Suara.com - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Teguh Setyabudi mengatakan pihaknya belum juga melakukan Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) untuk menurunkan intensitas hujan di Jakarta. Meskipun, dua hari terakhir hujan deras turun hingga mengakibatkan banjir di berbagai lokasi.
Teguh mengatakan, pada Kamis (30/1/2025) ini, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi akan turun hujan lagi. Namun, belum ada rekomendasi untuk melakukan OMC.
"Kalau berdasarkan data BMKG, hari ini itu hujan sedang - lebat. Hari ini kami masih belum melakukan OMC," ujar Heru di Semper Barat, Jakarta Utara, Kamis (30/1/2025).
Pelaksanaan OMC dilakukan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) melalui rekomendasi dari BMKG. Selama belum ada arahan untuk OMC, maka Pemprov tidak akan melakukannya.
Namun, ia tak menutup kemungkinan untuk melakukan OMC di berbagai lokasi berdasarkan sejumlah pertimbangan.
"Tapi kedepannya kami sudah petakan kita melakukan apabila dipandang perlu," pungkasnya.
Diketahui, sebanyak 34 RT permukiman warga dan tiga ruas jalan masih kebanjiran pada Kamis (30/1/2025) siang. Banjir ini diakibatkan hujan deras yang mengguyur Jakarta dan sekitarnya pada Selasa (28/1) dan Rabu (29/1).
Kepala Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Muhamad Yohan mengatakan hujan yang terjadi selama dua hari ini mengakibatkan kenaikan volume air di berbagai pintu air. Ketinggian air yang menggenang di permukiman dan jalan ini beragam di kisaran 10 sampai dengan 80 sentimeter.
"BPBD mencatat saat ini genangan terjadi di 34 RT dan 3 ruas jalan," ujar Yohan kepada wartawan, Kamis (30/1/2025).
Baca Juga: Mahfud MD ke Prabowo: Benang Merah Mafia Tanah dan Laut Mudah Dibaca, Tugas Bapak Sangat Berat
Adapun data wilayah terdampak sebagai berikut:
Jakarta Barat terdapat 30 RT yang terdiri dari:
- Kelurahan Cengkareng Barat 1 RT
- Kelurahan Cengkareng Timur 20 RT
- Kelurahan Rawa Buaya 1 RT
- Kelurahan Pegadungan 3 RT
- Kelurahan Tegal Alur 5 RT
Penyebab: Curah Hujan Tinggi dan Luapan Kali Apuran. Ketinggian: 30 s.d 80 cm
Situasi: Masih tergenang
Jakarta Utara terdapat 4 RT Yang Terdiri dari:
- Kelurahan Rorotan 1 RT
Kelurahan Sempet Barat 3 RT Penyebab: Curah Hujan Tinggi
Ketinggian: 30 s.d 55 cm
Situasi: Masih tergenang
Jalan Tergenang terdapat 3 Ruas Jalan yang terdiri dari:
1. Jalan Kelapa Hybrida Raya, Kel. Pegangsaan Dua
Ketinggian: 20 cm
2. Jalan Pegangsaan Dua (Green Hill), Kel. Pegangsaan Dua
Ketinggian: 10 cm
3. Jalan Cakung Cilincing, Kel Sukapura
Ketinggian: 20 cm
Genangan yang sudah surut:
1. Kelurahan Rawa Buaya: 3 RT
2. Kelurahan Sukapura: 11 RT
3. Kelurahan Duri Kosambi: 7 RT
Berita Terkait
-
Mahfud MD ke Prabowo: Benang Merah Mafia Tanah dan Laut Mudah Dibaca, Tugas Bapak Sangat Berat
-
Tol Masih Ditutup, Begini Kondisi Akses Jalan Menuju Bandara Soetta usai Tergenang Banjir
-
PT TRPN Dalang Pagar Laut Bekasi Cuma Ditegur Pemprov Jabar, Lolos Denda Ganti Rugi?
-
Sebut Sertifikat Ilegal Pagar Laut Berbau Korupsi-Kolusi, Mahfud MD: Aneh, Kok Aparat Tak Bersikap Tegas?
-
Tertawa Ada HGB di Atas Laut, Mahfud MD: Hukum Diinjak-injak Bandit, Masak Kita Diam Aja?
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
Terkini
-
Lalu Lintas Jakarta Rabu Pagi: Sawah Besar Macet Akibat Kebakaran, Slipi Padat karena Kecelakaan
-
Usut Suap Bupati Ponorogo, KPK Geledah 6 Lokasi dan Amankan Uang di Rumah Dinas
-
Roy Suryo Jadi Tersangka, Mahfud MD: Tuduhan Tidak Jelas, Pembuktian Ijazah Harusnya di Pengadilan
-
Korupsi PLTU Rugikan Negara Rp1,35 Triliun, Adik JK Halim Kalla Diperiksa Polisi Hari Ini
-
Satgas Pangan Cek 61 Titik, Temukan Satu Pedagang di Jakarta Jual Beras di Atas HET
-
Usulannya Diabaikan, Anggota DPR Protes Keras dan Luapkan Kekecewaan kepada Basarnas
-
Prabowo Pangkas Rp15 Triliun, Tunjangan ASN DKI dan KJP Aman? Ini Janji Tegas Gubernur!
-
Shopee Jagoan UMKM Naik Kelas Viral di Dunia Maya, Raup Lebih dari 85 Juta Views
-
Babak Baru PPHN: Ahmad Muzani Minta Waktu Presiden Prabowo, Nasib 'GBHN' Ditentukan di Istana
-
KPK Digugat Praperadilan! Ada Apa dengan Penghentian Kasus Korupsi Kuota Haji Pejabat Kemenag?