Suara.com - Presiden Joko Widodo menyampaikan terima kasih atas sejumlah jasa dari Presiden Persatuan Emirat Arab (PEA), Mohamed bin Zayed Al Nahyan (MBZ). Ucapan itu disampaikan kepala negara saat bertemu MBZ di Abu Dhabi, Rabu (17/7/2024).
Jokowi berterima kasih salah satunya untuk hadiah yang pernah diberikan MBZ, yakni berupa pembangunan Masjid Raya Sheikh Zayed di Solo. Masjid tersebut merupakan simbol persahabatan Indonesia dan Uni Emirat Arab.
"Saya juga ingin mengucapkan terima kasih pembangunan Masjid di Solo, kota kelahiran saya Masjid Sheikh Zayed dan juga rumah sakit kardiologi di kota kelahiran saya, Solo," ujar Jokowi dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Rabu (17/7/2024).
Jokowi juga berterima kasih juga atas penamaan salah satu jalan di Uni Emirat Arab yang menggunakan nama dirinya, yaitu Jalan Presiden Joko Widodo.
Ucapan serupa ditujukan Jokowi untuk penamaan Masjid di Abu Dhabi yang juga menggunakan nama Joko Widodo. Penamaan jalan dan masjid ini juga menjadi salah satu bentuk hubungan erat kedua negara.
"Dan juga penamaan jalan di Abdu Dhabi dan Masjid Jokowi di Abu Dhabi. Ini akan mempererat hubungan kita ke depan antara Indonesia dan UEA," kata Jokowi.
Jokowi kemudian menyampaikan keinginannya untuk mengundang MBZ kembali berkunjung ke Indonesia pada September 2024.
"Terakhir, kalau ada waktu saya ingin mengundang Yang Mulia untuk berkunjung ke Indonesua tahun ini di bulan September dan saya merasa sangat terhormat jika Yang Mulia berkenan memenuhi. Terima kasih Yang Mulia," kata Jokowi.
Diketahui, Presiden Jokowi melakukan pertemuan dengan MBZ. Pertemuan itu berlangsung dalam agenda kunjungan kenagaraan Jokowi di Abu Dhabi, Rabu (17/7/2024).
Baca Juga: Bahas 4 Poin Penting, Jokowi juga Terima Kasih ke MBZ usai Kunjungan Prabowo-Gibran Bulan Lalu
Ada empat poin penting yang disampaikan Jokowi dalam pertemuan bersama MBZ. Melalui pertemuan tersebut, kepala negara sekaligus menyampaikan bahwa ia sangat menghargai persaudaraan dan kerja sama kedua negara yang telah berlangsung selama 10 tahun.
Jokowi juga mengucapkan terima kasih atas penerimaan dari MBZ atas kunjungan presiden dan wakil presiden terpilih Indonesia, yakni Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada Mei lalu.
"Saya berharap kerja sama Indonesia dan UEA terus terjalin dan semakin erat ke depan," kata Jokowi.
Jokowi kemudian menyampaikan satu per satu empat poin yang ia ingin sampaikan dalam pertemuan. Poin pertama terkait dengan kerja sama perdangangan hingga perundingan Comprehensive Economic Partnership Agreement (CEPA).
"Alhamdulilllah perundingan CEPA telah selesai dan UEA adalah negara Timur Tengah pertama yang memiliki kerja sama CEPA dengan Indonesia," kata Jokowi.
Jokowi menyambut baik kerja sama sistem pembayaran antara bank sentral kedua negara, serta pembangunan kapal untuk angkatan laut Uni Emirat Arab oleh PT PAL Indonesia.
Berita Terkait
-
Bahas 4 Poin Penting, Jokowi juga Terima Kasih ke MBZ usai Kunjungan Prabowo-Gibran Bulan Lalu
-
Dentuman Meriam Iringi Sambutan Hangat Presiden MBZ ke Jokowi di Abu Dhabi
-
Jokowi Jadi Alasan Persis Solo Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024, Ini Kata Milomir Seslija
-
Sama-sama Mundur Sebagai Wali Kota Solo: Gibran Adem Ayem, Era Jokowi Sempat 'Panas'
-
Jokowi Bilang Progres Baru 15 Persen saat 17 Agustus, Stafsus Presiden: IKN Luasnya 4 Kali Jakarta
Terpopuler
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- Pembangunan Satu Koperasi Merah Putih Butuh Dana Rp 2,5 Miliar, Dari Mana Sumbernya?
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Motif Pelaku Ledakan di SMAN 72: KPAI Sebut Dugaan Bullying hingga Faktor Lain
-
Siswa SMAN 72 Terapkan Pembelajaran Online 34 Hari untuk Redam Trauma Usai Ledakan
-
Garis Polisi di SMA 72 Dicabut, KPAI Fokus Pulihkan Trauma Ratusan Siswa dan Guru
-
IPW: Penetapan Tersangka Roy Suryo Cs Sesuai SOP
-
Tampang Sri Yuliana, Penculik Bocah Bilqis di Makassar, Ngaku Kasihan Korban Tak Punya Ortu
-
Anggaran Proyek Monumen Reog Ponorogo Dikorupsi?
-
Dijual Rp80 Juta ke Suku Anak Dalam Jambi, Terungkap Jejak Pilu Penculikan Bocah Bilqis
-
DPD RI Gaungkan Gerakan Green Democracy Lewat Fun Walk dan Penanaman Pohon Damar
-
Terungkap! Bocah Bilqis Hilang di Makassar Dijual ke Kelompok Suku Anak Dalam Jambi Rp 80 Juta
-
Bukan Soal Kontroversi, Ini Alasan Soeharto Disebut Layak Dihargai Sebagai Pahlawan Nasional