Suara.com - Wajahnya tertunduk lemas di kursi pesakitan Pengadilan Negeri Medan, Selasa (8/7/2025). Tiromsi Sitanggang, seorang wanita bergelar doktor hukum, kini harus menghadapi kenyataan pahit, ia dituntut hukuman mati karena dituduh menjadi otak pembunuhan berencana terhadap suaminya sendiri, Maralen Situngkir.
Dalam sidang yang penuh ketegangan, Jaksa Penuntut Umum (JPU) dengan tegas meminta majelis hakim menjatuhkan vonis maksimal. Skenario keji Tiromsi yang mencoba merekayasa pembunuhan sebagai kecelakaan lalu lintas menjadi pemberat utama.
"Meminta kepada majelis hakim mengadili dan memeriksa perkara ini, untuk menjatuhkan hukuman kepada terdakwa Tiromsi Sitanggang, dengan pidana mati," sebut JPU, Emi Khairani Siregar di ruang sidang.
Jaksa menilai, status Tiromsi sebagai seorang intelektual hukum justru menjadi ironi yang menyakitkan. Pengetahuannya yang mendalam tentang hukum diduga disalahgunakan untuk merancang kejahatan sempurna. Selama persidangan, ia juga dianggap tidak kooperatif dan sama sekali tidak menunjukkan penyesalan.
“Bahwa terdakwa merupakan seorang berprofesi sebagai seorang dosen, yang telah menempuh pendidikan hingga strata tiga bidang hukum dan bergelar Doktor sehingga terdakwa mengetahui tentang hukum,” jelas Emi.
“Hal yang meringankan tidak ada,” tegasnya.
Kebohongan sang dosen mulai terkuak pada 22 Maret 2025, saat ia mengabarkan suaminya tewas akibat kecelakaan di depan rumah mereka di Jalan Gaperta, Medan.
Namun, skenario itu tak berjalan mulus. Keluarga korban yang curiga dengan luka-luka janggal di tubuh Maralen akhirnya menjadi pemicu terbongkarnya salah satu kasus pembunuhan paling licik di Medan.
Kapolsek Medan Helvetia, Kompol Alexander Piliang, menceritakan bagaimana pihaknya mencium kejanggalan sejak awal. Setelah menerima laporan dari RS Advent, tim Unit Laka Lantas langsung ke lokasi.
Baca Juga: Sadis! Bunuh Bayinya Pakai Toples, Begini Pengakuan Sang Ibu
"Istrinya (pelaku) di rumah sakit juga. Kami tanya di mana kecelakaannya, katanya di depan rumah," sebut Kompol Alexander.
Namun, di TKP, polisi tidak menemukan tanda-tanda kecelakaan sedikit pun.
Kecurigaan semakin menguat saat abang dan adik korban melihat langsung jenazah penuh luka lebam. Upaya mereka untuk meminta hasil visum dihalangi oleh Tiromsi.
"Kami kan nggak nyangka ini pembunuhan awalnya. Pada saat itu, kami minta visum ke rumah sakit nggak dikasih sama pelaku ini. Sampailah di Sidikalang, keluarga si korban, abang adiknya curiga lah dengan kematian korban, banyak kali luka-luka dilihatnya," ungkap Alexander.
Berbekal laporan keluarga, polisi bergerak untuk melakukan ekshumasi, meski sempat ditolak mentah-mentah oleh Tiromsi. Hasil autopsi menjadi bukti tak terbantahkan.
"Hasilnya meyakinkan kami kalau itu bukan lakalantas, banyak sekali luka-luka di tubuhnya, kepalanya ada bocor, dekat kemaluan ada luka, di punggung. Pokoknya banyak bekas-bekas luka dan tidak ditemukan ada bekas luka seret akibat laka lantas. Jadi, terbantahkan lah keterangan pelaku," beber Alexander.
Berita Terkait
-
Sadis! Bunuh Bayinya Pakai Toples, Begini Pengakuan Sang Ibu
-
Bikin Malu! Kasus Justin Hubner Sudah Sampai Vietnam
-
Viral Video Detik-Detik Terakhir Brigadir Nurhadi Sebelum Tewas Diduga Dianiaya Atasan
-
Diplomat Kemenlu Tewas Misterius, Kepala Terbungkus Isolasi, Dirampok atau Dibunuh?
-
Kelas yang Terjebak Masa Lalu, Saatnya Pendidikan Tinggi Menyesuaikan Diri
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
-
6 Rekomendasi HP Murah Baterai Jumbo 6.000 mAh, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
7 Fakta Bakengrind, Roti 'Bebas Gluten' yang Diduga Penipuan dan Membahayakan
Terkini
-
10 Tips dari Guru Besar Kriminologi UI Ini Jamin Karya Jurnalis Lebih Konstruktif, Antiperpecahan
-
Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2025, Apakah Libur? Ini Ketentuan Pemerintah
-
Ungkit Kasus Dokumen Palsu hingga ART Disiksa Majikan, PDIP Usul Satgas Perlindungan Buruh Migran
-
Resmi Tangguhkan Penahanan Figha Lesmana, Kapolda Metro Jaya Ungkap Alasan Ini!
-
Suporter Indonesia Luapkan Kekecewaan di Arab Saudi: Sekarang Semuanya Ngumpul di Sini
-
Kondisi Nadiem Makarim Terkuak: Dioperasi Ambeien, Kini Kembali Mendekam di Rutan Salemba
-
7 Fakta Pembunuhan Sadis Dina Oktaviani: Pelaku Rekan Kerja, Terancam Hukuman Mati
-
Siang Ini, Prabowo Panggil Tiga Menteri dan Satu Wamen Menghadap ke Istana
-
Putus Rantai Cacingan, Kemenkes Ajak Orang Tua Rutin Beri Obat Cacing dan Jaga Kebersihan Anak
-
Sejalan dengan Prabowo, TNI Sebut Sudah Terapkan Meritokrasi dalam Promosi Jabatan, Ini Contohnya