Suara.com - Presiden Prancis Emmanuel Macron kembali melirik lukisan yang terpajang di Istana Merdeka, Jakarta. Kini, Macron bertanya kepada Presiden Prabowo Subianto mengenai lukisan bergambar I Gusti Ngurah Rai.
Sebelumnya, Macron menanyakan kepada Prabowo mengenai lukisan Presiden pertama RI, Soekarno.
"Jadi, siapa itu?" tanya Macron kepada Prabowo mengenai lukisan I Gusti Ngurah Rai, Rabu (27/5/2025).
Menjawab pertanyaan Macron, Prabowo menjelaskan sosok I Gusti Ngurah Rai yang merupakan tokoh pahlawan.
"Ini adalah pahlawan kita yang gugur, dia berasal dari Bali. Namanya I Gusti Ngurah Rai," kata Prabowo.
Prabowo lantas menjelaskan lebih lanjut mengenai riwayat singkat I Gusti Ngurah Rai saat ia tengah dikepung oleh pasukan Belanda.
"Dia dan batalionnya dikepung. Amunisinya habis, dan pasukan Belanda menawarkan, Anda tahu, jika dia menyerah, mereka akan menyelamatkan nyawanya," kata Prabowo.
Prabowo kemudian mengatakan, bahwa sikap nasionalisme I Gusti Ngurah Rai yang tidak menyerah kepada Belanda meski nyawa menjadi taruhannya.
"Tapi dia menolak, dia tidak mau menyerah. Jadi, dengan bayonet terpasang, dia menyerang. Dan mereka semua gugur. Satu batalion gugur semuanya," kata Prabowo.
Baca Juga: Dari Istana Merdeka hingga Borobudur, Intip Agenda Padat Kunjungan Presiden Macron di Indonesia
"Jadi, ini adalah peristiwa yang terkenal bagi kami," sambung Prabowo.
Macron kemudian bertanya kapan peristiwa tersebut terjadi. Prabowo menjelaskan, bahwa peristiwa pengepungan terjadi dalam Puputan Margarana, November 1946.
"Itu terjadi saat perang kemerdekaan kami, tahun 1946," kata Prabowo.
Mendengar penjelasan dari Prabowo, Macron menyampaikan terima kasih. Prabowo lantas menyampaikan harapan agar Macron bisa hadir dalam agenda gala dinner di Istana, Rabu malam ini.
"Merci beaucoup," kata Macron.
"Saya harap Anda bisa bergabung makan malam bersama kami," ujar Prabowo.
Berita Terkait
-
Dari Istana Merdeka hingga Borobudur, Intip Agenda Padat Kunjungan Presiden Macron di Indonesia
-
Momen Mesra Macron Gandeng Istri di Jakarta, Siapa Pejabat yang Menyambut?
-
Lukisan Soekarno di Istana Bikin Salfok! Presiden Macron ke Prabowo: This Is Your?
-
Dampingi Prabowo Sambut Presiden Prancis di Istana, Gaya Didit saat Ngobrol Bareng Istri Macron
-
Diungkap Menhan Sjafrie, Ini Sederet Obrolan Prabowo dan Macron di Istana
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Registrasi Akun SNPMB 2026 dan Jadwal Pelaksanaan SNBP Terbaru
-
Siapa Sebenarnya Pelapor Pandji? Polisi Usut Klaim Atas Nama NU-Muhammadiyah yang Dibantah Pusat
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?
-
Debit Air Berpotensi Naik, Ditpolairud Polda Metro Jaya Sisir Permukiman Warga di Pluit
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Jakarta Dikepung Banjir, Ini 5 Cara Pantau Kondisi Jalan dan Genangan Secara Real-Time
-
Superflu vs Flu Biasa: Perlu Panik atau Cukup Waspada?
-
BNI Pertegas Dukungan Sekolah Rakyat untuk Perluas Pemerataan Pendidikan Nasional
-
Tutup Rakernas I 2026, PDIP Umumkan 21 Rekomendasi Eksternal