Suara.com - Di balik keberhasilan seorang laki-laki, ada peran besar seorang perempuan. Ungkapan ini bisa disematkan kepada dua sosok wanita, Aprilliana Indra dan Selvi Ananda.
Selvi Ananda tentu saja publik sudah sangat kenal. Ia adalah istri dari calon wakil presiden (cawapres) Gibran Rakabuming Raka. Namun ada yang tahu siapa Aprilliana Indra?
Perempuan bernama lengkap Aprilliana Indra Dewi merupakan istri dari pelawak yang selangkah lagi bakal menjadi seorang senator, Komeng atau Alfiansyah Bustami.
Dari hasil real count KPU, Kamis (15/2) pukul 11:00 WIB, perolehan suara Komeng paling tinggi. Ia meraup 193.189 suara untuk DPD Jawa Barat.
Di bawah Komeng, ada Aanya Rina Casmayanti dengan perolehan 87.289 suara, disusul Jihan Fahira dengan 82.246 suara.
Adapun total suara yang terkumpul baru 33,20 persen dari 140.457 tempat pemungutan suara (TPS). Meski total suara yang terkumpul baru 33,20 persen, raihan Komeng sulit dikejar kandidat caleg DPD lainnya.
Di Pemilu 2024, kehadiran Komeng jadi fenomena tersendiri. Foto nyelenehnya di kertas suara membuat Komeng meraih cukup banyak suara.
Namun keberhasilan Komeng bukan semata fotonya di surat suara tapi peran besar sang istri tercinta, Aprilliana Indra.
Komeng menikahi Aprilliana Indra pada 1999. Selama 24 tahun membina biduk rumah tangga, Komeng dan Aprilliana tak pernah diterpa gosip miring.
Menariknya, ada kesamaan antara istri Komeng dengan istri Gibran. Ya, Aprilliana Indra sama seperti Selvi Ananda ternyata pernah menjadi seorang model.
"Tau gak sih CampusBrainers, ternyata Komeng menikah dengan yang dulunya seorang model bernama Aprilliana Indra Dewi, dan dianugrahi 3 anak kembar," cuit akun X @rapmafmums.
Dari penelusuran, Aprilliana pernah mengunggah potret lawasnya saat menjadi model di sebuah bank. Meski bukan bak model profesional, rekam jejak Aprilliana patut diancungi jempol.
Faktanya, menjadi seorang model juga pernah dijalani oleh istri Gibran, Selvi Ananda. Ia pernah mengikuti pemilihan putra-putri daerah, yaitu putra-putri Solo.
Selvi sempat mengikuti ajang ini ditahun 2007 namun gagal menjadi pemenang, sehingga ditahun 2009 ia mencoba lagi mengikuti kompetisi tersebut.
Berita Terkait
-
Komeng Dinobatkan Jadi Man Of The Match Pemilu 2024, Warganet: Gak Kebayang Nanti Pimpin Rapat Gimana
-
Viral Gegara Foto Nyeleneh di Surat Suara, Ingat Lagi Omongan Komeng usai Sidang Skripsi
-
Prabowo Menang Hitung Cepat, Arie Kriting Optimis Gibran Tak Alergi Kritik Lewat Stand Up Comedy
-
Fedi Nuril Terima Kemenangan Prabowo-Gibran Sebagai Ujian: Akan Saya Cari Hikmahnya
-
Hasil Real Count KPU: Komeng Semakin di Depan, Buat Jabar Lebih Uhuy
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
Terkini
-
Efek Domino Kasus SYL, KPK Bongkar Korupsi Baru Pengadaan 'Asam Semut' di Kementan
-
Buka Lahan Ilegal di Kawasan Konservasi Hutan, Wanita Ini Terancam 11 Tahun Bui
-
500 Ribu Lulusan SMK Siap Go Global: Cak Imin Targetkan Tenaga Terampil Tembus Pasar Dunia
-
Indonesia Siap Tambah Bahasa Portugis ke Kurikulum, Ini Alasan Strategisnya
-
Pemerintah Siapkan Beasiswa Khusus Siswa SMK yang Ingin Kerja di Luar Negeri, Termasuk Pakai LPDP
-
Sempat Tegang karena Dijaga Ormas GRIB, Begini Situasi Terkini 'Rumah Lelang' di Petukangan
-
Lagi-lagi Absen Panggilan, Nasib Tersangka Sekjen DPR Indra Iskandar Makin Tak Jelas
-
Nekat Pasok Sabu ke Napi Lewat Sandal, SM Malah Masuk Penjara Gegara Gesture Gelisah
-
Sepakat Kembangkan PLTA di Indonesia: PLN dan J&F S.A Brasil Teken MoU di Depan Dua Presiden
-
Usulan Soeharto Jadi Pahlawan Nasional Dikritik, Mensos Gus Ipul: Itu Bukan Keputusan Saya Pribadi