Suara.com - Denny Cagur dikenal memiliki koleksi kendaraan antik, salah satunya Vespa. Terungkap dari data LHKPN, ia memiliki sebanyak 5 unit Vespa yang harganya tak murah.
Salah satu Vespa yang menjadi sorotan yakni Vespa Darling lansiran tahun 1964 atau tepatnya di era orde lama. Dalam LHKPN-nya, motor ini memiliki nilai yang setara dengan Toyota Yaris bekas.
Usut punya usut, ternyata motor ini didapat dari hadiah dari sang istri. Vespa Darling yang dimiliki Denny Cagur bukanlah unit biasa. Skuter klasik ini merupakan produksi khusus untuk pasar Indonesia, yang membuatnya sangat dicari para kolektor.
Bayu, rekan Denny yang membantu proses pembelian menyebutkan kalau Vespa Darling milik Denny ini asli Indonesia. Hal ini diungkapkan dalam Youtube Denny Cague TV. Ia mengungkapkan beberapa ciri khas Vespa Darling asli Indonesia:
- Logo 'P coret' Piaggio pada nomor rangka dan mesin
- Font khusus pada penomoran
- Frame number unik di balik jok
- Kode 'GAP' pada batok setang
Vespa Darling menjadi incaran kolektor karena kelangkaannya dan nilai historisnya sebagai produk khusus pasar Indonesia. Setiap unit asli memiliki detail yang tidak dapat ditiru, menjadikannya aset berharga dalam dunia koleksi skuter klasik.
Ia menyebutkan kalau Vepsa Darling ini memiliki harga mencapai tiga digit lantaran keasliannya. Berdasarkan LHKPN Denny, Vespa Darling ini memiliki banderol Rp 164 juta. Dengan harga tersebut, motor ini bisa ditukarkan dengan Toyota Yaris bekas lansiran tahun 2017 yang dibanderol mulai dari Rp 165 juta.
Kisah Vespa Darling Denny Cagur ini menjadi contoh bagaimana sebuah kendaraan klasik bisa menjadi hadiah istimewa yang menggabungkan nilai nostalgia, sejarah, dan kemewahan dalam satu paket.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
4 MPV Bekas Muat Banyak Mulai Rp50 Jutaan, Solusi Cerdas Mudik Lebaran Tanpa Mikir Cicilan
-
Konsumsi BBM Hyundai Stargazer X vs Xpander Cross Irit Mana?
-
Intip Legenda Yamaha RX 350 si Pembantai Moge, RX King Sungkem Dulu
-
Kisaran Harga Raize dan Rocky Bekas: Ini Penyakit Umum Mesin 1.0 Turbo yang Perlu Diketahui
-
Strategi Mitsubishi Fuso Jaga Takhta Pasar Otomotif Nasional Lewat Peningkatan Kualitas SDM
-
5 Pilihan Mobil Suzuki untuk Dijadikan Mobil Pertama, Terkenal Irit dan Mudah Dirawat
-
Update Harga Mobil Wuling Januari 2026, AirEv Turun Harga?
-
Naksir Pajero Sport Baru? Sebelum Beli, Intip Dulu Pesona GWM Tank Bekas, Harga Mirip!
-
Yamaha LEXi LX 155 Kini Adopsi Warna Baru Milik XMAX dan NMAX TechMax
-
5 Motor Bekas Yamaha Harga Rp3 Jutaan, Cocok untuk Kendaraan Harian