Suara.com - Presiden terpilih Prabowo Subianto sempat membuat kaget karena mendadak menyampaikan pengumuman penting saat berkunjung ke kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2024).
Awalnya, setelah menemui Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, Prabowo sempat menyampaikan keterangan kepada awak media. Keduanya menyampaikan soal pertemuan mereka di dalam kantor DPP PKB.
Setelah menyampaikan keterangan, Prabowo dan Cak Imin tak memberikan kesempatan untuk tanya jawab kepada awak media. Bahkan, ia sudah turun dari panggung untuk hendak pergi keluar.
Namun, mendadak Prabowo berhenti dan menyatakan ingin menyampaikan pengumuman penting.
"Saya mau sampaikan pengumuman penting," ujar Prabowo.
Mendengar ucapan Prabowo, suasana langsung tenang. Awak media dan hadirin di ruangan menantikan pernyataan lanjutan Ketua Umum Gerindra itu.
"Besok, tim nasional kita, U-23 ya? Di Doha akan melawan Korea Selatan," kata Prabowo.
Begitu tahu ucapan Prabowo ternyata mengenai pertandingan Timnas U-23 dalam helatan Piala Asia, awak media kembali riuh. Sebab, yang disampaikan Prabowo tak berkaitan perpolitikan atau hasil pertemuan dengan Cak Imin.
Prabowo kembali menegaskan ini adalah informasi yang penting.
Baca Juga: Didatangi Prabowo, Cak Imin Ngaku Ingin Bekerja Sama, Sinyal Gabung Pemerintah?
"Ini penting ini. Ini penting," lanjut Prabowo sambil tersenyum.
Ia pun mengajak masyarakat untuk mendoakan kemenangan bagi Timnas Indonesia U-23.
"Kita berdoa untuk tim nasional kita. Itu penting sekali," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
Terkini
-
Anggota Komisi III DPR 'Semprot' Kapolres Sleman: Kalau Saya Kapolda, Anda Sudah Saya Berhentikan
-
Viral Kasus Penjual Es Gabus: Polisi Bantah Ada Penganiayaan, Propam Tetap Lakukan Pemeriksaan
-
5 Fakta Tiga Desa di Nunukan Masuk Malaysia: Bukan Hilang Total, Ini yang Sebenarnya Terjadi!
-
Di Depan DPR Kapolres Sleman Ngaku Dilema di Kasus Hogi Minaya: Hati Saya Seakan Terkapar
-
Di Balik Duka Longsor Bandung Barat, Adakah Dosa Pembangunan yang Diabaikan Pemerintah?
-
Polisi Bakal Periksa Keluarga Lula Lahfah untuk Dalami Alasan Tolak Autopsi
-
Rahasia Gelap di Balik Kenyalnya Siomay Berbahan Ikan Sapu-Sapu, Seberapa Berbahaya?
-
Pratikno Masuk Jajaran Rumor Akan Kena Reshuffle, Upaya Prabowo Singkirkan Orang Jokowi?
-
Isu Reshuffle Menguat, Sekjen Golkar: Kita Belum Dengar Info Yang Valid
-
Cabut Izin 28 Perusahaan Pascabencana, Auriga Nusantara Nilai Pemerintah Cuma Gimmick