Suara.com - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, dikenal sebagai sosok tangguh saat menjalankan tugasnya. Tak cuma itu, pria kelahiran 1971 ini juga sering memperlihatkan keromantisannya bersama istri tercinta.
Baru-baru ini, mantan Walikota Bandung tersebut kembali pamer momen mesra bersama istri tersayang.
Hal ini tampak dari potret yang ia unggah dalam akun Instagram pribadinya @ridwankamil.
Dalam potret tersebut, ia dan Atalia Praratya tampak sedang mengendarai moge yang gagah, Royal Enfield Classic 500.
Dalam keterangan unggahannya, ia mengaku boncengan dengan istri dalam rangka melakukan kegiatan bakti sosial di wilayah Sukabumi, Jawa Barat.
Hal yang membuat para kaum jomblo iri yakni ketika Ridwan Kamil memakaikan helm kepada sang istri sebelum melakukan perjalanan bakti sosial.
Banyak warganet yang menyebutkan kalau potret ini diibaratkan film Dilan dan Milea.
Mereka seolah tak pernah kehabisan cara untuk tetap terlihat romantis meskipun sedang menjalankan tugas lewat aksi sosialnya tersebut.
Potret ini pun berhasil mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.
Baca Juga: Biar Irit, Motor Royal Enfield Dibubuhi Mesin Antimainstream!
"Kang emil so sweet sekali, saya aja gak pernah dipasangin helm," tulis @ptrzhr121004.
"Ya Allah, tolong sisakan satu cowok keren kaya Pak @ridwankamil," komentar @helooria.
Bicara tentang motor yang digunakan Ridwan Kamil, ada fakta menarik soal Royal Enfield Classic 500.
Motor ini dibekali mesin 1 silinder berkapasitas 499 cc. Dengan mesin tersebut, motor ini mampu memuntahkan tenaga hingga 27,2 bhp dengan torsi puncak 41,3 Nm.
Seperti dikutip dari berbagai sumber, motor ini dibanderol Rp 75 juta Off The Road.
Jadi jangan heran kalau harga On The Road motor ini bisa mencapai Rp 100 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
MMKSI Rayakan 55 Tahun dengan Komitmen Memberdayakan Perjalanan Keluarga Indonesia
-
6 Rekomendasi Mobil Pick Up Bekas untuk Usaha Kecil, Harga Mulai Rp20 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Matic Bekas Murah buat Pemula, Harga Mulai 50 Jutaan
-
Honda Verza Sampai Mio M3: 5 Motor Bekas Terbaik di Bawah Rp 10 Juta yang Jarang Rewel
-
5 Rekomendasi Ban Mobil Budget Pekerja Gaji UMR, Tetap Aman Tanpa Boros
-
4 Tips Jitu Pilih Mobil Keluarga Irit BBM dan Minim Perawatan
-
Insentif Industri Otomotif? Menperin Agus Bilang Oke, Menko Airlangga: Enggak Perlu!
-
NMAX dan PCX Waspada, Skutik Premium untuk Kaum Mendang-mending yang Ingin Fitur Sultan Harga Teman
-
Terpopuler: Pria Ngaku Bawa Mobil Barang Bukti saat Ditagih Debt Collector, Harga GSX-R150 Bekas
-
5 Pilihan Mobil Menteri Harga Karyawan, Tampil Mewah dengan Harga Murah Cocok untuk Gaji UMR