Suara.com - Presiden Prabowo Subianto akan didampingi oleh empat ajudan baru yang merupakan perwira berprestasi dari semua matra TNI dan Polri. Mereka dipilih sesuai Peraturan Menteri Sekretaris Negara RI Nomor 12 Tahun 2016.
Informasinya, salah satu dari empat ajudan itu adalah Letkol (P) Romi Habe Putra. Dia berasa dari TNI Angkatan Laut (AL). Tiga ajudan lainnya adalah Kolonel Pnb Dr. Anton Pallaguna dari TNI AU, Kolonel Wahyo Yuniartoto dari TNI AD, dan Kombes Ahrie Sonta dari Polri.
Sebelum jadi ajudan Presiden Prabowo Subianto, Letkol Romi menjabat sebagai Dan KRI Sultan Hasanuddin-366/Satkoarmada II dan saat ini bertugas di Sopsal.
Romi Habe Putra lahir tahun 1981 dan lulus dari dari Akademi Angkatan Laut tahun 2002. Dalam karier militernya, Romi memiliki segudang prestasi yang patut dijempoli.
Romi Habe Putra menyelesaikan pendidikan Spesialisasi Perwira Pelaut pada tahun 2009 dan kemudian melanjutkan pendidikan di Internasional Maritime Officers Course di Amerika Serikat pada tahun 2013.
Karier Letkol Romi terus berkembang dengan mengikuti pendidikan berjenjang, termasuk Dikmatra-2 tahun 2015 dan Australian Command Staff College tahun 2018.
Dalam Dikmatra-3 TNI AL Angkatan 12, Romi berhasil meraih predikat lulusan terbaik. Di samping pendidikan formal, Romi juga mengikuti berbagai kursus spesialis, seperti Helicopter Landing Officer & Firefighting Course, dan Operator/On Board Level Maintenance di Prancis.
Prestasi Letkol Romi tidak hanya terukir dalam pendidikan, tetapi juga di lapangan. Tahun 2016, ia mendapatkan penghargaan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) atas keberhasilannya dalam memberantas illegal fishing dengan KRI Sura-802. Kapal yang dipimpinnya berhasil menangkap kapal ikan asing ilegal dalam jumlah terbanyak.
Tidak hanya bertugas di dalam negeri, Romi juga berpengalaman dalam penugasan luar negeri. Ia pernah ditugaskan di Belanda, Jerman, dan Prancis pada tahun 2007 untuk factory training Korvet Sigma.
Tahun 2011, Romi bertugas sebagai Liaison Officer CTF 151 di Teluk Aden, Somalia, dan pada tahun 2014, ia berperan sebagai Cawak Kapal MRLF di Inggris.
Kariernya semakin bersinar ketika ia mendapatkan kesempatan belajar di Sekolah Staf dan Komando Angkatan (Sesko Angkatan) sekaligus meraih gelar S-2 di Australian National University (ANU) pada tahun 2018.
Dengan segudang prestasi dan pengalaman, Letkol Romi Habe Putra siap menjalankan tugasnya sebagai ajudan Presiden Prabowo Subianto, membawa serta semangat pengabdian dan dedikasi tinggi untuk bangsa.
Tag
Berita Terkait
-
Ledakan SMAN 72: Prabowo Beri Peringatan Keras! Ini Pesannya...
-
Presiden Lantik Komite Percepatan Reformasi Polri, Jimly Asshiddiqie Ditunjuk sebagai Ketua
-
Prabowo Setujui Rp5 Triliun untuk KRL Baru: Akhir dari Desak-desakan di Jabodetabek?
-
Bukan soal Whoosh, Ini Isi Percakapan Dua Jam Prabowo dan Ignasius Jonan di Istana
-
Prabowo ke Tanah Abang! KAI Ungkap Agenda Mendadak di Istana
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Blak-blakan Sebut Soeharto Diktator, Cerita 'Ngeri' Putri Gus Dur Dihantui Teror Orba Sejak SMP
-
Sindiran Pedas PDIP usai Jokowi Dukung Soeharto Pahlawan: Sakit Otaknya!
-
Masuk Komisi Reformasi Polri Bentukan Prabowo: Sepak Terjang Idham Azis, Nyalinya Gak Kaleng-kaleng!
-
Menkeu Purbaya Bakal Redenominasi Rupiah, Apa Manfaatnya?
-
Jenguk Korban Ledakan SMAN 72, Mensos Pastikan Biaya Pengobatan Ditanggung Pemerintah
-
Siswa Terduga Kasus Bom Rakitan di SMAN 72 Korban Bullying, Begini Kata Pengamat Teroris
-
Kapolri Update Ledakan SMAN 72: 29 Siswa Masih Dirawat, Total Korban 96 Orang
-
Menkeu Purbaya Bakal Redenominasi Uang Rp 1000 Jadai Rp 1, Apa Maksudnya?
-
Jokowi Dukung Gelar Pahlawan, Gibran Puji-puji Jasa Soeharto Bapak Pembangunan
-
Polisi Temukan Serbuk Diduga Bahan Peledak di SMAN 72, Catatan Pelaku Turut Disita