Suara.com - Beberapa pekan lalu, Lotus diberitakan telah selesai merancang dan bakal segera memproduksi sepeda motor eksklusif mereka untuk penggunaan di jalan raya. Kini, dinyatakan siap diproduksi dan sudah akan dijual dalam beberapa bulan, penampakan sepeda motor itu pun bisa disaksikan umum.
Sebagaimana ditulis Motorcyclenews.com (MCN), tampaknya rencana produksi sepeda motor ini berjalan jauh lebih cepat dari perkiraaan semula. Makanya kini, perusahaan Jerman, Kodewa, yang memegang izin atas nama Lotus, sudah berani merilis tampilan sekaligus detail teknisnya.
Sebagaimana bisa dilihat dan diketahui, mesin yang digunakan adalah V-twin 1.195cc yang berasal dari motor (superbike) RC8R KTM. Dengan berat kering motor tercatat 180kg, mesin motor ini diklaim mampu menghasilkan kekuatan 200 bhp (tenaga kuda).
"(Sepeda motor) C-01 ini mengkombinasikan kekuatan via mesin V-twin dengan desain body yang luar biasa rancangan Daniel Simon, yang mengintegrasikan bahan serat karbon, titanium, serta baja berkualitas luar angkasa," ungkap pernyataan pihak Lotus Motorcycles.
"Sepeda motor C-01 ini tidak didesain, dirancang atau diproduksi oleh perusahaan Lotus Group Plc, tapi merupakan hasil kolaborasi antara veteran sepeda motor di bawah koordinasi Kodewa, yang dipimpin Dr Colin Kolles. Pengembangan C-01 dilaksanakan dengan dukungan Holzer Group (co-owner dari Kalex), serta pakar desain Daniel Simon," jelas pernyataan itu lagi.
"C-01 akan tersedia dalam berbagai tampilan, di mana sebagian di antaranya menghadirkan ciri motor balap Lotus. Penyesuaian atau modifikasi juga dimungkinkan, tergantung sejauh mana imajinasi para klien. Dengan produksi eksklusif hanya sebanyak 100 unit, kolektor superbike maupun penggemar merek Lotus harus bergegas jika ingin memiliki salah satunya," tandas pihak Lotus pula. (Motorcyclenews.com)
Berita Terkait
-
IMHAX 2025 Suguhkan Berbagai Macam Apparel Riding Bagi Para Bikers Enthusiast
-
5 Pilihan Motor yang Praktis untuk Angkut Tabung Gas, Murah Mulai Rp8 Jutaan
-
Kenalan dengan PROTO BEV, Superbike Listrik Yamaha yang Kini Punya Suara
-
Teriakan Korban Bikin Panik! Tiga Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Massa di Kelapa Gading
-
Detik-detik Maling Motor Asal Lampung Tewas Dihajar Massa di Gang Buntu Cengkareng
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Operasi Zebra 2025 Mulai Jam Berapa? Jadwal Berlaku Besok, Ini 8 Sasaran Utama
-
7 Mobil SUV Ladder Frame Harga di Bawah Rp 100 Juta: Bandel dan Kokoh!
-
Hemat & Ramah Lingkungan: 4 Mobil Listrik Ini Pas untuk Aktivitas Harian Keluarga di Perkotaan
-
5 Rekomendasi Mobil Sedan Sunroof Murah yang Keren Buat Anak Muda
-
Strategi Federal Oil Hindarkan Konsumen dari Oli Palsu
-
Tak Kunjung Nongol di Indonesia, Pesaing MT-25 dari Honda Malah akan Discontinue, Apa Sebab?
-
Bukan Pajero Sport: Fortuner Dipaksa Discontinue Gara-Gara Kalah dari Mobil Satu Ini
-
7 Mobil Bekas Senyaman Mercy Harga Rp100 Jutaan yang Cocok untuk Pensiunan
-
Rekomendasi Bajaj untuk Kendaraan Pribadi, Berapa Harganya?
-
Vario Jadi Motor MotoGP, CBR Makin Sangar: Ini Dia Para Raja Modifikasi HMC 2025