Suara.com - Polda Metro Jaya sedang melakukan kajian untuk menambah jumlah pos penyekatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat. Saat ini, titik penyekatan mencapai 75 pos di sejumlah wilayah di DKI Jakarta.
Dirlantas Polda Metro Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo menegaskan bahwa pihaknya akan terus menambah jumlah pos penyekatan PPKM Darurat di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Tujuannya agar warga patuh dan memilah masuk ke Ibu Kota Jakarta.
"Saat ini kami sedang mengkaji untuk kemungkinan menambah titik penyekatan lagi," jelas Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, dikutip dari Korlantas Polri, Rabu (14/7/2021).
Ia mengimbau masyarakat agar mematuhi seluruh aturan PPKM Darurat, salah satunya tidak masuk ke wilayah DKI Jakarta lantaran angka penyebaran Covid-19 terus naik.
"Kami akan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mematuhi semua ketentuan PPKM Darurat," tambah Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo.
Kekinian, total jumlah titik pemeriksaan kendaraan dalam masa PPKM Darurat mencapai 75 pos penyekatan yang tersebar di jalan tol dan batas kota DKI Jakarta.
Adapun pemeriksaan di pos penyekatan diterapkan pada 3-20 Juli 2021. Semua warga yang ingin melewati pos wajib menunjukkan STRP atau Surat Tanda Registrasi Pekerja, karena hanya pekerja pada sektor esensial dan kritikal yang boleh melintas.
Berita Terkait
-
156 Siswa Terpapar Narkotika, Gerindra Desak Pemprov DKI Perketat Penjualan Obat Keras
-
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Waspada Hujan Ringan di Seluruh Wilayah
-
DPRD DKI: 137 Kawasan Jakarta Rawan Narkoba, Menyusup ke Kamar Kos dan Apartemen
-
Berkedok Toko Plastik, Polisi Bongkar Peredaran Ribuan Obat Berbahaya Ilegal di Jagakarsa
-
Pemeriksaan Dokter Richard Lee sebagai Tersangka di Polda Metro Jaya Ditunda
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Cosplay Low Budget! Calya Ini Maksa Jadi Mobil Listrik Modal Stiker, Pas Dicek Aslinya Ternyata...
-
Perubahan New Raize dan Daftar Harga Terbarunya
-
Praktis! Simak Cara Pakai Fitur Trade-in Motorku X untuk Upgrade Motor Honda
-
Harga Mirip, Mending Toyota Avanza 1.5 L 2019 atau Toyota Sienta 2014?
-
Skutik Retro Royal Alloy JPS 245 Resmi Mengaspal di Indonesia, Punya Dashcam Bawaan
-
Tampang Mirip Mini Cooper tapi Harga Cuma Rp100 Jutaan, Suzuki Ini Bikin Geger Pencinta Mobil Retro
-
Honda Brio Satya S Baru Dibekali CVT, Lebih Murah dari BYD Atto 1
-
DFSK Beri Penjelasan Kasus Mobil Listrik Gelora E yang Terbakar di Tol JORR
-
5 Mobil Keluarga di Bawah Rp50 Juta, Irit dan Ekstra Nyaman Dikendarai
-
Mimpi Punya Mobil Listrik Kini Nyata, Intip Cicilan BYD Atto 1 Mulai Rp3 Jutaan Saja