Suara.com - Elite Partai Demokrat Iftitah Sulaiman mengungkap simbol atas sajian nasi goreng dalam pertemuan Presiden RI Prabowo Subianto dengan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Menurutnya, menu nasi goreng yang disajikan itu menandakan jika SBY sangat terbuka menerima kedatangan dari Prabowo di Cikeas, Bogor.
"Gini, kalau saya melihat kalau beliau menyiapkan nasi goreng itu artinya beliau sangat wellcome kepada tamu yang datang," kata Iftitah di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (5/11/2024).
Kendati begitu, utusan khusus AHY dan SBY ini mengaku jika dirinya belum mengetahui secara persis soal isi pertemuan dari Prabowo dengan SBY.
"Saya belum, tapi kemungkinan besarnya ya update situasi mungkin karena kan Pak Prabowo juga sedang roadshow ya sebelum bertemu pak SBY juga bertemu dengan pak Jokowi," ujarnya.
Menteri Trasmigrasi itu lantas mengatakan, kemungkinan pembahasan pertemuan adalah mengenai visi besar.
"Jadi saya pikir, temanya ya, visi besar," pungkasnya.
Sebelumnya, Presiden RI Prabowo Subianto menyambangi Cikeas untuk bertemu dengan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Senin (4/11/2024) malam.
Hal itu diketahui berdasarkan foto yang diunggah oleh Elite Partai Demokrat Jansen Sitindaon dalam akun instagram pribadinya. Dalam foto terlihat jika pertemuan itu ditemani dengan sajian Nasi Goreng.
"Pacitan pride dan Banyumas pride. Kalau kata mas Ketum @agusyudhoyono semalam: “pertemuan dua teman dan sahabat lama, menuntaskan pengabdian”, ditemani nasi goreng Cikeas. Kalau dihitung, pak SBY dan pak @prabowo ini mungkin sudah saling kenal lebih dari 55 tahun. Sehat utk kedua pemimpin kita. Maju Indonesia.Hormat kami, @jansensitindaon," tulis keterangan unggahan Jansen dilihat Selasa (5/11/2024).
Baca Juga: Soal Berantas Judol, Curhatan Menkomdigi Meutya Hafid Deg-degan Dengar Sikap Prabowo
Adapun menanggapi pertemuan itu, Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, menjelaskan, jika pertemuan tersebut membahas soal lembaga investasi yang akan dibentuk Prabowo.
"Pak Prabowo melakukan pertemuan dengan Pak SBY antara lain membicarakan tentang pembentukan lembaga investasi yang akan dibentuk," kata Dasco di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa.
Ia mengatakan, sosok SBY dianggap punya pengalaman dan tepat diajak bertukar pikiran oleh Prabowo.
"Karena pak SBY itu berpengalaman memimpin republik indonesia ini 10 tahun tentunya sebagai kawan dan sahabat ya itu biasa bertukar pikiran," ujarnya.
Kendati begitu, Dasco menyerahkan kepada pemerintah untuk ditanya langsung mengenai lembaga yang akan dibuat tersebut.
"Ya nanti biar nanti itu bukan kewenangan saya saya di legislatif biar eksekutif nanti yang itu yang menjelaskan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Soal Berantas Judol, Curhatan Menkomdigi Meutya Hafid Deg-degan Dengar Sikap Prabowo
-
Jaksa Kasus Tom Lembong Ngaku Beli Jam Rp4 Juta di Pasar, Youtuber Ini Colek Abdul Qohar: Saya Bayarin Rp20 Juta, Boleh?
-
Skandal Pegawai Komdigi Bekingi Judol, Legislator PDIP Tantang Meutya Hafid: Kalau Perlu Eks Menteri Diusut!
-
Tantang Kejagung Periksa Mendag Lain, Kubu Tom Lembong Ungkit Laporan BPK: Ada Tebang Pilih!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Bencana Ekologis Mengepung Indonesia, Wakil Ketua MPR Desak Pemerintah Percepat Aksi Iklim
-
Tegaskan Belum Hentikan Kasus Arya Daru, Polisi Buru 'Dalang' Medsos dan Dalami Sidik Jari Misterius
-
Fisik Mulai Pulih, Psikis Belum Stabil: Pemeriksaan F Pelaku Ledakan SMAN 72 Masih Tertunda
-
Babak Baru Kasus Alvaro Kiano: Polisi Dalami Keterlibatan Pihak Lain, Siapa Komplotan Alex?
-
Polda Siapkan Gelar Perkara Khusus Kasus Ijazah Jokowi: Permintaan Roy Suryo Cs Jadi Pemicu?
-
Viral Bocah SD PP Naik KRL Tangerang-Jakarta Demi Sekolah, Rano Karno: Kamu Hebat Nak!
-
Babak Baru Kasus Ijazah Palsu Jokowi: Polisi Gelar Perkara Khusus, Nasib Roy Suryo Cs Ditentukan
-
Jelang Nataru, Polda Metro Jaya Siagakan 1.500 Satpam dan Satkamling
-
Krisis Komunikasi Kasus Arya Daru: Ketika Bahasa Teknis Polisi Gagal Menjawab Keingintahuan Keluarga
-
Pakar UGM: Drama Tumbler Viral Jadi Cerminan Lemahnya Prosedur Layanan Publik