Suara.com - Pembicaraan merger yang banyak dipublikasikan antara Honda dan Nissan dilaporkan berada di ambang kegagalan.
Dua rival Jepang ini mulanya diprediksi bahwa mereka dapat segera membentuk produsen mobil terbesar ketiga di dunia dengan bergabung.
Namun laporan terbaru mengklaim bahwa Nissan berencana mengakhiri negosiasi setelah mengetahui bahwa Honda lebih tertarik pada pengambilalihan penuh alih-alih kerja sama.
Keinginan dari Honda tersebut agaknya membuat pihak Nissan gusar. Dilansir dari The Drive, disebutkan bahwa "perbedaan" ini mungkin terlalu besar untuk diatasi.
Poin utama perselisihan adalah bagaimana kedua produsen mobil tersebut melihat kemitraan ini.
Honda diduga meminta Nissan untuk menjadi anak perusahaannya, yang merupakan "penyimpangan dari semangat awal" diskusi.
Menurut Reuters, anggota dewan Nissan akan bertemu "dalam waktu dekat" untuk memutuskan apakah akan melanjutkan pembicaraan. Tetapi jika bukan Honda, kemungkinan besar akan ada pihak lain.
Nissan dalam dilema di mana penjualan mereka jatuh di pasar utama dan terlilit utang serius, dan masalahnya akan diperparah oleh tarif yang diancam akan diberlakukan oleh pemerintahan Trump atas barang-barang yang diproduksi di Meksiko.
Meninggalkan Honda bisa membuka peluang bagi Foxconn untuk mengejar pengambilalihan dan kembali berseteru dengan Honda, seperti yang dilaporkan akhir tahun lalu.
Baca Juga: Momen Lawas Iris Wullur Curhat di Dalam Mobil Kembali Viral: Ketika Laki Gue Gosipin Perselingkuhan
Kali ini, Nissan mungkin tidak memiliki tawaran yang lebih menarik untuk menahan raksasa teknologi Taiwan tersebut.
Sedangkan bagi Honda, nilai pasarnya hampir lima kali lebih besar daripada Nissan, yang mungkin menjadi alasan mengapa mereka cukup berani untuk menunjukkan kekuatan korporatnya.
Sementara Nissan mengklaim memiliki rencana pemulihan, sumber mengatakan Honda telah khawatir tentang kemajuan yang dibuat.
Tidak mengherankan, saham Honda meningkat sebesar 8% di Bursa Efek Tokyo pada akhir perdagangan Rabu, sementara saham Nissan turun sebesar 4%.
Kedua perusahaan belum secara resmi mengomentari laporan tersebut atau bagaimana pembicaraan merger berlangsung, tetapi mereka sebelumnya mengatakan akan memberikan pembaruan pada pertengahan Februari.
Disinyalir bahwa Mitsubishi, yang tampaknya meninggalkan negosiasi, menerima tawaran serupa dengan Nissan yang tidak disukainya.
Berita Terkait
-
Momen Lawas Iris Wullur Curhat di Dalam Mobil Kembali Viral: Ketika Laki Gue Gosipin Perselingkuhan
-
Honda Roadsync Duo Bikin CUV e: Punya IQ Tinggi, Pemotor Makin Dimanjakan
-
Drama Ioniq 5: Ketika Mobil Listrik Canggih Bikin Geger Pengguna Jalan Jakarta Karena Hal Sepele
-
Lisa Blackpink Terciduk Isi Bensin di SPBU, Mobilnya Bukan Kaleng-kaleng
-
PT Transjakarta Disebut-sebut Izinkan Mobil Pejabat Masuk Jalur Busway, Publik: Semua Demi Kepentingan Pejabat
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Strategi Agresif Motul Indonesia Perkuat Jaringan Distributor Demi Kuasai Pasar Pelumas 2026
-
Apakah Sepeda Listrik Boleh Dicas Semalaman? Ini 5 Tipsnya Biar Aman
-
Modifikasi Toyota 86 Indonesia Siap Gebrak Pameran Osaka Auto Messe 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Toyota Bekas Termurah 2026 yang Irit dan Bandel
-
Waktu Peluncuran Suzuki e-Vitara Diprediksi Hanya Tinggal Menunggu Waktu
-
5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
-
5 Mobil Bekas dengan Captain Seat yang Lebih Murah dari Alphard, Cocok Buat Mudik
-
Quartararo Berharap Yamaha M1 dengan Mesin V4 Bisa Lebih Bertenaga di MotoGP
-
5 Mobil dengan Kaki-Kaki Paling Kuat, Tahan Banting Buat Touring Jarak Jauh dan Beban Berat
-
Kia Siapkan Sedan Listrik Kelas Atas, Performa Sekencang Lamborghini Huracan