Suara.com - VinFast Auto menandatangani kerja sama strategis dengan lima mitra dealer di Indonesia, untuk membangun jaringan servis di Jabodetabek, Medan dan Batam. Penandatanganan ini dilakukan di arena IIMS 2024 yang berlangsung di JI Expo, Jakarta hingga 25 Februari mendatang.
Dealer VinFast pertama di Indonesia adalah PT Gallerie Setia Utama (Gallerie), PT Bevos Auto Mandiri (BAM), dan PT Gran Cipta Cemerlang (GCC) yang berpusat di Jakarta; PT Mega Central Autoniaga (MCA) yang berbasis di Medan; dan PT Majesty Auto Sejahtera (Majesty) di Batam.
Kesepakatan ini akan membantu VinFast memperkuat eksistensi merek dan dapat dengan cepat terkoneksi langsung dengan konsumen di Indonesia.
Diperkirakan para dealer ini akan mulai menjual model VF 5, VF e34, VF 6, dan VF 7 pada tahun ini setelah peluncuran resmi setiap model di Indonesia. Detail harga dan penjualan, termasuk waktu pemesanan dan kebijakan purna jual akan diumumkan secara resmi pada semester pertama 2024.
"VinFast gembira bisa bermitra dengan dealer otomotif terkemuka di Indonesia untuk membawa solusi mobilitas modern, menarik, dan ramah lingkungan kepada pelanggan Indonesia," kata CEO VinFast Indonesia Tran Quoc Huy dalam siaran pers yang diterima di Jakarta akhir pekan ini.
Kami percaya kesepakatan ini membuka jalan untuk fondasi pengembangan yang kuat bagi VinFast dan mitranya, sekaligus membuka peluang tak terbatas untuk industri transportasi berkelanjutan baik di tingkay lokal dan regional."
“Kami sangat bangga bisa bermitra dengan VinFast. Kerjasama strategis ini akan menghasilkan kendaraan berkualitas tinggi, berharga kompetitif dengan desain youth, dukungan purnajual mumpuni ke pasar Indonesia," timpal Hartono Kurniawan, Direktur BAM.
VinFast bertujuan untuk memperluas jaringan distribusi kendaraan listriknya tahun ini untuk mencakup semua kota besar di Indonesia.
Langkah ini menunjukkan tekad VinFast untuk dengan cepat menjadi merek kendaraan listrik pilihan bagi konsumen Indonesia, serta menggambarkan visi globalnya, termasuk tujuan mempromosikan revolusi transportasi nol emisi untuk masa depan yang lebih ramah lingkungan bagi semua orang.
Baca Juga: Vinfast Akan Bawa Bus Listrik di IIMS 2024
Di Indonesia Vinfast juga akan membangun pabrik mobil listrik berkapasitas 50.000 unit per tahun. Pabrik itu akan mulai dibangun tahun ini.
Berita Terkait
-
Komitmen ke Jokowi, Pabrik Vinfast di Indonesia Dibangun Tahun Ini Juga
-
Debut di IIMS 2024, Vinfast Akan Jual Mobil Listrik di Kisaran Rp 250 Juta
-
Resmi Masuk Indonesia, Vinfast Bawa 6 Mobil Listrik di IIMS 2024
-
Vinfast Janji Akan Bangun Pabrik Berkapasitas 50.000 Mobil Listrik di Indonesia
-
Vinfast Debut Global Mobil Listrik Setir Kanan di IIMS 2024
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
5 Pilihan Motor Honda yang Mirip Vespa untuk Mahasiswa: Desain Retro, BBM Irit
-
5 Motor Matic Bekas dengan Bagasi Lega, Paling Oke untuk Kurir Makanan
-
5 Mobil Listrik yang Mudah Diparkir: Mulai Rp180 Jutaan, Klop Buat Pengemudi Pemula
-
SUV China Bikin Geger, Spek Gahar dan Ada Shower Biar Segar
-
Terpopuler: Nissan Juke Bangkit dari Kubur, Motor Berbagasi Lega Cocok untuk Belanja
-
5 Mobil Bekas Eropa Irit untuk Pencinta Brand, Budget ala Kelas Menengah
-
5 Skuter Matic Bekas dengan Bagasi Lega untuk Belanja Ibu Rumah Tangga
-
4 Motor Honda Mirip Vespa: Gaya ala Sultan, Dompet Tetap Aman
-
Perbandingan Dua Mobil PHEV Asal China yang Tawarkan Efisiensi Tanpa Tinggalkan Performa
-
Berapa Pajak Honda BeAT November 2025? Segini Biaya Tahunan untuk Tipe Termurah