Suara.com - All-New NMax 155 Connected yang hadir di akhir 2019 memboyong sederet pembaruan dari generasi sebelumnya. Tidak hanya sisi desain dan mesin, namun terdapat penambahan fitur yang lebih modern pula. Salah satu fitur yang menonjol adalah Yamaha Y-Connect.
Fitur yang bisa menghubungkan pengendara dengan sepeda motor melalui perangkat bluetooth ini menawarkan banyak informasi terkait kondisi sepeda motor sampai data berkendara.
Fitur Yamaha Y-Connect memberikan banyak manfaat dalam mendukung aktivitas berkendara konsumen. Salah satunya adalah gaya berkendara Eco (Eco riding). Hal ini dikarenakan Yamaha Y-Connect dilengkapi fungsi Revs Dashboard, yang memiliki Eco indicator sehingga bisa dijadikan acuan untuk berkendara dalam posisi irit.
Selain di Revs Dashboard, indikator serupa juga tersedia di tampilan speedometer untuk mempermudah pengendara dalam memantaunya.
Tidak hanya Eco indicator, konsumen juga bisa memanfaatkan fungsi Rank pada Yamaha Y-Connect untuk mengumpulkan Eco point sebanyak-banyaknya dalam rangka memaksimalkan gaya berkendara irit ini.
Artinya, semakin sering berkendara dalam posisi Eco riding maka semakin besar pula Eco point yang diperoleh.
Untuk memastikan efektivitas dari gaya berkendara Eco itu sendiri, pengguna bisa mengecek konsumsi bahan bakar motor secara harian, bulanan atau tahunan. Caranya, gunakan fungsi fuel consumption check di aplikasi Y-Connect.
Bagi konsumen All-New NMax 155 Connected dan All-New Aerox 155 Connected yang doyan touring, fungsi ini berguna untuk membuat perencanaan perjalanan. Khususnya terkait biaya bensin.
Selain pengecekan konsumsi bahan bakar dan Revs Dashboard yang dilengkapi Eco Riding indicator di dalamnya, aplikasi Y-Connect juga memiliki fungsi lain. Yaitu pengecekan kondisi oli dan aki, notifikasi pesan dan telfon masuk, notifikasi malfungsi sepeda motor hingga pengecekan lokasi parkir terakhir motor saat terhubung dengan aplikasi.
Baca Juga: Terbuka Bagi Warga Jaktim, Yamaha Indonesia Layani Vaksinasi Gratis di Pulo Gadung Plant
Seru bukan, pemanfaatan Yamaha Y-Connect ini.
Berita Terkait
-
Kini Makin Murah! Intip Spesifikasi Lengkap Hyundai i20, Hatchback Lincah Cocok untuk Anak Muda
-
KIA Rio vs Grand Avega Hatchback, Mending Mana? Segini Harga dan Pajaknya
-
Beli Tiket Film Penerbangan Terakhir di M-Tix, Ada Promo Buy 1 Get 1 Free
-
Toyota Raize Berapa cc? Simak Spesifikasi, Harga Seken dan Konsumsi BBM
-
Mending Mana Dibanding Fortuner? Segini Harga Seken dan Konsumsi BBM Toyota Harrier
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Ingin Beli SUV Mewah, Ini Daftar Harga Mobil Subaru Januari 2026!
-
Rp3 Juta Dapat Motor Bekas Apa? Ini 5 Opsi yang Bermesin Bandel dan Mudah Dirawat
-
Terkenal Bandel, 5 Motor Bekas Ini Ternyata Cuma Dijual Rp5 Jutaan
-
Siapkan Tabungan Mulai Sekarang! Ini 5 Rekomendasi Motor buat Mudik Nyaman di Lebaran 2026
-
4 Rekomendasi Motor Bebek Terbaik Harga Murah Under 7 Juta: Serba Bandel, Serba Irit!
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
-
7 Tips Memilih Motor Bekas untuk Anak Sekolah Anti Zonk: Biar Nggak Dapat Unit Rewel
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
Motor Matic Terbaik Yamaha Harga di Bawah Rp 20 Juta: Pilih Mio M3, Gear 125, atau Gear Hybrid?
-
Awas Cat Rusak! Jangan Cuci Motor saat Mesin Panas, Ini Solusi Gratis Biar Awet