Suara.com - Presiden Prabowo Subianto menyambut langsung kunjungan pendiri Microsoft, Bill Gates di Istana Merdeka, Jakarta pada Rabu (7/5/2025) pagi ini. Kepala negara bahkan tampak menunggu Bill Gates turun dari mobil.
Diketahui, mobil Mercedes-Benz hitam berpelat B 8284 ZZH yang ditumpangi Bill Gates masuk ke Istana Merdeka lewat gerbang utama di Jalan Medan Merdeka Utara.
Prabowo yang mengenakan setelan jas lengkap dengan dasi warna biru dan peci hitam, menyambut dengan hangat Bill Gates yang turun dari mobil dengan wajah semringah dan menenteng sejumlah dokumen di tangan kiri. Prabowo dan Bill Gates lantas berjabat tangan.
Setelahnya, Prabowo mengajak Bill Gates menuju ke Istana Merdeka. Sebelum masuk, Prabowo terlebih dahulu memperkenalkan sejumlah menteri yang turut mendampinginya dalam pertemuan pagi ini.
Mereka, di antaranya Menteri Luar Negeri Sugiono, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Menteri Investasi dan Hilirisasi Rosan Perkasa Roeslani, Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Viada Hafid, Menteri Kesehatan Budi Gunawan Sadikin, dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.
Terlihat Bill Gates yang terus membawa dokumen di tangan kiri. Dokumen itu dipegang Bill Gates dengan tangan kiri dari mulai turun mobil hingga masuk ke Ruang Kredensial, Istana Merdeka.
Diberitakan sebelumnya, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana mengatakan pagi ini Prabowo akan menerima langsung kunjungan Bill Gates.
"Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto pagi ini Rabu, 7 Mei 2025, sekitar pukul 08.00 WIB dijadwalkan akan menerima kunjungan tokoh filantropi dunia sekaligus pendiri Gates Foundation, Bill Gates, di Istana Merdeka, Jakarta," kata Yusuf dalam keterangannya.
Yusuf berujar Prabowo dan Bill Gates dijadwalkan mengadakan pertemuan di Istana Merdeka untuk membahas sejumlah inisiatif pembangunan berkelanjutan.
Baca Juga: Pagi Ini Prabowo Siap Sambut Bos Microsoft Bill Gates di Istana, Sederet Masalah Ini Bakal Dibahas!
"Khususnya pada isu kesehatan global, nutrisi, inklusi keuangan, dan infrastruktur digital publik," kata Yusuf.
Sebelumnya, Prabowo mengungkapkan dirinya menerima kunjungan dari bos Microsoft, Bill Gates pada Rabu, 7 Mei 2025. Pertemuan itu atas permintaan dari Bill Gates.
Prabowo mengungkapkan hal tersebut di hadapan anggota Kabinet Merah Putih dalam Sidang Kabinet Paripurna di Kantor Presiden, Senin (5/5) sore. Prabowo mengatakan permintaan bertemu dari Bill Gates sudah diajukan sejak akhir tahun lalu.
"Tanggal 7, yaitu lusa, tokoh dunia namanya Bill Gates akan datang ke kita minta ketemu saya. Sudah lama beliau minta ketemu, kalau tidak salah surat dari November," kata Prabowo.
Prabowo mengungkapkan alasan Bill Gates ingin bertemu dengan dirinya. Salah satunya untuk menyatakan langsung dukungan terhadap program Makan Bergizi Gratis (MBG).
"Minta ketemu, antara lain mau menyatakan dukungan dan penghargaan atas MBG kita. Saya merasa sangat besar hati, saya merasa jangan muji kita kita belum berhasil, kita berhasil insyaallah Desember 2025. kalau kita bisa selenggarakan antar makanan tiap hari ke 82,9 juta rakyat kita, dalam keadaanbersih keadaan aman keadaan bergizi pada saat itu lah boleh kita terima ucapan selamat.
Berita Terkait
-
Pagi Ini Prabowo Siap Sambut Bos Microsoft Bill Gates di Istana, Sederet Masalah Ini Bakal Dibahas!
-
Prabowo Buka Peluang Bertemu Jenderal Try Sutrisno dkk, Nasib Wapres Gibran di Ujung Tanduk?
-
Mantan KSAD Jenderal (Purn) Dudung Abdurachman: Gak Ada Istilah TNI Takut sama Ormas!
-
Ungkit Era Gatot, Dudung Sebut Revisi Mutasi karena Salah Tulis: Gak Ada Hubungan Sikap Tri Sutrisno
-
Wapres Gibran Mau Dilengserkan, Jenderal Dudung Waswas Manuver Seniornya di TNI, Kenapa?
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Elon Musk Mau Blokir Matahari untuk Atasi Krisis Iklim: Solusi Jenius atau Ide Nyeleneh?
-
Sita 723 Bukti Termasuk Ijazah Jokowi, Kapolda Metro Sebut Analisis Roy Suryo dkk Menyesatkan Publik
-
Fakta Baru Kasus Terapis Anak Tewas di Pasar Minggu, Korban Pakai Identitas Kakaknya buat Kerja
-
Resmi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo dkk Dijerat Pasal Ini!
-
Roy Suryo dkk Resmi Tersangka, Kasus Tudingan Ijazah Palsu Jokowi Dibagi 2 Klaster, Mengapa?
-
Parah! Jika JK Saja Jadi Korban, Bagaimana Rakyat Kecil? DPR Soroti Mafia Tanah di Kasus Jusuf Kalla
-
Polda Metro Jaya Tetapkan 8 Tersangka Kasus Fitnah Ijazah Jokowi, Termasuk Roy Suryo dan dr. Tifa
-
KPK Geledah Rumah Dinas Gubernur Riau, CCTV Disita!
-
Justru Setuju, Jokowi Santai Usulan Gelar Pahlawan Soeharto Tuai Protes: Pro-Kontra Biasa
-
Jawab Tantangan Krisis Iklim, Indonesia Gandeng The Royal Foundation di Rio 2025