Suara.com - Sejak diluncurkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, Mitsubishi Xpander sukses mencuri hati konsumen. Bahkan, jagoan Mitsubishi di segmen Multi Purpose Vehicle (MPV) ini beberapa kali mampu menggeser Toyota Avanza di posisi penjualan teratas.
Kendati demikian, sejak pertama kali diluncurkan harga Xpander terus melambung. Lantas bagaimana dengan tinjauan untuk 2019, apakah produk ini akan kembali naik harga?
Menanggapi hal itu, Director of Sales and Marketing Division Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Irwan Kuncoro mengaku tidak bisa menjamin harga Xpander. Pasalnya setiap tahun selalu ada penyesuaian.
"Masalah harga setiap tahun ada penyesuaian, tinggal strateginya merek-merek itu, termasuk kami. Kapan dan berapanya, biasanya disesuaikan tambahan fitur. Hampir setiap tahun ada penyesuaian," ujar Irwan Kuncoro baru-baru ini, di Tangerang, Banten.
Lebih lanjut, Irwan Kuncoro menekankan, tidak ada batasan produsen untuk menaikkan harga produk. Sebab, ada beberapa faktor yang membuat penyesuaian harga harus dilakukan. Salah satunya adalah bea balik nama.
Sementara itu, Head of Sales and Marketing Group MMKSI, Imam Choeru Cahya mengakui Xpander terakhir naik harga pada Oktober 2018. Sedangkan 2019, menurut Imam harga pasti naik.
"Minimal kenaikannya itu BBN, namun besarnya berapa, tunggu dari pemerintah," ungkapnya.
Kalau begitu, mungkin para konsumen perlu mengagendakan segera melakukan pembelian Mitsubishi Xpander sebelum kenaikan harga menjadi kenyataan.
Baca Juga: Takut Disebut Murtad, Roger Danuarta Tanya soal Hukum Memakamkan Ibunya
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
4 Fakta Avanza Susah Mundur: Manual dan Matic Bisa Kena, Begini Triknya
-
7 Barang yang Haram Dimasukkan ke Jok Motor, Jangan Sampai Bikin Fatal Bikers Pemula
-
5 Vespa Matic Paling Murah untuk Anak Kuliah, Mesin Bandel dan Stylish
-
Mengenal Cara Kerja Teknologi Hybrid pada Daihatsu Rocky
-
Teknisi Yamaha Indonesia Kantongi Standar Global di WTGP 2025
-
4 Motor Bekas Bahan Custom Terbaik untuk Modifikasi Low Budget Anak Skena Kalcer
-
Pesona Kembaran Honda Beat yang Makin Irit, Punya Bagasi Luas dan Teknologi Kekinian
-
5 Mobil Bekas Sekelas Pajero dan Fortuner, Kabin Super Lega Harga Mulai Rp70 Jutaan
-
5 Motor dengan Bagasi Besar yang Muat Simpan Helm, Mulai Rp19 Jutaan
-
5 Motor Matic Kuat Angkut Barang Berat, Cocok untuk Kuli hingga Kurir Paket