- Changan, pabrikan otomotif China, memasuki pasar Indonesia dengan komitmen jangka panjang menghadirkan mobilitas masa depan ramah lingkungan.
- CEO Changan Indonesia menyatakan fokus mereka adalah transformasi transportasi hijau melalui teknologi global yang teruji dan andal.
- Perusahaan ini memiliki modal kuat dari 40 tahun pengalaman manufaktur global serta inovasi keselamatan seperti teknologi ADAS dan baterai teruji.
Suara.com - Pabrikan otomotif asal China Changan memulai langkah besarnya di pasar Indonesia. Membawa komitmen jangka panjang perusahaan ini hadir dengan visi menghadirkan mobilitas masa depan yang lebih ramah lingkungan bagi masyarakat di kota-kota besar.
Melalui filosofi bertajuk Sharing the Future Changan menegaskan pendekatan kolaboratif dalam membangun inovasi teknologi. Langkah ini bertujuan menciptakan solusi mobilitas berkelanjutan yang dapat dinikmati secara global termasuk oleh konsumen di tanah air.
CEO Changan Indonesia Setiawan Surya menjelaskan bahwa kehadiran mereka bukan sekadar menjual unit kendaraan. Perusahaan ingin menjadi bagian dari transformasi transportasi hijau di Indonesia melalui teknologi yang sudah teruji.
“Melalui semangat Sharing the Future, kami berkomitmen menghadirkan teknologi yang telah teruji secara global, kualitas dan keandalan yang dapat dipercaya, serta inovasi yang relevan untuk mendukung masa depan mobilitas yang lebih cerdas dan berkelanjutan,” kata Setiawan Surya dalam keterangannya, Senin (19/1/2025).
Changan memiliki modal kuat dengan pengalaman lebih dari 40 tahun di industri manufaktur otomotif global. Portofolio produk yang beragam diklaim mampu menjawab dinamika kebutuhan konsumen Indonesia yang semakin kritis terhadap kualitas dan fitur kendaraan.
Setiawan menambahkan bahwa Changan bertekad untuk menjadi mitra mobilitas yang berkontribusi nyata bagi perkembangan industri otomotif nasional.
“Dengan perjalanan panjang dalam inovasi dan pencapaian global, Changan hadir di Indonesia sebagai partner mobilitas yang ingin tumbuh dan berkontribusi bersama masyarakat Indonesia,” ujar dia.
Fokus pada keberlanjutan dibuktikan dengan pengembangan inovasi Golden Shield Battery. Sistem baterai ini dirancang khusus untuk meningkatkan efisiensi keamanan serta keandalan kendaraan listrik agar lebih aman bagi penggunanya.
Dari sisi keselamatan Changan menyematkan fitur Advanced Driver Assistance System atau ADAS. Teknologi keselamatan pintar ini sudah diterapkan pada model unggulan seperti Deepal S07 serta jajaran kendaraan lainnya yang akan dipasarkan.
Baca Juga: Debut CHANGAN di GJAW 2025, Bawa Dua Mobil Listrik Harga Terjangkau
Rekam jejak Changan di kancah internasional tergolong sangat masif. Hingga kini mereka memiliki 21 basis manufaktur dan 76 pabrik yang tersebar di berbagai negara. Kekuatan riset dan pengembangan mereka juga didukung oleh pusat R&D global di Italia, Jepang, Inggris Amerika Serikat, Jerman, hingga China.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
5 Motor Seirit Honda BeAT untuk Harian dan Perjalanan Jauh, Kantong Tetap Aman!
-
4 Rekomendasi SUV Bekas: Perkasa, Murah, Awet tapi Boros Dikit
-
Budget Rp50 Juta Dapat Toyota Kijang Tahun Berapa? Cek Pilihannya untuk Mobil Keluarga
-
Terpopuler: 5 Mobil Honda Bekas yang Jarang Rewel, Motor Kopling Paling Kuat Nanjak
-
Apa Saja Faktor yang Bikin Harga Mobil Terjun Bebas?
-
4 Varian Nissan March Bekas Paling Dicari Karyawan, Perawatan Mudah Gak Bikin Boncos
-
Mobil Manual Bekas vs Mobil Matic Bekas, Mana yang Lebih Untung Jangka Panjang?
-
Perbandingan Avanza Bekas vs Xenia Bekas, Mana yang Lebih Ideal untuk Mobil Keluarga?
-
7 Model Baru Harley-Davidson 2026, Varian Touring Mewah dengan Mesin Milwaukee-Eight VVT 117
-
Jarak Tempuh Wuling Cloud EV vs BYD M6 Mending Mana?