Suara.com - Tengah bersiap mengungsikan mobil ke tempat lebih tinggi atau sedang menangani kendaraan roda empat yang terdampak banjir? Hal pertama perlu diperhatikan adalah sistem kelistrikan mobil.
Dikutip dari Suzuki Indonesia, mobil lansiran baru dilengkapi sistem operasional otomatis serta semakin banyak mengandalkan jaringan listrik. Agar lebih aman, bagian ini mesti diperhatikan terlebih dahulu. Sehingga bisa meminimalkan potensi terjadinya hubungan arus pendek.
Berikut adalah tips yang dibagikan Suzuki Indonesia dalam mempersiapkan mobil menghadapi kondisi darurat banjir:
1. Lepas bagian kabel aki untuk menghindari terjadinya korsleting.
- Kabel aki memiliki hubungan erat dengan komponen listrik atau elektronik dalam mobil. Jika kabel aki dibiarkan begitu saja dan tidak dicabut, bisa berpotensi memicu terjadinya arus pendek saat ada air yang masuk ke dalam mobil.
2. Nonaktifkan rem tangan
- Lakukan agar kampas rem menjadi lengket. Mirip dengan kondisi saat mobil sudah lama tidak digunakan, maka rem tangan harus dinetralkan untuk menstabilkan kondisi mesin saat akan kembali digunakan.
- Untuk mobil bertransmisi manual, agar posisinya tidak bergerak terbawa arus banjir, gunakan batu sebagai pengganjal atau ganti gigi mesin ke gigi satu.
- Untuk mobil matik, pindahkan persneling menjadi mode parking atau parkir.
3. Tidak menyalakan mesin atau starter pada mobil yang baru terendam banjir.
- Selain berlaku atas kendaraan terkena atau terendam banjir, juga pada mobil yang tidak diketahui pernah terkena banjir atau tidak saat diungsikan atau dibawa ke lokasi lebih tinggi.
- Mesin yang dinyalakan saat kompartemennya basah atau terendam air bisa menimbulkan arus pendek, juga membuat air masuk lebih banyak lagi.
4. Jika ingin memindahkan mobil ke tempat lebih aman caranya demikian:
- Bagi kendaraan bertransmisi manual cukup didorong dan tidak perlu menyalakan mesin.
- Bagi kendaraan bertransmisi matik atau transmisi otomatis sebaiknya tidak didorong, tangani dengan mobil gendong.
5. Lakukan pengeringan bagian pengapian mobil.
- Mobil memiliki komponen pengapian, antara lain busi, saringan udara, alternator, karburator, koil, dan delco kabel. Piranti ini cukup mudah rusak jika terkena banjir, sehingga perlu dikeringkan supaya tidak memperparah kerusakan mobil.
- Cek apakah fungsinya masih normal atau terdapat gangguan akibat mobil terendam banjir. Saat melakukan pemeriksaan, lakukan dengan teliti agar mobil bisa berfungsi secara maksimal dan tidak mogok.
Baca Juga: Tips Mencegah Stres Saat Mengemudi Mobil di Musim Hujan
Berita Terkait
-
Perhatikan Efek Perjalanan Jarak Jauh Terhadap Sistem Kelistrikan Mobil
-
Rem Tangan Tak Bisa Diturunkan? Ini Deretan Sebabnya
-
Cara Mengatasi Rem Tangan Mobil yang Tidak Bisa Diturunkan
-
Menegangkan! Detik-detik Sopir Lari Kejar Truk yang Meluncur di Tol Kalikangkung
-
Rem Tangan Terlalu Lama Aktif Bisa Picu Masalah? Benarkah?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Ingin Beli SUV Mewah, Ini Daftar Harga Mobil Subaru Januari 2026!
-
Rp3 Juta Dapat Motor Bekas Apa? Ini 5 Opsi yang Bermesin Bandel dan Mudah Dirawat
-
Terkenal Bandel, 5 Motor Bekas Ini Ternyata Cuma Dijual Rp5 Jutaan
-
Siapkan Tabungan Mulai Sekarang! Ini 5 Rekomendasi Motor buat Mudik Nyaman di Lebaran 2026
-
4 Rekomendasi Motor Bebek Terbaik Harga Murah Under 7 Juta: Serba Bandel, Serba Irit!
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
-
7 Tips Memilih Motor Bekas untuk Anak Sekolah Anti Zonk: Biar Nggak Dapat Unit Rewel
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
Motor Matic Terbaik Yamaha Harga di Bawah Rp 20 Juta: Pilih Mio M3, Gear 125, atau Gear Hybrid?
-
Awas Cat Rusak! Jangan Cuci Motor saat Mesin Panas, Ini Solusi Gratis Biar Awet