Suara.com - Wakil Ketua Umum DPP Partai Hanura, Herry Lontung Siregar ditetapkan sebagai tersangka atas kasus penipuan di Sumatera Utara senilai Rp 1 miliar.
Banyak orang mencari-cari biodata Herry Lontung sebab siapa sangka, politisi ulung ini ternyata paman Wali Kota Medan, Bobby Nasution. Bobby sendiri merupakan menantu Presiden Jokowi.
Kasus penipuan dengan nilai fantastis itu berawal saat korban pemilik Akademi Kebidanan Matorkis Kota Padang Sidimpuan, Tetty Rumondang ingin mengurus peningkatan status Akbid miliknya menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan.
Herry yang masih memiliki hubungan persaudaraan dengan korban menawarkan bantuan untuk mengurusnya. Korban memberikan uang sebesar Rp 1 miliar kepada Herry agar status sekolah lekas berganti.
Siapa sangka ternyata Herry Lontung memberikan nomor registrasi palsu kepada Tetty dan membawa kabur uang Rp 1 miliar.
Nah, bagi Anda yang penasaran dengan sosok Herry Lontung Siregar, berikut ini biografi Herry Lontung lengkap dengan profil.
Profil Herry Lontung
Pemilik nama lengkap Herry Lontung Siregar lahir di Gunung Tua, Padang Lawas Utara, Sumatera Utara pada 25 Juli 1960. Karier politiknya dimulai ketika ia terpilih menjadi Wakil Bupati Tapanuli Selatan periode 2000-2005.
Empat tahun berselang, ia sukses menjadi anggota parlemen dari partai Hanura tahun 2009-2014 setelah meraup 23.358 suara di dapil Sumatera Utara II.
Baca Juga: Mentan Syahrul Yasin Limpo dan 2 Adiknya yang 'Kompak Nyemplung' di Pusaran Korupsi
Di DPR RI, Herry Lontung menjadi anggota Komisi X DPR RI yang membidangi pariwisata, pendidikan, pemuda, olahraga dan perpustakaan. Tak hanya itu, ia juga menjadi anggota Badan Anggaran DPR RI di periode tersebut.
Sukses menjadi wakil rakyat, Herry Lontung mencalonkan diri sebagai Gubernur Sumatera Utara 2013-2018 dari Partai Hanura.
Sayangnya, di pengumuman akhir Pilgub Sumut 2013, Partai Hanura yang berkoalisi dengan PKS, Partai Patriot dan beberapa partai lain sepakat mengusung Gatot Pujo Nugroho dan Tengku Erry Nuradi.
Karier politiknya di Partai Hanura mulai moncer tahun 2018. Ketum Hanura Oesman Sapta Odang menunjuk Herry Lontung menjadi Sekjen Partai Hanura menggantikan Sjariffudin Sudding.
Pada tahun 2022, ia resmi diangkat menjadi Wakil Ketua Umum DPP Hanura bidang Harian.
Biodata Herry Lontung
Berita Terkait
-
Mentan Syahrul Yasin Limpo dan 2 Adiknya yang 'Kompak Nyemplung' di Pusaran Korupsi
-
Profil Pelaku Bullying Cilacap: Jawara Silat dan Tilawah, Siapa Namanya?
-
Profil, Biodata, Agama Ji Chang Wook Pemeran Utama Drakor The Worst Of Evil
-
Polisi Tangkap Dua Pelaku Curanmor Dari Lampung
-
Profil Ali Haidar Petinju Adik Ipar Tasya Farasya
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Budi Arie Bantah Isu Projo Jauh dari Jokowi: Jangan di-Framing!
-
Budi Arie Hubungi Jokowi, Ungkap Rencana Ganti Logo Projo Lewat Sayembara
-
Delapan Tanggul di Jaksel Roboh dan Longsor, Pemprov DKI Gerak Cepat Lakukan Perbaikan
-
Partai Ummat Kritik Pramono Anung, Sebut Kebijakan Jakarta Tak Berpihak Wong Cilik
-
BMKG: Puncak Musim Hujan Dimulai November, Berlangsung Lebih Lama hingga Februari 2026
-
Lewat Aklamasi, Budi Arie Lanjut Pimpin Projo 2025-2030
-
Anak Menteri Keuangan Yudo Sadewa Kembali Viral, Kali Ini Diduga Sindir Gibran Lewat Postingan Satir
-
Investment Outlook 2025 Redefining Value: Investment Strategy in the Age of Innovation
-
Ini Cerita Aqsa Syauqi Peraih DPD Award 2025 Kategori Pembangunan Sosial & Kesehatan
-
Dihadang Sopir Angkot, Layanan Mikrotrans PulogadungKampung Rambutan Disetop Sementara