Suara.com - Serangan udara yang dilancarkan Israel ke jalur Gaza membuat Kepala Polisi Gaza Mahmoud Salah dan wakilnya, Hussam Shahwan, gugur.
Kementerian Dalam Negeri Palestina mengatakan, serangan Israel itu terjadi pada waktu fajar di Khan Younis, Kamis (2/1/2024).
Selain menewaskan kepala polisi dan wakilnya, serangan udara Zionis itu juga membunuh beberapa orang lainnya di kota itu.
Dalam pernyataannya, Kemendagri Palestina itu menuduh militer Israel "sengaja menyebarkan kekacauan di Gaza dan memperburuk penderitaan kemanusiaan warganya."
Sejauh ini, belum ada pernyataan dari otoritas Israel terkait dengan serangan udara tersebut.
Meskipun ada resolusi Dewan Keamanan PBB yang meminta gencatan senjata segera, pasukan Israel tetap melanjutkan kampanye genosidanya terhadap warga Palestina di Gaza.
Sejak pecah perang menyusul serangan lintas batas Hamas, kelompok pejuang kemerdekaan Palestina yang menguasai Gaza, pada 7 Oktober 2023, Israel sudah membunuh lebih dari 45.550 orang Palestina.
Sebagian besar korban kampanye genosida Israel di Gaza itu adalah peremouan dan anak-anak.
Pada November 2024, Mahkaman Pidana Internasional (ICC) mengeluarkan surat perintah penangkapan untuk Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu dan mantan Menteri Pertahanan Yoav Gallant atas kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan di Gaza.
Baca Juga: Kepala Polisi Gaza dan Wakilnya Tewas dalam Serangan Udara Israel
Selain itu, Israel juga menghadapi kasus genosida di Mahkamah Internasional atas kekejamannya di wilayah kantong Palestina yang sudah diblokade Tel Aviv selama belasan tahun sebelum pecah perang 7 Oktober 2023 tersebut. [Antara].
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Ciptakan Ruang Aman Pascabencana, 'Zona Anak' Hadir di Aceh Tamiang
-
Tinggi Air Pintu Pasar Ikan Turun, Genangan Rob di Depan JIS Ikut Surut
-
Luka Lama di Tahun Baru: Saat Pesta Rakyat Jakarta Berubah Jadi Arena Tawuran
-
KUHP dan KUHAP Baru Resmi Berlaku Hari Ini, DPR: Selamat Menikmati!
-
Ikrar Nusa Bakti Desak Prabowo Segera Reshuffle Kabinet
-
Roy Suryo Siapkan Gibran Black Paper, Soroti Riwayat Pendidikan hingga Legalitas Ijazah Wapres
-
KPK soal Kepala Daerah Dipilih DPRD: Tekan Biaya Politik, Cegah Korupsi
-
Tabrak Lari di Tambora Tewaskan Dua Orang, Mobil Pelaku Ringsek Ditabrak Kereta
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman
-
Puncak Musim Hujan, BMKG Minta Warga DIY Waspadai Banjir dan Longsor