-
Seorang prajurit TNI mengamuk di sebuah bank BUMN di Gowa.
-
Pemicunya diduga kuat adalah masalah pribadi yang mengganggu emosinya.
-
TNI janji perketat tes psikologi dan aturan kepemilikan senjata.
Suara.com - Mabes TNI buka suara soal insiden prajuritnya, Praka S, yang mengamuk di sebuah bank BUMN di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Pemicunya ternyata bukan masalah kedinasan, melainkan dugaan adanya masalah pribadi yang mengganggu kondisi emosional sang prajurit.
Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Brigjen Freddy Ardianzah, mengonfirmasi dugaan awal mengenai motif di balik tindakan nekat tersebut.
"Dugaan sementara, yang bersangkutan mengalami masalah pribadi yang mengganggu kondisi emosionalnya," kata Freddy dikutip Suara.com, Sabtu (27/9/2025).
Evaluasi Aturan
Berkaca dari insiden yang terjadi pada Kamis (25/9/2025) ini, Freddy menegaskan bahwa TNI akan melakukan evaluasi menyeluruh untuk mencegah peristiwa serupa terulang.
Pengawasan terhadap prajurit, terutama yang memegang senjata, akan diperketat.
"Ini menjadi bahan evaluasi bagi TNI agar tidak lagi terjadi kejadian serupa. TNI akan memperkuat pengawasan terhadap prajurit yang memegang senjata, termasuk aspek psikologis," katanya.
Lebih dari sekadar pengawasan, TNI juga akan meninjau kembali prosedur teknis terkait kepemilikan dan penggunaan senjata dinas.
Baca Juga: DPR Kasih Warning Keras: Usut Tuntas Oknum TNI yang Aniaya Staf Zaskia Mecca
Freddy menegaskan bahwa senjata api seharusnya hanya digunakan dengan tanggung jawab yang ketat.
"Serta mengevaluasi kembali prosedur teknis kepemilikan dan penggunaan senjata dinas. Intinya, senjata hanya boleh digunakan sesuai aturan dengan tanggung jawab yang ketat," katanya.
Sebelumnya diberitakan, Praka S dilaporkan mengamuk di salah satu bank BUMN.
Peristiwa itu berawal saat Praka S masuk ke lobi bank sekitar pukul 09.00 Wita, sambil berteriak-teriak dan memegang senjata.
Kejadian itu membuat nasabah dan pegawai panik. Seorang saksi mata bernama Asrul mengatakan pelaku sempat meminta air minum dan mengaku sedang menghadapi masalah pribadi.
Meski begitu, suasana tetap mencekam hingga aparat TNI dikerahkan ke lokasi.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Pesan Pengacara PT WKM untuk Presiden Prabowo: Datanglah ke Tambang Kami, Ada 1,2 Km Illegal Mining
-
Misteri Penculikan Bilqis: Pengacara Duga Suku Anak Dalam Hanya 'Kambing Hitam' Sindikat Besar
-
Babak Baru Korupsi Petral: Kejagung Buka Penyidikan Periode 2008-2015, Puluhan Saksi Diperiksa
-
Aliansi Laki-Laki Baru: Lelaki Korban Kekerasan Seksual Harus Berani Bicara
-
Ahli BRIN Ungkap Operasi Tersembunyi di Balik Jalan Tambang PT Position di Halmahera Timur
-
Jeritan Sunyi di Balik Tembok Maskulinitas: Mengapa Lelaki Korban Kekerasan Seksual Bungkam?
-
Mendagri Tito Dapat Gelar Kehormatan "Petua Panglima Hukom" dari Lembaga Wali Nanggroe Aceh
-
'Mereka Mengaku Polisi', Bagaimana Pekerja di Tebet Dikeroyok dan Diancam Tembak?
-
Efek Domino OTT Bupati Ponorogo: KPK Lanjut Bidik Dugaan Korupsi Monumen Reog
-
Bukan Kekenyangan, Tiga Alasan Ini Bikin Siswa Ogah Habiskan Makan Bergizi Gratis