Suara.com - Donald Trump terus teratas dalam tingkat elektabilitas bakal calon Presiden Amerika Serikat untuk Pemilu 2024 dari Partai Republik, yang awal tahun depan akan memasuki masa primary (pemilihan pendahuluan) dan kaukus mulai 15 Januari di Iowa.
Dari berbagai jajak pendapat, termasuk Reuters/Ipsos dan Economist/YouGov, Donald Trump mengungguli semua bakal calon presiden lainnya dari Partai Republik, dengan kisaran 41-55 persen.
Gubernur Florida Ron DeSantis dan mantan Duta Besar AS Nikki Haley sejauh ini menjadi dua pesaing terkuat Trump.
Bahkan jika pemilu diadakan saat ini, Trump diprediksi mengalahkan petahana Presiden Joe Biden dari Partai Demokrat.
Menurut jajak pendapat New York Times dan Siena College, Trump mengungguli Biden dengan perbandingan 46 persen melawan 44 persen.
Dalam jajak pendapat lain yang diselenggarakan oleh Morning Consult/Bloomberg News, Trump mengungguli Biden dengan 47 persen melawan 42 persen.
Oleh karena itu, wajar jika tim sukses Donald Trump optimistis mantan Presiden Amerika Serikat itu akan mulus mendapatkan tiket calon presiden dari Partai Republik pada Konvensi Partai Republik pada pertengahan Juli tahun depan.
Mereka juga yakin Trump akan mengalahkan Biden pada 5 November 2024 ketika hari pemungutan suara untuk Pemilu 2024 digelar.
Namun, Trump sedang terganjal kasus hukum yang bisa mengubur impiannya menduduki lagi Gedung Putih yang selama satu periode didudukinya setelah memenangi Pemilu 2016.
Baca Juga: Sering Joget Meski Waktunya Tak Tepat, Prabowo Terinspirasi Donald Trump?
Trump terjerat empat kasus besar yang persidangan baru digelar pada tahun depan.
Dua dari empat perkara itu adalah kasus tingkat nasional atau federal, sedangkan dua lainnya tingkat negara bagian.
Vonis di Colorado
Kasus pertama adalah dakwaan bersekongkol membatalkan hasil Pilpres 2020. Menurut laman The Atlantic, kasus ini akan disidangkan awal Maret tahun depan.
Kemudian, pada 25 Maret 2024, Trump akan disidangkan di Pengadilan Distrik Manhataan di Negara Bagian New York dalam kasus pembayaran uang tutup mulut kepada seorang bintang film porno menjelang Pilpres 2016.
Lalu, pada 20 Mei 2024, Trump akan disidangkan di Florida dalam kasus menyimpan secara ilegal dokumen-dokumen rahasia negara setelah tak lagi menjadi presiden. Dia juga didakwa menyembunyikan dokumen-dokumen itu dari penyidik negara.
Berita Terkait
-
Dear Investor! Asing Sebut Pasar Saham RI Bakal Terguncang Pada Pemilu 2024
-
Joe Biden Mau Dimakzulkan DPR AS, Ternyata Gara-gara Ini
-
Sering Joget Meski Waktunya Tak Tepat, Prabowo Terinspirasi Donald Trump?
-
Menelaah Democratic Backsliding Pemerintah Presiden Jokowi dan Donald Trump
-
Waduh! Gaya Kepemimpinan Jokowi Dicap Mirip Donald Trump, Cendekiawan Ini Ungkap Kesamaannya
Terpopuler
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Fakta Viral Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun, Maharnya Rp 3 Miliar!
- Promo Super Hemat di Superindo, Cek Katalog Promo Sekarang
- Tahu-Tahu Mau Nikah Besok, Perbedaan Usia Amanda Manopo dan Kenny Austin Jadi Sorotan
Pilihan
-
Cuma Satu Pemain di Skuad Timnas Indonesia Sekarang yang Pernah Bobol Gawang Irak
-
4 Rekomendasi HP Murah dengan MediaTek Dimensity 7300, Performa Gaming Ngebut Mulai dari 2 Jutaan
-
Tarif Transjakarta Naik Imbas Pemangkasan Dana Transfer Pemerintah Pusat?
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
Terkini
-
Sekolah Rakyat di Situbondo Tetap Jalan 2026, Bupati Tegaskan Tidak Sepi Peminat
-
Terkunci dalam Kamar Saat Kebakaran, Pria ODGJ Tewas di Tambora
-
Bahasa Inggris Jadi Mapel Wajib SD-SMA Mulai 2027, Kemendikdasmen Siapkan Pelatihan Guru Massal
-
Komisi XIII DPR Dorong Kasus Konflik TPL di Danau Toba Dibawa ke Pansus Agraria
-
Jakpro Siapkan Kajian Teknis Perpanjangan Rute LRT Jakarta ke JIS dan PIK 2
-
'Apapun Putusannya, Kami Hormati,' Sikap Kejagung di Ujung Sidang Praperadilan Nadiem Makarim
-
Detik-detik Gempa Dahsyat di Filipina, Alarm Tsunami Aktif Buat Sulut dan Papua
-
Menko Zulkifli Hasan Panen Ayam Petelur, Apresiasi PNM Bangun Ketahanan Pangan Desa
-
Seskab Teddy Sampaikan Santunan dari Prabowo untuk Keluarga Prajurit yang Gugur Jelang HUT ke-80 TNI
-
Terungkap! Ini 'Dosa' Eks Kajari Jakbar yang Bikin Jabatannya Lenyap