Suara.com - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung dan Rano Karno bersilaturahmi ke kediaman Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, pada 15 November 2024 lalu.
Momen tersebut langsung menjadi perhatian publik dan semakin memperlihatkan persaingan sengit dalam kontestasi Pilkada Jakarta 2024.
Ketiganya terlihat berdiskusi dengan hangat dan akrab. Hal ini tentu menunjukkan sinyal positif dukungan Anies bagi paslon yang diusung PDIP tersebut.
Dalam akun Instagram Anies @aniesbaswedan, Anies mengatakan bahwa bahasannya kali itu dengan Pramono-Rano adalah mendiskusikan masa depan Jakarta.
Melihat situasi ini, Rocky Gerung mengatakan bahwa kini akhirnya anak Betawi bergabung dengan anak abah.
“Setelah Pramono-Rano bertemu dengan Anies terbaca 1 kimia baru, jadi ini anak betawi dan anak abah,” ujar Rocky, dikutip dari kanal youtubenya, Selasa (19/11/24).
Menurut Rocky, kini jalannya Pilkada Jakarta semakin jelas akan dimenangkan oleh Pramono. Pasalnya, power anak abah dan anak Betawi ini akan menghalangi calon yang didukung Jokowi.
“Jadi anak abah ini melibatkan satu emosi baru untuk menghalangi calon-calon yang didukung oleh Pak Jokowi kan, jadi psikologinya sederhana aja, siapapun yang didukung oleh Pak Jokowi itu akan dioposisi oleh Anies oleh anak-anak Abah ini,” urainya.
“Jadi semakin jelas bahwa Jakarta itu saya kira akan dimenangkan oleh Pramono Anung,karena kimianya udah cair akhirnya, Anies melihat prosedur yang lebih lurus adalah membela ke Pramono Anung,” tandasnya.
Baca Juga: Ketemu Pramono di Cengkareng, Emak-emak: Kapan Nih KJP Turun
Rocky sontak mengungkapkan bahwa konsolidasi anti Jokowi yang berada di Jakarta ini secara tidak langsung akan mengalir mempengaruhi anti Jokowi di seluruh daerah.
“Kepastian ini semakin menunjukkan bahwa konsolidasi anti Jokowi terbentuk di Jakarta, nah ini akan melumer ke Jawa Barat, Jawa Tengah, dan akan terus mengalir ke Jawa Timur,” ucapnya.
“Mereka yang berakal sehat itu akan menganggap bahwa aktivitas Pak Jokowi sekarang itu bukan akal sehat, gampangnya begitu kalau saya sinopsiskan,” tandasnya.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
Terkini
-
Baharuddin Lopa: Jaksa Agung Pemberani Usut Kasus Soeharto Hingga Koruptor Kelas Kakap
-
Semalam GBK Macet Parah Jelang Konser BLACKPINK, Polisi Lakukan Rekayasa Lalu Lintas
-
David Van Reybrouck Kritik Wacana Soeharto Jadi Pahlawan: Lupa Sejarah, Bahaya Besar!
-
Kronologi Truk Tanki 2.400 liter BBM Terbakar di Cianjur, Sebabkan Ledakan Mencekam
-
5 Fakta dan Pihak-pihak yang Terlibat Perang Sudan
-
Mau Perkuat Partai yang Dipimpin Prabowo, Budi Arie Bicara Soal Kapan Masuk Gerindra
-
Dasco: Gerindra Siap Tampung Gelombang Relawan Projo!
-
PLN Electric Run 2025 Siap Start Besok, Ribuan Pelari Dukung Gerakan Transisi Energi Bersih
-
Merapat ke Prabowo, Budi Arie Bicara Kemungkinan Jokowi Tak Lagi Jadi Dewan Penasihat Projo!
-
Hujan Lebat Iringi Megawati Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Begini Momennya