Suara.com - Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto dijadwalkan melakukan pencoblosan pada pagi hari ini di TPS 33 Hambalang, Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (14/2/2024).
Prabowo direncanakan menuju ke TPS dari kediamannya dia Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, pada pukul 7.45 WIB. Sementara pantauan Suara.com di depan gerbang padepokan, cuaca terpantau masih hujan dan berkabut.
Suasana yang sama juga terpantau di TPS 33, tempat nanti Prabowo akan menggunakan hak pilihnya. Pantauan di lokasi, sejumlah petugas KPPS sudah berada di lokasi dan bersiap.
Pantauan di kedua lokasi, masih sebatas awak media yang sudah hadir guna melakukan peliputan dan siaran langsung agenda Prabowo.
Sebelumnya, sehari jelang pencoblosan atau tepatnya Selasa malam kemarin, Prabowo juga menggelar ritual doa bersama. Kegiatan tersebut digelar di kediamannya di Padepokan Garudayaksa, Hambalang.
Selain di padepokan, kegiatan doa bersama juga dilakukan TKN Prabowo-Gibran di beberapa tempat. Salah satunya di rumah Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Sebagai informasi Gibran Rakabuming Raka selaku cawapres Prabowo rencanannya akan mencoblos di TPS 34 Kampung Tirtoyoso, Manahan, Solo, Jawa Tengah. Sesuai mencoblos Gibran akan bertolak ke Jakarta untuk sama-sama memantau exit poll.
Pasangan capres-cawapres nomor urut 2 ini dijadwalkan menghadiri acara nonton bareng atau nobar hasil quick count Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (14/2/2024).
Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Nusron Wahid menyebut, acara akan dimulai sejak pukul 14.00 WIB.
Baca Juga: Doodle Pemilihan Umum Indonesia 2024 Mejeng di Halaman Awal Google
Sementara, Prabowo-Gibran dijadwalkan hadir ketika proses hitung cepat atau quick count telah mencapai 80-90 persen.
Selain Prabowo dan Gibran, seluruh ketua umum partai politik pengusung dan struktur TKN Prabowo-Gibran juga dijadwalkan hadir di acara nobar quick count di Istora Senayan.
Menurut Nusron acara nobar tersebut juga terbuka untuk umum bagi pendukung Prabowo-Gibran.
Berita Terkait
-
Doodle Pemilihan Umum Indonesia 2024 Mejeng di Halaman Awal Google
-
Dua Pekan 'Lawan' Kubu Prabowo, Fedi Nuril Ungkap Pesan Jelang Pencoblosan
-
Close The Door Jadi Trending Topic, Deddy Corbuzier Rupanya Kedatangan Tamu Capres di Masa Tenang!
-
Pemiluv Suaradotcom: Live Quick Count dan Euforia Pemilu 2024
-
Sutradara dan Narasumber Dirty Vote Dilaporkan, Koalisi Sipil: Bentuk Pembungkaman Kritik dan Fakta
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
Terkini
-
Reza Arap Diperiksa 5 Jam Terkait Kematian Lula Lahfah, Polisi Cecar 30 Pertanyaan, Apa Saja?
-
Soroti Mulusnya Jalan Adies Kadir Jadi Hakim MK, Pakar UGM: Cacat Prosedur dan Tak Transparan
-
Garap Kali Cakung Lama, Pramono Anung Bakal Relokasi Rumah Warga Demi Jalan Inspeksi
-
Atasi Banjir Jakarta Utara, Pramono Anung Targetkan Normalisasi Kali Cakung Lama Rampung 2027
-
Gantikan Adies, Sari Yuliati Ditetapkan Jadi Wakil Ketua DPR RI dari Golkar
-
Terpilih Jadi Hakim MK, DPR Proses Pemberhentian Adies Kadir dari Kursi Wakil Ketua
-
Jadi Saksi, Rocky Gerung Sebut Jokowi Kewalahan Hadapi Isu Ijazah Palsu
-
Dipanggil Komisi III DPR, Kapolresta-Kajari Sleman Siap Beberkan Kasus Jambret Secara Menyeluruh
-
Viral Es Gabus Johar Baru Dikira Pakai Busa Kasur, Polisi Akui Salah Simpulkan dan Minta Maaf
-
Jadi Saksi Ahli di Kasus Ijazah Jokowi, Rocky Gerung: Ijazahnya Asli, Orangnya yang Palsu!