Untuk kandidat pelatih baru, Ketua Umum PSSI Erick Thohir belum menyebutkan namanya. Namun, ia membocorkan kandidat pelatih baru yang akan memenuhi target menuju Piala Dunia 2026 adalah juru taktik asal Belanda.
Hal ini dikatakan oleh Erick pada jumpa pers dalam tajuk "rencana baru terkait perkembangan timnas Indonesia" di Menara Danareksa, Jakarta beberapa waktu lalu.
"Beberapa nama yang sudah punya nama di dunia sepak bola tentu tak hanya mencari pekerjaan, mereka juga pasti ingin punya legacy untuk menjadi bagian sejarah Indonesia menuju Piala Dunia 2026," kata Erick.
Belakangan diketahui sosok pelatih Timnas Indonesia yang baru ialah Patrick Kluivert.
Erick mengatakan pelatih baru ini didapatkannya saat ia berkunjung ke Eropa pada akhir Desember 2024. Di sana, kata dia, ia menemukan tiga kandidat pelatih yang kemudian mengerucut ke satu nama.
Pria 54 tahun itu juga mengatakan bahwa pihaknya mengakhiri kerja sama dengan Shin Tae-yong dengan baik. Pelatih asal Korea Selatan tersebut menurutnya juga menerima keputusan ini dengan lapang dada.
"Hubungannya baik-baik, saya respect shin tae yong, tadi juga katanya nerima baik-baik. ada dinamika, tapi saya gak mau sebut," tutur Erick.
Lebih lanjut, pelatih baru akan datang ke Indonesia pada Sabtu (11/1/2025) malam. Nantinya, pelatih baru ini akan dikenalkan ke publik pada jumpa pers keesokan harinya Minggu (12/1/2025).
Shin Tae-yong menjadi pelatih Indonesia sejak Desember 2019. Di bawah kepemimpinannya, Tim Garuda dibawanya naik ke peringkat 127 dunia dari 173 dunia.
Baca Juga: CEK FAKTA: Erick Thohir Mundur dari Jabatan Ketua Umum PSSI
Dia kemudian mendapatkan perpanjangan kontrak sampai 2027 pada pertengahan 2024 lalu setelah mengantarkan Timnas U-23 Indonesia menembus semifinal Piala Asia U-23 2024.
Profil Patrick Kluivert
Memiliki nama lengkap Patrick Stephan Kluivert, dirinya lahir pada 1 Juli 1976 di Amsterdam, Belanda. Kluivert adalah salah satu legenda sepak bola dunia. Mantan penyerang tim nasional Belanda ini dikenal sebagai pemain dengan teknik luar biasa, kecerdasan permainan, dan ketajamannya dalam mencetak gol yang luar biasa.
Selain berkarier sebagai pemain, Kluivert juga meniti jalur kepelatihan dan direktur olahraga di berbagai klub dan tim nasional. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Elkan Baggott Tampil Solid! Bawa Ipswich Town U-21 ke Puncak Klasemen Geser MU
-
Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Patrick Kluivert Dibebankan Target Tinggi di Piala Asia 2027
-
Patrick Kluivert dan Semua Asistennya Didepak, Erick Thohir Kini Umumkan Nasib Jordi Cruyff Cs
-
Erick Thohir Resmi Tutup Pintu buat STY Kembali Latih Timnas Indonesia: Dia Bagian dari Masa Lalu
-
Siapa Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025?
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Datangi Pabrik Aqua Lagi, Dedi Mulyadi Ungkap Sumber Airnya yang Tak Sesuai Iklan
-
Tragedi Prada Lucky: Sidang 22 Seniornya Digelar, Sang Ibu Tuntut Keterbukaan
-
Terbang ke Kualalumpur, Selain Gaza, Isu 'Nuklir' Jadi Bahasan Panas Prabowo di KTT ASEAN
-
'Cuma Omon-omon?' Refly Harun Skeptis Prabowo Bisa Lepas dari Pengaruh Jokowi
-
Siap-siap, Sidang Dimulai: KPK Limpahkan Berkas Eks Kadis PUPR Sumut ke Jaksa
-
PDIP Gagas Sumpah Pemuda Baru, Ini Kata Hasto Kristiyanto
-
Airbus A400M Milik TNI AU Akan Bermarkas di Halim
-
BNI Lepas 27.300 Pelari di Wondr JRF 2025 untuk Dorong Ekonomi Hijau dan Gaya Hidup Sehat
-
Hasto Kristiyanto: Dorong Kebangkitan Ekonomi Maritim dan Desa Wisata Indonesia
-
Indonesia Sambut Timor Leste, Anggota Paling Bungsu ASEAN