Suara.com - Sebuah rumor beredar, menyebutkan adanya kemungkinan kemunculan Yamaha R3 dengan tampang baru yang mirip dengan Yamaha R7.
Yamaha R3, versi luar negeri dari Yamaha R25 yang beredar di Indonesia, akan mendapat ubahan tampang menjadi makin mirip "R" series lainnya, seperti yang sebelumnya mereka lakukan pada Yamaha R15.
Dilansir dari media otomotif Vietnam, MotoSaigon, motor berkapasitas 321 cc (versi Indonesia hadir dengan kapasitas mesin lebih kecil, 250cc) ini juga disebut-sebut juga akan dibekali fitur yang lebih modern.
Laporan dari Vietnam ini juga menampakkan perkiraan desain dari calon motor baru tersebut, dengan desain serba lebih runcing, tak seperti Yamaha R25 saat ini yang desainnya kurang sporty.
Untuk saat ini, versi generasi kedua dari Yamaha R25 hadir dengan mesin DOHC yang bertenaga 26,5 kW dengan torsi 23,6 Nm.
Motor tersebut dibanderol dengan harga mulai dari Rp 68 jutaan, lengkap dengan fitur seperti ABS, panel instrumen LED, mensin bertransmisi 6 percepatan dan tangki bahan bakar berkapasitas 14 liter.
Sayangnya belum diketahui apakah motor tersebut juga akan hadir dengan pembaharuan mesin agar makin memikat calon konsumen, mengingat pesaingnya kini punya dapur pacu yang lebih bertenaga dibanding dengan R25 generasi kedua tersebut.
Kira-kira kalau motor tersebut hadir dengan tampang seperti pada hasil olah digital di atas, makin laku nggak, ya?
Baca Juga: Curhat Pria Ditolak Beli Yamaha Fazzio karena Bayar Cash, Sales Malah Sarankan Kredit
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Wuling Darion Bukukan Ribuan Unit Sejak Dirilis, Varian EV Dominasi Pemesanan
-
Bujet Terbatas? Ini 5 Mobil Bekas Sedan Rp20 Jutaan yang Nyaman dan Tetap Stylish
-
5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Rp50 jutaan Untuk Mobil Pertama Mahasiswa
-
Motul Berikan Paket Perawatan Premium Setiap Pembelian Mobil Bekas
-
3 Rekomendasi Mobil Kijang Rp 20 Jutaan yang Masih Layak Pakai di Tahun 2025
-
5 Rekomendasi Motor Cruiser 250cc, Tampilan Gagah Rasa Moge
-
BullAES Buktikan Sistem Pencahayaan Kendaraan Bukan Sekedar Pelengkap
-
LEPAS L8 Turut Diboyong ke GJAW 2025, Tawarkan Standar Baru di Dunia Otomotif Indonesia