNI Angkatan Udara. Pesawat tersebut tengah melakukan sesi latihan saat Pameran TNI AD Fair 2023.
"Itu pesawat aerobatik TNI AU latihan diatas Monas tadi siang," tegasnya.
Berita Terkait
-
Alasan Fuji Beri Ratusan Gift TikTok ke Mayang: Harus Membantu Kepada yang Membutuhkan
-
Lucky Hakim Kunjungi Pasar Tanah Abang yang Kini Sepi: Saya Bisa Joget-joget di Sini
-
Bupati Maluku Tenggara Diduga Lecehkan Karyawati, Awalnya Minta Dipijat hingga Netizen Geram
-
Video Viral Hari Ini: Pegawai Puskesmas Senam Padahal Pasien Sedang Nunggu Antrean, Diduga di Semarang
-
"Terima Kasih Pemerintah, Pelarangan Tiktok Shop Membuat Saya Kehilangan Pekerjaan"
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Longsor di Bandung Barat: 89 Warga Diduga Tertimbun, DPR Desak Basarnas Gerak Cepat
-
Indonesia Siap Beri Pengaruh di Dewan Perdamaian Agar Tetap Menuju Kemerdekaan Palestina
-
Bersama TP PKK, Kasatgas Tito Karnavian Turun Langsung Bantu Warga Terdampak di Aceh Tamiang
-
Menlu Sugiono Sebut Dunia Sambut Positif Pidato 'Prabowonomics', Indonesia Naik Tingkat?
-
AS Ambisi Kuasai Greenland, Bagaimana Sikap Indonesia?
-
Menekraf Resmikan GBTI, Museum Akulturasi Menyusuri Perjalanan Panjang Tionghoa di Indonesia
-
Momen Menarik saat Prabowo Lepas Sarung Tangan Demi Salami dan Beri Koin ke Pengawal Swiss
-
Update Banjir Jakarta: 90 RT dan 9 Ruas Jalan Masih Tergenang hingga Sabtu Pagi
-
Selebgram Lula Lahfah Tewas Misterius di Kamar Apartemen, Polisi: Tak Ada Tanda Penganiayaan!
-
Inntip Momen Keakraban Macron Sambut Prabowo di Paris, Ada Pelukan Hangat saat Jamuan Pribadi