Suara.com - Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) terus bergulir.
Majelis hakim mengambil keterangan dari terdakwa Adriana Angelina Brigita. Adriana sendiri merupakan istri dari terdakwa Zulkarnaen Apriliantony alias Tony.
Tony adalah tersangka di dalam klaster koordinator dalam korupsi Judol di lingkungan Komdigi.
Di hadapan majelis Hakim, Brigita mengaku jika mantan pengacaranya memberikan instruksi agar dirinya menjadi alat tukar status kepada eks Menkominfo Budi Arie.
“Saat penyidikan, pengacara saya sempat menyatakan 'Ibu tolong bilang Bapak, udah bilang saja Bapak, Pak Budi Ari udah terima Rp14 M, Ibu keluar,” kata Brigita, dalam ruang sidang Pengadilan Ngegeri Jakarta Selatan, Rabu (16/7/2025).
Saat itu, Brigita didesak agar suaminya Tony mau memmberikan pernyataan jika Budi Arie menerima setoran dari uang panas hasil judi online sebesar Rp14 miliar.
“Pengacara saya mengatakan demikian, Ibu kalau misalnya bisa maksa Bapak, Bapak kasih pernyataan aja Budi Ari udah menerima Rp14 M, Ibu keluar,” ucapnya.
Brigita yang awam soal persoalan hukum akhirnya menceritakan hal tersebut kepada Tony selaku suaminya.
Namun Tony justru tidak setuju dengan usulan tersebut. Alasannnya, ia tidak mau menyeret seserorang yang memang tidak terlibat.
Baca Juga: Menteri Budi Arie Disebut Jadi Duri Dalam Daging di Kabinet Prabowo, Pengamat: Layak Direshuffle
“Saya bertanya sama suami saya, Pak emang benar kalau misalnya kamu udah kasih Rp14 M ke Pak Budi Arie? Enggak benar, enggak, enggak ada kayak gitu,” ucapnya.
“Ini beneran loh, katanya kamu kalau misalnya mengatakan demikian, saya lepas, saya bilang gitu. Tapi ini bener atau enggak, tidak pernah, tidak pernah saya memberikan uang Rp14 M kepada Pak Budi Arie, tidak pernah,” katanya menambahkan.
Tony kemudian mengingatkan agar Brigita tidak perlu mengarang cerita yang dibuat oleh narasi dari orang lain untuk menyelamatkan diri.
“(Suami saya bilang) saya dipenjara enggak apa-apa tapi jangan pernah menyeret orang, jangan pernah membawa orang yang tidak ada urusannya tidak bersalah dalam perkara ini. Saya bilang gitu. Suami saya meyakinkan saya apa itu benar, apa itu benar ada perkataan tawaran seperti itu,” tandasnya.
Berita Terkait
-
'Keluarga Saya Hancur!', Sesal Pilu Zulkarnaen Apriliantony Terdakwa Beking Situs Judol
-
Pensiunan Pekerja Migran Didorong Bentuk Koperasi, Begini Harapan Menkop
-
Budi Arie Sebut Kemiskinan Banyak di Desa, Kopdes Merah Putih Bisa Jadi Alat Perjuangan Ekonomi?
-
Menteri Budi Arie Disebut Jadi Duri Dalam Daging di Kabinet Prabowo, Pengamat: Layak Direshuffle
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Prabowonomics Menggema di WEF Davos 2026: Dari Danantara, MBG, hingga Efisiensi Anggaran
-
Tawuran Subuh di Bekasi Tewaskan Mahasiswa, Dua Pembacok Dibekuk Polisi
-
Banjir Masih Menggenang, Daftar Rute Transjakarta yang Setop Operasi dan Dialihkan Pagi Ini
-
Usai Pidato di Davos, Prabowo Lanjut 'Nongkrong' dan Ngopi Bareng Menteri di Paviliun Indonesia
-
Jakarta Terkepung Banjir, Disdik DKI Resmi Berhentikan Sekolah Tatap Muka Sementara
-
Lagi! Pandji Pragiwaksono Dipolisikan ke Polda Metro, Kali Ini Soal Analogi Salat di Materi Mens Rea
-
Longsor Terjang Jagakarsa, Dua Rumah Rusak dan Harta Benda Hanyut ke Kali
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir, 125 RT dan 14 Ruas Jalan Tergenang, Ratusan Warga Mengungsi
-
Tantang Pihak-pihak yang Berani Suap Pejabat, Prabowo Wanti-wanti Ada Akibatnya
-
Jakarta Siaga Cuaca Ekstrem! Ribuan Pompa dan Pasukan Biru Dikerahkan untuk Tangani Banjir