Suara.com - PT Aica Indonesia perusahaan dibalik lem legendaris aica aibon, dan produsen High Pressure Laminate (HPL) mengumumkan peluncuran 8 motif baru dari produk Cerarl dan 1 motif baru dari produk Tough Top, katalog AICA HPL J cube 2024-2025, serta rebranding kemasan lem aica aibon, pada Kamis (11/7/2024).
Rebranding serta peluncuran katalog baru ini menjadi bentuk konsistensi kehadiran PT Aica Indonesia sebagai perusahaan terdepan di industri HPL di Indonesia.
Managing Director PT Aica Indonesia, Dan Mashiki mengatakan masih dalam semangat ulang tahun kami yang ke 50, rebranding ini merupakan salah satu bentuk inovasi untuk bisa tetap konsisten menjadi pionir di industri.
“Dengan semangat inovasi dan peningkatan kualitas secara konsisten kami terus berusaha menghadirkan produk yang sesuai dengan kebutuhan pasar sambil tetap menanamkan konsistensi kualitas produk dan pengalaman kami selama 50 tahun kebelakang,” ucapnya.
Lem legendaris aica aibon sendiri sudah hadir dan digunakan oleh masyarakat Indonesia selama 50 tahun terakhir. Lem aica aibon atau sering dikenal sebagai lem kuning sering digunakan sebagai perekat HPL dan panel dekoratif, selain itu aica aibon juga sering menjadi pilihan terbaik untuk merekatkan barang-barang yang terbuat dari kayu lapis, karet, vinyl, kulit, hingga logam.
“Rebranding ini kami lakukan dengan mengganti logo yang lebih melambangkan semangat baru kami dalam menghadapi perjalanan kedepannya setelah 50 tahun berkarya di Indonesia. Selain itu kami juga mengubah desain kemasan aica aibon menjadi lebih efisien untuk membantu proses distribusi,” tambah Dan Mashiki.
Selain rebranding, PT Aica Indonesia juga mengeluarkan 9 motif terbaru 8 motif dari katalog Cerarl dan 1 dari katalog Tough Top. Produk Cerarl sendiri, merupakan produk yang terbuat dari melamin resin, yang dibuat dengan proses high-temperature, high-pressure press yang menghasilkan produk yang tidak hanya kuat namun juga tidak mudah terbakar.
Sales & Marketing Manager PT Aica Indonesia, Kevin Octavius menambahkan, Katalog Cerarl dan Tough Top memang merupakan kategori yang cukup diminati oleh masyarakat.
“Hal ini didorong oleh ketangguhan dari kedua katalog tersebut kemudian dikombinasikan dengan keunikan dari masing-masing katalog, dimana produk di katalog Cerarl memiliki versatility dan ragam keunggulan seperti tahan panas tinggi, tahan air, tahan benturan dan anti bakteri. Sementara ToughTop menawarkan desain dan motif elegan dengan ketahanan ekstra terhadap abrasi/pengikisan. Yang lebih utama, keduanya sangat mudah dipasang,” paparnya.
Baca Juga: Berikan Dampak Positif, Versi Terbaru Katalog Elektronik Ayooklik Terus Disosialisasikan
Tough Top merupakan katalog yang berfungsi sebagai alternatif material bebatuan alami sebagai lapisan atas/permukaan bidang horizontal (meja, top table, dan sebagainya), dengan beban yang lebih ringan, tahan abrasi/pengikisan.
Berita Terkait
-
Gurita Bisnis Aurel Hermansyah: Gak Kalah dari Atta yang Kasih Uang Segunung
-
Bukan Hanya Desain, Manajemen Bisnis Fashion Tak Kalah Penting, Ini Peluang Kerjanya
-
Sukses Jadi Artis, Ayu Ting Ting Ternyata Pernah Gagal Usaha Nasi Uduk dan Karaoke
-
Retas Situs Pemerintah, Ini Deretan Barbuk Sindikat Judi Online Jakbar yang Bermarkas di Apartemen
-
Bermarkas di Apartemen Jakbar, Sindikat Ini Bobol Website Pemerintah buat Iklan Judi Online
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Akal Bulus Pasutri Polisi Gadungan: Pura-pura Istri Pendarahan, Mobil Sopir Online Lenyap
-
Geger Siswa SMPN 19 Tangsel Tewas Diduga Dibully, Mendikdasmen: Saya Akan Dalami Kasus Ini!
-
Operasi Langit di Cilacap: BNPB 'Halau' Hujan Demi Percepat Evakuasi Korban Longsor
-
Perjalanan Cinta Rugaiya Usman dan Wiranto
-
RUU KUHAP Dikebut Tanpa Suara Publik, Anggota Komisi III DPR Terancam Dilaporkan ke MKD
-
Viral Hewan Ragunan Kurus Diduga Dana Jatah Makan Ditilep, Publik Tuntut Audit
-
Kabar Duka! Istri Wiranto, Rugaiya Usman Meninggal Dunia di Bandung
-
Geger Bayi di Cipayung: Dibuang di Jurang, Ditemukan Hidup dalam Goodie Bag Saat Kerja Bakti
-
Tegas! Pramono Anung Larang Jajarannya Persulit Izin Pembangunan Rumah Ibadah di Jakarta
-
Pramono Bantah Isu Tarif LRT Rp160 Ribu: Jadi Saja Belum