Suara.com - Masuknya Erick Thohir dan Khofifah Indar Parawansa dinilai makin menguatkan pasangan nomor urut 2, Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024.
Peneliti Indikator Politik Indonesia, Bawono Kumoro mengatakan, Erick dikenal sebagai salah satu menteri terbaik di Kabinet Indonesia Maju yang pekerja keras dan bertangan dingin.
"Kementerian BUMN dan Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) mengalami perkembangan sangat positif di tangan Erick Thohir. Dukungan Erick terhadap Prabowo tentu saja akan berdampak positif bagi pemenangan Prabowo di gelaran pemilihan presiden 2024," kata Bawono dalam keterangan tertulisnya, Senin (22/1/2024).
Erick, lanjut Bawono, juga merupakan menteri yang paling diandalkan dan memiliki kepercayaan tinggi di mata Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Menempatkan Erick sebagai Menteri Koordinator Bidang Maritim selama Luhut Binsar Pandjaitan menjalani pemulihan kesehatan menunjukkan kepercayaan tinggi Presiden Joko Widodo terhadap Erick," jelasnya.
Sementara itu, tergabungnya Khofifah Indar Parawansa di dalam barisan pemenangan Prabowo-Gibran dinilai bisa mendulang raihan suara pemilih di Jawa Timur.
Sebagai Gubernur Jawa Timur petahana dengan tingkat approval rating tinggi, Bawono menilai langkah politik Khofifah tersebut tentu saja sangat berpotensi mendatangkan insentif elektoral bagi Prabowo-Gibran di Jawa Timur di pemilu mendatang.
"Apalagi hasil survei menujukkan pasangan calon ini unggul cukup jauh dibandingkan dua pasangan calon lain di Jawa Timur," ucap Bawono.
Berdasarkan survei terbaru Lembaga Survei Indonesia periode 16-28 Desember 2023 lalu, kata Bawono, elektabilitas Prabowo-Gibran di Jawa Timur unggul jauh dari dua pasangan calon lain dengan angka 46,7 persen.
Baca Juga: Erick Thohir Terang-terangan Dukung Prabowo-Gibran, Anies: Presiden Bilang Harus Netral Bukan?
"Hal ini menunjukkan elektabilitas Prabowo di Jatim semakin kompetitif. Sangat jauh berbeda dengan kondisi pemilu 2014 dan pemilu 2019,” katanya.
“Unggul dengan jarak elektabilitas jauh di Jatim memiliki arti penting bagi Prabowo untuk dapat menggaransi kemenangan mutlak di Jawa dan juga di tingkat nasional di pemilu 2024 mendatang," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
MAKI Desak KPK Naikkan Status Dugaan Rekening Gendut Istri Pejabat Kemenag Agar Bisa Diblokir
-
Pelanggaran Disiplin ASN, Kementan: Penanganan Indah Megahwati Mengacu pada Peraturan yang Berlaku
-
Sesar Opak Picu Gempa M 4,5 di Bantul, BMKG Catat Puluhan Gempa Susulan
-
Sidang Paripurna, DPR Sepakat Polri Berada di Bawah Presiden
-
Sosok Arief 'Anak Kali' yang Menaruh Asa di Ciliwung Lewat Konten Ikan Sapu-Sapu
-
Ahok Respons Kasus Kerry Riza: Tidak Ada Oplosan, Tuduhan Korupsi Rp285 T Itungan Dari Mana?
-
Rusdi Masse Mundur, NasDem Siapkan Pengganti Pimpinan Komisi III dan Tunjuk Ketua DPW Baru
-
Waspada Siomay Campuran Ikan Sapu-Sapu, Dinas KPKP DKI Ingatkan Bahaya Logam Berat yang Mengintai
-
Viral Guru SD 30 Tahun Mengabdi Dilaporkan ke Polisi Usai Menegur Murid, Keluarga Minta Dukungan
-
Profil Sari Yuliati: Srikandi Golkar yang Resmi Gantikan Adies Kadir sebagai Wakil Ketua DPR RI