Suara.com - Mimisan merupakan sesuatu yang bisa terjadi secara tiba-tiba, bahkan saat puasa. Dari sinilah muncul banyak pertanyaan apakah mimisan bisa membatalkan puasa.
Mimisan adalah kondisi saat hidung Anda mengeluarkan darah. Kondisi ini bisa disebabkan oleh berbagai hal, salah satunya kelelahan. Maka, wajar jika mimisan bisa terjadi kapan saja.
Apakah Mimisan Bisa Membatalkan Puasa?
Melansir dari laman Islam QA, mimisan bukanlah hal yang membatalkan puasa. Pasalnya, darah yang keluar dari hidung saat mimisan bukanlah atas keinginan Anda.
Dengan begitu, mimisan dinilai tidak berpengaruh pada puasa dan tidak menunjukkan bahwa Anda ingin membatalkannya. Selain itu, mimisan merupakan kondisi ketika ada darah yang keluar, bukan masuk ke dalam tubuh.
Namun, Anda sebaiknya tidak menyedot atau menelan darah yang keluar saat mimisan. Tindakan ini justru bisa membatalkan puasa karena ada cairan yang masuk ke dalam tubuh.
Selain itu, hindari mendongakkan kepala saat mimisan. Ini juga bisa menyebabkan darah mengalir ke belakang hidung dan masuk ke tenggorokan.
Hal senada juga tertulis dalam karya Syekh Manshur bin Yunus al-Bahuti yang berjudul Kassyaf al-Qina berikut.
وَ (لَا) فِطْرَ (إنْ جَرَحَ) الصَّائِمُ (نَفْسَهُ أَوْ جَرَحَهُ غَيْرُهُ بِإِذْنِهِ وَلَمْ يَصِلْ إلَى جَوْفِهِ) شَيْءٌ مِنْ آلَةِ الْجَرْحِ (وَلَوْ) كَانَ الْجَرْحُ (بَدَلَ الْحِجَامَةِ) (وَلَا) فِطْرَ (بِفَصْدٍ وَشَرْطٍ وَلَا بِإِخْرَاجِ دَمِهِ بِرُعَافٍ) ؛ لِأَنَّهُ لَا نَصَّ فِيهِ وَالْقِيَاسُ لَا يَقْتَضِيهِ
Baca Juga: Kapan Batas Waktu Mandi Junub Saat Puasa Ramadhan? Rasulullah Pernah Pagi Hari
Artinya: “Dan tidak batal puasa bila orang yang puasa melukai dirinya atau dilukai orang lain atas izinnya dan tidak ada sesuatu apapun dari alat melukai yang sampai ke tubuh bagian dalam, meski tindakan melukai sebagai ganti dari hijamah.
Tidak pula membatalkan puasa disebabkan oleh al-Fashdu (mengeluarkan darah dengan merobek otot), al Syartu (menyayat kulit untuk menyedot darah), dan mengeluarkan darah dengan mimisan. Sebab tidak ada nash (syariat) di dalamnya sedangkan metode qiyas tidak menuntutnya.” (Syekh Manshur bin Yunus al-Bahuti, Kassyaf al-Qina’, juz 2, hal.320.
Cara menangani mimisan saat puasa
Alih-alih menyedot atau menengadahkan kepala, berikut adalah cara yang tepat untuk mengatasi mimisan.
- Condongkan badan Anda ke depan.
- Gunakan ibu jari dan telunjuk untuk memencet bagian depan hidung selama kurang lebih 10 menit sampai darah mulai berhenti.
- Kompres pangkal hidung menggunakan kompres dingin untuk memperlambat perdarahan.
- istirahat yang cukup.
Telah terjawab apakah mimisan bisa membatalkan puasa dan cara mengatasinya. Semoga puasa Ramadhan anda berjalan lancar.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Berita Terkait
-
Kapan Batas Waktu Mandi Junub Saat Puasa Ramadhan? Rasulullah Pernah Pagi Hari
-
Muntah Tidak Disengaja Apakah Membatalkan Puasa Ramadhan? Ini Hukum dan Contoh Situasinya
-
Niat Puasa Ramadhan Bahasa Jawa, Arab serta Doa Berbuka
-
Apakah Boleh Niat Puasa Ramadhan Pagi Hari? Ini Ketentuan Menurut Hadist
-
Apa Arti Mokel Puasa? Kuatkan Iman, Jangan Mudah Tergoda!
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Tanggal Berapa Puasa Ramadan 2026 Dimulai: Ini Versi Pemerintah dan Muhammadiyah
-
Doa Malam 27 Rajab, Mustajab Memohon Cita-cita
-
Amalan-amalan Bulan Syaban Menurut Anjuran Rasulullah dan Ulama
-
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Tahun 2026, Lengkap Niat, dan Amalan Sunah
-
Amalan Bulan Rajab Menurut Ustaz Adi Hidayat, Evaluasi Total Kualitas Hidup
-
Awal Rajab NU dan Muhammadiyah 2025, Ini Tiga Amalan yang Bisa Dijalankan
-
Hukum Mewarnai Rambut dalam Islam, Apakah Boleh Menurut Ulama dan Fiqih?
-
KH Abdul Muid Ahmad, Ulama Rendah Hati dari Ponpes Al Muayyad Wafat Hari Ini
-
Bacaan Surat Yasin Lengkap 83 Ayat, Latin, Terjemahan, dan Keutamaan Jantung Al-Qur'an
-
Tata Cara dan Niat Sholat Gerhana Bulan 7 September 2025 untuk Imam dan Makmum