Suara.com - Hyundai dengan berani mengejek BMW dan Mercedes-Benz. Pabrikan asal Korea Selatan (Korsel) ini mengatakan, merek-merek premium seperti keduanya terlalu banyak membenamkan teknologi kendaraan yang tak memberikan nilai tambah bagi konsumen.
Ejeken itu, seperti diwartakan Drive belum lama ini, datang dari Kepala Hyundai N dan Genesis, Albert Biermann. Hyundai N dan Genesis sendiri merupakan divisi kendaraan performa dan premium dari Hyundai.
Biermann, di sela-sela peluncuran Genesis G70 di Korsel, menilai bahwa merek-merek mewah semisal BMW serta Mercedes-Benz menggelontorkan banyak waktu dan uang demi menghadirkan teknologi yang sesungguhnya tak terlalu digunakan oleh konsumen.
"Itu semua mereka lakukan untuk pemasaran," ucap Biermann.
"Tapi, berapa orang yang kemudian benar-benar memanfaatkannya? Semua teknologi tersebut digembar-gemborkan di media massa demi menimbulkan efek kagum, demi menunjukkan level teknologi yang dimiliki. Tapi, berapa orang yang kemudian benar-benar memanfaatkannya?" lanjut dia.
Menurut Biermann, jika hanya untuk keren-kerenan namun tak memberikan nilai tambah bagi konsumen, sebuah teknologi hanya bakal menjadi 'beban' tambahan bagi para pembeli.
Biermann sendiri punya kompetensi dan pengetahuan sahih untuk memberikan penilaian tersebut. Ia adalah veteran BMW yang bekerja selama 30 tahun di sana.
Sebelum dibajak Hyundai pada 2015, Biermann merupakan Kepala BMW M, divisi mobil performa dari pabrikan asal Jerman ini.
Biermann lalu membandingkan pendekatan BMW dan Mercedes dengan Genesis. Genesis, klaimnya, lebih berfokus pada teknologi-teknologi simpel tapi mampu memberikan sebuah kendaraan yang tangguh dan mampu diandalkan dalam jangka panjang.
Baca Juga: Hyundai-Kia Pakai Jasa Mantan Desainer BMW M
Pengetesan Genesis diklaim lebih intens dibandingkan merek-merek premium Eropa. Beberapa contohnya ialah tes jalan 30 ribu km di trek khusus di Namyang, Korsel, dengan kondisi jalan dan lubang yang 'tak bisa dibayangkan'.
Genesis juga menjalani tes jalan 10 ribu km di Sirkuit Nürburgring, Jerman. Tes ini, kata Biermann, sudah jarang dilakukan kompetitor-kompetitor dari Eropa. Kalau ada, jarak tempuhnya jauh lebih sedikit dari 10 ribu km.
"Di model kami yang lain yaitu G90, Anda tak akan temukan suspensi udara, active roll-bars, atau fitur-fitur apa pun dengan embel-embel 'aktif'. Tak ada kamera yang memantau jalan. Itu bodoh. Kami punya platform baja Hyundai yang solid, juga banyak baja tipis berkekuatan tinggi. Lalu kami punya shock absorber. Itu saja," sebutnya.
"Memang benar itu semua membuat bobot sedikit lebih berat. Tapi, di dalam laporan kami, kami masih lebih unggul dari S-Class di kondisi double lane-change. Kami juga hampir mengalahkan BMW, tanpa semua fitur canggih itu," akunya menutup komentar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap
-
4 Mobil Double Cabin yang Gagah, Tangguh, dan Fungsional untuk Penggunaan Harian
-
Mending Brio atau WR-V? Segini Harga Mobil Honda 2026
-
Budget Pas-pasan? Cek 5 Mobil Matic Bekas Ini, Ada Volvo Klasik yang Harganya Cuma 20 Jutaan!
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang
-
7 Mobil Bekas MPV Harga Rp50 Jutaan untuk Keluarga Besar, Mesin Paling Bandel dan Irit BBM
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari