Suara.com - Meski sudah berpengalaman, Kru helikopter militer Blackhawk yang terlibat dalam tabrakan udara di dekat Bandara Nasional Ronald Reagan meninggal dunia.
Menteri Pertahanan AS Pete Hegseth mengatakan, kru helikopter berpengalaman itu sedang menjalani penerbangan evaluasi malam yang diwajibkan.
"Mereka adalah kru yang cukup berpengalaman, dan mereka tengah menjalankan evaluasi malam tahunan yang diwajibkan. Mereka juga menggunakan kacamata penglihatan malam," ujar Hegseth dalam pernyataannya setelah kecelakaan tersebut.
Ia menambahkan bahwa Pentagon memperkirakan penyelidikan akan segera dapat menentukan apakah helikopter tersebut berada di jalur yang tepat dan pada ketinggian yang sesuai saat insiden terjadi.
Pada Rabu malam, sebuah helikopter militer AS bertabrakan di udara dengan pesawat jet penumpang regional saat pesawat itu mendekati landasan di Bandara Internasional Ronald Reagan, dekat Washington, DC.
Kedua pesawat jatuh ke Sungai Potomac.
Hingga saat ini, 28 jenazah telah ditemukan. Otoritas AS menyatakan bahwa mereka tidak meyakini ada korban selamat dalam kecelakaan tersebut.
CEO Otoritas Bandara Metropolitan Washington, John Potter, mengumumkan bahwa Bandara Nasional Ronald Reagan akan dibuka kembali pada Kamis pukul 11.00 pagi waktu setempat (16.00 GMT). [Antara].
Baca Juga: 18 Nyawa Melayang, Pesawat dan Helikopter Militer Tabrakan di Washington D.C
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Akankah Rocky Gerung Hadir? Polda Metro Tunggu Kedatangannya Terkait Kasus Ijazah Palsu Jokowi
-
Jaga Marwah Non-Blok, Connie Ingatkan Presiden Tak Sembarang Bayar Iuran Dewan Perdamaian
-
Pura-pura Jadi Kurir Ekspedisi, Dua Pengedar Narkoba di Tangerang Tak Berkutik Diciduk Polisi
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump
-
Pemulihan Listrik Pascabencana di Tiga Provinsi Sumatera Capai 99 Persen
-
Bantah Pertemuan Rahasia dengan Google, Nadiem: Saya Lebih Sering Ketemu Microsoft
-
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?