Suara.com - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) berkolaborasi dengan Telkom University (Tel-U) menyelenggarakan Awarding Innovillage 2023 di Auditorium Gedung Damar, Telkom University, pada Sabtu (9/3) lalu.
Mengusung tema “Building A Sustainable Future for Indonesia #DigitalUntukSemua”, Awarding Innovillage 2023 merupakan ajang penghargaan yang diberikan oleh Telkom Indonesia kepada 16 tim terbaik dalam kategori Stunting Reduction Solution, Zero Waste Solution, Carbon Neutral Solution, Disability Quality of Life Improvement Solution, Food Scarcity Problem Solution, Applied Technology, dan SME Improvement Solution dan Sustainability Scheme.
Kompetisi Innovillage 2023 diikuti sebanyak 2.385 mahasiswa dengan total 818 proposal social project yang dihasilkan. Mahasiswa berasal dari 101 perguruan tinggi yang tersebar di 30 provinsi seluruh Indonesia.
Para peserta selanjutnya akan melewati tahapan penilaian dan Top 163 Social Project terpilih mendapatkan dana Implementasi dari Telkom Indonesia. Total pendanaan tersebut mencapai Rp3,75 miliar. Proses implementasi social project pada tahap Top 163 pun telah dilaksanakan selama 60 hari sejak 21 Desember 2023-18 Februari 2024 lalu dengan terjun langsung ke tengah masyarakat untuk mengaplikasikan inovasi yang dirancang.
Terdapat 163 inovasi dari para mahasiswa yang diimplementasikan di 85 kabupaten/kota. Bersamaan dengan tahapan implementasi, diadakan pula kegiatan sharing knowledge dengan mengundang sejumlah tokoh hebat & inspiratif seperti Nicholas Saputra dan dr. Nadhira Nuraini Afifah, MPH.
Ketua Innovillage, Ahmad Tri Hanuranto menyampaikan bahwa selama proses implementasi berjalan, setiap minggunya para peserta mendapatkan capacity building dari para ahli. Hal ini agar kemampuan peserta semakin berkembang dalam meningkatkan kualitas inovasi social project yang akan dihasilkan.
Pada tahap selanjutnya, berdasarkan hasil evaluasi dan monitoring implementasi social project di lapangan, terpilih Top 38 perserta untuk menuju awarding. Para peserta Top 38 turut mendapatkan pelatihan dan pembinaan pada sesi bootcamp sebagai persiapan menghadapi online pitching yang melibatkan juri dari sektor pendidikan dan para praktisi profesional.
“Saya sampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam program Innovillage tahun ini. Mudah-mudahan melalui program ini kita bisa menebarkan lebih banyak kebermanfaatan secara berekelanjutan,” ujar AT Hanuranto.
Direktur Yayasan Pendidikan Telkom (YPT), Dodi Irawan mengungkapkan, Telkom University selalu berusaha untuk mempersiapkan diri dengan upaya terbaik berkolaborasi dengan Telkom Indonesia untuk mendukung penyelenggaraan Innovillage.
Baca Juga: Telkom Dinobatkan sebagai BUMN Terbaik dalam Penanganan Krisis dan Pengelolaan Media
Usaha tersebut dilakukan sebagai wujud komitmen dalam mendukung aktivitas inovasi dan solusi yang berkaitan dengan kepentingan dan kemaslahatan masyarakat Indonesia.
Dodi juga menyampaikan apresiasi dan harapannya kepada seluruh peserta terbaik Innovillage 2023. “Selamat kepada para pemenang. Semoga apresiasi ini menjadi semangat berinovasi, tidak berpuas diri,
dan menjadi awal kontribusi yang dapat diberikan sesuai dengan bidang keilmuan yang dimiliki. Semoga kita dapat terus menjadi bagian dari peradaban bangsa,” tutur Dodi.
Kegiatan awarding Innovillage ini turut dihadiri oleh Direktur Higher Education YPT, Arif Rudiana; Wakil Rektor Bidang Riset, Inovasi dan Kerja Sama Telkom University, Dr. Rina Pudji Astuti; Rektor Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, Prof. Dr. Agussani; Wakil Rektor Universitas Lambung Mangkurat; Senior Leaders Telkom Indonesia, YPT dan Telkom University, serta seluruh peserta program Innovillage 2023, baik secara luring ataupun daring. Anugerah Innovillage ini juga turut dimeriahkan oleh bintang tamu, Shanna Shannon.
Sementara itu, Senior General Manager Community Development Center Telkom, Hery Susanto menjelaskan Innovillage merupakan komitmen pengimplementasian ESG (Environmental, Social dan Governance) melalui program EXIST (ESG Existence for Sustainability by Telkom Indonesia) yang baru saja diresmikan beberapa waktu lalu. Hal tersebut juga sejalan dengan arahan Menteri BUMN Erick Thohir sebagai upaya pemenuhan talenta digital perusahaan.
“Innovillage menjadi salah satu refleksi dari seluruh kontribusi Telkom Indonesia terhadap pencapaian SDGs. Saya ucapkan terima kasih kepada semua tim Innovillage atas kontribusinya dalam program Innovillage, bukan hanya cerita tapi dampaknya sangat luar biasa,” ungkap Hery.
Berita Terkait
-
Pegadaian Kukuhkan Pengurus BUMN Muda Pegadaian
-
Ta'aruf Bank Muamalat dan BTN Syariah Sudah Sampai Mana?
-
Brantas Abipraya Raih Best KIP dalam Ajang BCOMSS Tahun 2024
-
Kementerian BUMN Ubah Dua Nomenklatur Jabatan Direksi PTPN III
-
Sukses! Perusahaan Anak Bank Mandiri Dorong Pertumbuhan Bisnis dan Perluas Kolaborasi
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta