Suara.com - Direktur Operasional PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) Prasetia Budi menyatakan bahwa pihaknya melakukan rekayasa rute di kawasan Jalan Karel Satsuit Tubun atau KS Tubun, Jakarta Barat, hari ini, Selasa (10/11/2020). Selain datangnya pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab, juga adanya unjuk rasa di kawasan Patung Kuda, Monas, Jakarta Pusat.
"Penutupan jalan di kawasan KS Tubun, Jakarta Barat dan kawasan Monas, Jakarta Pusat berimbas pada layanan operasional Transjakarta, dan dilakukan modifikasi berupa pengalihan dan perpendekan rute," jelas Prasetia Budi kepada wartawan, Selasa (10/11/2020).
Ia mengatakan, modifikasi rute ini diberlakukan agar Transjakarta tetap bisa memobilitas masyarakat yang tetap harus beraktivitas.
"Namun, tetap diimbau untuk selalu berhati-hati dan mengutamakan keselamatan diri sendiri dan keluarga," jelasnya.
Berikut adalah modifikasi layanan Transjakarta untuk hari ini:
1. Koridor 1 (Blok M – Kota)
- Mengalami pengalihan rute untuk kedua arah, dan untuk sementara tidak melewati halte Monas dan Bank Indonesia
2. Koridor 2 (Pulogadung – Harmoni)
- Mengalami pengalihan rute untuk kedua arah.
- Halte yang tidak melayani arah Pulogadung: Monas, Balaikota, Gambir 2, Kwitang
- Halte yang tidak melayani arah Harmoni: Atrium, RSPAD, DEPLU, Gambir 1, Istiqlal, Juanda, Pecenongan
3. Rute 6A (Ragunan - Monas via Kuningan) dan rute 6B (Ragunan - Monas via Semanggi)
- Mengalami perpendekan rute menjadi Ragunan – Tosari.
- Halte yang tidak melayani: Halte Bundaran HI, Halte Sarinah, Halte Monas, Halte Bank Indonesia
4. Koridor 9 (Pluit – Pinang Ranti)
Baca Juga: Stylish di Jalan Raya serta Angkasa, Inilah Duet Porsche - Embraer
- Mengalami pengalihan rute menggunakan akses tol dalam kota.
- Halte yang tidak melayani: Central Park, RS Harapan Kita, Slipi Jaya Kemanggisan, Slipi Petamburan, JCC Senayan
5. Tiga layanan Jaklingko yang mengalami pengalihan rute:
- JAK11 (Tanah Abang – kebayoran Lama
- JAK12 (Pulogadung – Tanah Merah)
- JAK14 (Tanah Abang – Meruya)
6. Bus stop
- Bus stop yang tidak melayani arah Tanah Abang:
Bus stop RS. Bakti Mulia sampai dengan Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) Blok G arah Tanah Abang - Bus stop yang tidak melayani arah Kebayoran Lama:
Bus stop Jl.Petamburan sampai dengan Slipi Petamburan 1
Selain rute ini, semua layanan masih berjalan normal dan beroperasi secara situasional. Kendati begitu, pihak Transjakarta bekerja sama dengan pihak Polda Metro Jaya guna memastikan keamanan pelanggan, petugas di lapangan dan keberlangsungan operasional Transjakarta hari ini.
"Layanan akan kembali normal apabila kondisi sudah kondusif serta dapat dilintasi armada bus," pungkas Direktur Operasional PT Transportasi Jakarta.
Berita Terkait
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
Rekayasa Lalin MRT Glodok-Kota Dimulai 10 Januari, Simak Rutenya
-
Subsidi Dipangkas, Pemprov DKI Jamin Tarif Transjakarta hingga MRT Tak Bakal Melejit di 2026
-
Daftar Pengalihan Rute Transjakarta Selama Demo Buruh di Depan Istana
-
Awas Macet! Simak Detail Rekayasa Lalu Lintas MRT Jakarta di Harmoni-Mangga Besar Selama 8 Bulan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Ingin Beli SUV Mewah, Ini Daftar Harga Mobil Subaru Januari 2026!
-
Rp3 Juta Dapat Motor Bekas Apa? Ini 5 Opsi yang Bermesin Bandel dan Mudah Dirawat
-
Terkenal Bandel, 5 Motor Bekas Ini Ternyata Cuma Dijual Rp5 Jutaan
-
Siapkan Tabungan Mulai Sekarang! Ini 5 Rekomendasi Motor buat Mudik Nyaman di Lebaran 2026
-
4 Rekomendasi Motor Bebek Terbaik Harga Murah Under 7 Juta: Serba Bandel, Serba Irit!
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
-
7 Tips Memilih Motor Bekas untuk Anak Sekolah Anti Zonk: Biar Nggak Dapat Unit Rewel
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
Motor Matic Terbaik Yamaha Harga di Bawah Rp 20 Juta: Pilih Mio M3, Gear 125, atau Gear Hybrid?
-
Awas Cat Rusak! Jangan Cuci Motor saat Mesin Panas, Ini Solusi Gratis Biar Awet