“Untuk perkara tersebut masih dalam penyelidikan Polsek Gambir dibantu Satreskrim Polres Jakarta Pusat,” ujar Respati.
Polisi kini tengah mengumpulkan bukti dan keterangan guna mengidentifikasi serta menangkap pelaku penjambretan.
Sebelumnya, video detik-detik penjambretan tersebut sempat viral di media sosial. Dalam rekaman, terlihat korban berusaha mengejar pelaku, namun tak berhasil menangkapnya.
Korban diketahui baru saja menyelesaikan tugas liputan di kawasan JiExpo Kemayoran sebelum insiden terjadi. Ia telah melaporkan kejadian itu ke Polsek Metro Gambir.
Dalam laporan korban, insiden penjambretan itu terjadi sekira pukul 21.50 WIB.
Saat itu, ia hendak pulang ke rumahnya. Sembari menunggu angkutan umum di halte Balai Kota DKI Jakarta, korban duduk mengunakan handphone Xiaomi 12 Lite miliknya untuk membuat berita hasil peliputan.
"Aku dan wartawan Balkot (Balai Kota) lainnya turun dari Hiace di halte depan Balaikota. Terus anak-anak lain pada pulang masing-masing, sisa aku dan temanku yang juga wartawan," katanya kepada awak media lainnya.
"Kami mau beresin garapan (hasil liputan) dulu sebelum balik (pulang) karena sisa dikit lagi," katanya.
Namun, seketika itu, datang seorang laki-laki tak dikenal memakai hoodie warna biru dan helm warna hitam mengendarai motor matic langsung merampas handphone milik korban.
Baca Juga: Berhasil Ditangkap, Ini Tampang Pelaku Penjambretan Ibu dari Desainer Didiet
"Tiba-tiba, cuma selang beberapa menit aku ngeluarin hape tiba-tiba ada yang menyambar (jambret) handphoneku," ujarnya.
Pelaku kemudian melesat begitu saja.
Korban yang sadar dengan aksi perampasan tersebut sempat berlari mengejar pelaku. Namun sayang, pelaku langsung kabur menggunakan motornya, sedangkan korban terlihat berlari berdasarkan pantauan CCTV yang beredar.
"Aku langsung sadar kalau hp ku kena jambret, langsung aku kejar sambil teriak 'maling', 'maling'," ujarnya.
Handphone tersebut diketahui, dibelinya seharga Rp 5 juta. Korban juga sempat mengidentifikasi pakaian pelaku saat melakukan aksi jambret.
"Pelaku sendiri, pakai motor matic. Aku lihat dia hoodie biru, helm hitam," ucapnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026