Suara.com - Jetour mengumumkan kesepakatan untuk pendirian 23 titik showrom bersama perusahaan mitra dari 30 showroom yang ditargetkan di 2025.
Disampaikan Sales & Network Director PT Jetour Motor Indonesia, Michael Budihardja, rencana perluasan showroom Jetour di beberapa kota besar di seluruh Indonesia menandai tonggak penting dalam perjalanan Jetour di Indonesia.
"Sebagai langkah awal untuk menjangkau lebih banyak konsumen dan memberikan pengalaman terbaik, kami berkomitmen untuk menghadirkan kepuasan melalui fasilitas yang nyaman, layanan berkualitas, serta tim profesional yang siap melayani dari tahap penjualan hingga aftersales," ujar Michael Budihardja, di JIexpo Kemayoran, Selasa (18/2/2025).
Saat ini, showroom Jeour yang telah beroperasi berlokasi di Pluit dan Kelapa Gading, bekerja sama dengan PT Mimosa Putra Abadi dan PT Shaka Inovasi Prestasi.
Sementara itu, Jetour juga sedang dalam proses pembangunan beberapa showroom tambahan yang berlokasi di Makassar, Batam, dan Surabaya guna memperluas jangkauan serta memberikan layanan terbaik bagi konsumen di berbagai wilayah Indonesia.
Untuk kegiatan Sales dan Service, konsumen akan dilayani oleh tenaga penjualan dan teknisi yang telah dilatih secara profesional.
Dalam roadmap Jetour, selain kendaraan ICE, perusahaan otomotif asal China ini juga akan menghadirkan pelayanan perawatan kendaraan listrik.
Oleh karena itu, pengembangan jaringan showroom Jetour selanjutnya juga akan dilengkapi dengan fasilitas pengisian daya baterai dan update software.
Baca Juga: Pacific Umumkan Pembangunan Pabrik Kendaraan Listrik di IIMS 2025
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
Pilihan
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (BSPR): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
-
Dua Emiten Pemenang Lelang Frekuensi 1,4 GHz Komdigi: Penawaran Capai Rp 400 Miliar
Terkini
-
Intip Skema Cicilan Wuling Darion EV dan PHEV di GJAW 2025
-
5 Motor Bebek untuk Keluarga, Tangguh dan Irit BBM Tak Kalah dari Matic
-
Pecinta QJMOTOR Pulau Dewata Sekarang Punya Wadah Baru
-
5 Mobil Sedan Bekas yang Kuat di Tanjakan dan Gesit di Jalanan untuk Harian
-
Ada Mitsubishi Destinator, MMKSI Optimis Capai Target 2.000 Unit Pemesan di GJAW 2025
-
Budget di Bawah 100 Juta Dapat Mobil MPV Apa? Ini 5 Rekomendasi Terbaik untuk Keluarga
-
5 Pilihan Moge Bekas Paling Murah yang Masih Layak Pakai di 2025
-
7 Rekomendasi Mobil Sport Bekas di Bawah Rp100 Juta
-
3 Warna Mobil yang Bikin Harga Jual Anjlok, Nomor 2 dan 3 Paling Banyak Dipilih
-
3 Motor Listrik Murah Mirip Yamaha NMAX: Pas Di Kantong Cocok Buat Touring