Suara.com - Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat sudah mulai diberlakukan mulai tanggal 3 sampai dengan 20 Juli 2021.
Beberapa ruas jalan yang penting di seluruh Jawa dan Bali sudah dijaga oleh petugas. Hal ini guna menyukseskan PPKM darurat agar penyebaran virus covid-19 bisa ditekan.
Namun, tak sedikit orang ngeyel dan nekat keluar rumah untuk melakukan aktivitas, baik pemotor maupun pemobil.
Meskipun begitu, pemerintah pun tak segan memberhentikan mereka dengan mengerahkan seluruh aparat yang berjaga di tiap perbatasan.
Bahkan kendaraan taktis juga turut dikerahkan demi membuat masyarakat yang ngeyel mengurungkan niat untuk keluar dari rumah.
Seperti yang terlihat dalam sebuah video unggahan akun Instagram @tmcpoldametro satu ini. Dalam unggahannya tersebut, terlihat sebuah kendaraan taktis Anoa dikerahkan untuk menjaga perbatasan.
Kendaraan garapan dari PT Pindad ini sengaja diparkir di tengah jalan untuk menutup akses para pemotor maupun pemobil yang nekat ingin beraktivitas.
Satu per satu pun dibuat mundur dan putar balik ketika sudah menemui Anoa yang diparkir di jalan tersebut.
Melihat hal ini pun, warganet langsung membanjiri kolom komentar di postingan tersebut.
Baca Juga: Warga Curhat Terjebak Penyekatan PPKM Darurat Tapi Disuruh Kerja: HRD Tolong Ngertiin!
"Untuk menghadapi orang-orang yang ngeyel," tulis @76kir***
"Mantap pak, coba seketat ini dari awal pak," beber @apriand***.
"Yang naek kereta, dihadang panser di rel keretanya," celetuk @dnielsti****.
Berbicara mengenai Anoa, kendaraan ini adalah buatan PT Pindad. Ranpur ini dibekali mesin Diesel Turbo Charger Inter Cooler, 6 silinder segaris.
Dengan mesin tersebut kendaraan ini mampu menyemburkan tenaga hingga 320 daya kuda pada 2.300 rpm.
Mobil dapat menempuh jarak hingga 600 km dengan kapasitas tangki 200 liter.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
5 Mobil Bekas dengan Suspensi Paling Empuk, Nyaman Dikendarai ke Mana Saja
-
2026 Masih Jadi Rebutan? Pesona Yaris Bakpao 2011 yang Dijual Mulai Rp80 Juta
-
9 Alternatif Avanza Lebih Empuk Anti Limbung, MPV Paling Worth It Modal 60 Jutaan
-
Biaya Cabut Berkas Mobil dan Cara Mengurusnya
-
Cara Balik Nama Mobil: Panduan Mudah untuk Pemilik Baru Kendaraan Bekas
-
Kapan Waktu Terbaik Beli Mobil Baru? Ini Pilihannya agar Hemat Puluhan Juta
-
Toyota Perpanjang Periode Harga Pre-Book Veloz Hybrid di Rp 299 Juta
-
Gaji Rp5 Juta Bisa Dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Murah dan Tips Biar Cicilan Tak Seret
-
Terpopuler: Wali Kota Selamat usai Ditembak RPG Mobil Bikin Penasaran, Suzuki Terdepak dari Thailand
-
Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat