Suara.com - Purna tugas dari jabatan Presiden, rupanya tidak membuat aura Joko Widodo (Jokowi) hilang begitu saja.
Sebagai Presiden yang terpilih selama 2 periode sebelumnya, tentunya banyak masyarakat Indonesia, terutama warga yang masih menyanjung dan menyayangi Jokowi.
Justru kini power dari seorang Jokowi dianggap semakin kuat dan menyala. Banyak masyarakat yang sudah mulai tersugesti dengan arah politik pilihan Jokowi.
Seorang warganet yang memiliki akun Tiktok @donbior dengan blak-blakan mengatakan bahwa Jokowi sangat berpengaruh untuk kemenangan salah satu paslon dalam Pilkada Jateng.
“Cukup jalan-jalan di Kota Solo Pilkada Jateng “Game Over”,” tulisnya.
“Banteng 100% tenggelam!” tandasnya.
Kalimat tersebut seolah merepresentasikan bahwa meskipun sudah purna tugas menjadi Presiden, Jokowi masih memiliki power yang luar biasa.
Hal ini juga didukung dengan beragam komentar dari warganet yang terus memberi dukungan penuh untuk Jokowi.
“pak Jokowi ayo nyalon jadi gubernur Jawa Tengah pasti win 100%,” tulis @yur***
Baca Juga: Irfan Hakim Sempat Geli Lihat Raffi Ahmad Dilantik Jadi Utusan Presiden: Muka Lo Kenapa?
“kata opung Luhut jika pak Jokowi memihak salah satu calon game is over. pendukung bapak Jokowi banyak banget dari projo sampai warga biasa. tingkat kepuasan rakyat kepada bapak Jokowi sangat tinggi.” Sahut @Ra***
“Aku sama suami,,dimana ada banteng disitu kita pilih lawannya banteng,” tulis @nu***
“apa yg pak Jokowi pilih, Sy ikut,” ucap @SWK***
Baru-baru ini Jokowi terlihat menghabiskan malam minggunya di Koridor Gatot Subroto (Gatsu) di Kampung Kemlayan, Kecamatan Serengan, Solo, Jawa Tengah.
Jokowi tiba pada Sabtu (26/10/24) malam dengan pengawalan Paspampres. Dengan pakaian ciri khasnya, kemeja putih serta celana hitam, Jokowi mengejutkan para pengujung di Gatsu.
Jokowi menghabiskan waktunya di Gatsu untuk berjabat tangan, berfoto-foto dengan pengunjung hingga mendengarkan alunan musik yang dimainkan penyandang disabilitas tunanetra, Arif Fathoni.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Akal Bulus Pasutri Polisi Gadungan: Pura-pura Istri Pendarahan, Mobil Sopir Online Lenyap
-
Geger Siswa SMPN 19 Tangsel Tewas Diduga Dibully, Mendikdasmen: Saya Akan Dalami Kasus Ini!
-
Operasi Langit di Cilacap: BNPB 'Halau' Hujan Demi Percepat Evakuasi Korban Longsor
-
Perjalanan Cinta Rugaiya Usman dan Wiranto
-
RUU KUHAP Dikebut Tanpa Suara Publik, Anggota Komisi III DPR Terancam Dilaporkan ke MKD
-
Viral Hewan Ragunan Kurus Diduga Dana Jatah Makan Ditilep, Publik Tuntut Audit
-
Kabar Duka! Istri Wiranto, Rugaiya Usman Meninggal Dunia di Bandung
-
Geger Bayi di Cipayung: Dibuang di Jurang, Ditemukan Hidup dalam Goodie Bag Saat Kerja Bakti
-
Tegas! Pramono Anung Larang Jajarannya Persulit Izin Pembangunan Rumah Ibadah di Jakarta
-
Pramono Bantah Isu Tarif LRT Rp160 Ribu: Jadi Saja Belum