Suara.com - Sebanyak 8.000 personel gabungan dari unsur TNI - Polri akan dikerahkan untuk mengamankan acara pembukaan Asian Games 2018 yang bakal digelar pada Sabtu (18/8/2018) mendatang.
Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian pun mengaku telah memerintahkan seluruh Polda dan Polres di Indonesia untuk menyiapkan pasukan cadangan. Hal ini demi memperketat pengamanan selama perhelatan akbar olahraga bangsa Asia itu berlangsung di Tanah Air.
"Personelnya hampir 8.000 (dari) Polri-TNI dan segenap unsur yang lain. Kemudian kita juga punya cadangan kalau terjadi kontigensi. Kemudian semua wilayah juga saya perintahkan untuk mengamankan wilayah masing-masing di seluruh Indonesia, termasuk di Polda dan di Polres-polres lain," kata Tito di Polda Metro Jaya, Rabu (15/8/2018).
Selain itu, Tito mengaku telah membentuk empat ring pengamanan di seluruh venue Asian Games 2018, termasuk di kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat yang menjadi lokasi acara pembukaan. Menurut Tito, pengamanan di empat ring tersebut akan dikoordinasikan dengan INASGOC sebagai pihak penyelengga Asian Games 2018.
"Kemudian ring satu, dua, tiga, empat, nanti sudah ada koordinasi dengan INASGOC. Yang masuk terseleksi nanti diperkirakan 20-30 ribu mungkin yang hadir di acara itu," katanya.
Selain pengamanan, Tito menyampaikan, Polri juga bakal menerapkan rekayasa lalu lintas serta mengawal rombongan kendaraan atlet dari wisma Atlet Kemayoran menuju lokasi acara pembukaan Asian Games 2018. Petugas, kata dia, juga akan mensterilkan kendaraan agar tak masuk ke kompleks GBK.
"Kemudian di selama acara pun nanti juga ada rekayasa lalin, pengalihan arus selama acara, karena tidak ada kendaraan kecuali VVIP yang masuk ke kompleks GBK, tidak ada! Yang lain akan parkir di luar dan jalan, kemudian usai acara nanti kita juga akan mobilisasi menuju ke Kemayoran, juga kita lakukan pengamanan dan pengawalan serta rekayasa lalin," ungkap Tito.
Berita Terkait
-
Catatan Hitam KontraS di HUT TNI: Profesionalisme Tergerus, Pelibatan di Urusan Sipil Kian Meluas!
-
Ada HUT ke-80 TNI dan Dihadiri Prabowo, Tugu Monas Ditutup Sementara untuk Wisatawan Besok
-
Prabowo Bakal Hadiri HUT ke-80 TNI, Monas Ditutup untuk Wisatawan Minggu Besok
-
KAI Antisipasi Ledakan 942 Ribu Penumpang di HUT TNI Besok: Ambulans dan Medis Kami Siapkan
-
HUT TNI 2025: Debut Seragam Baru Bikin Prajurit Lebih "Gaib" di Medan Perang?
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Marco Bezzecchi Rajai Sprint Race, Bocah Pacu Jalur Dapat Sepatu Marc Marquez
-
Marco Bezzecchi Gila! Menyalip di Lap Terakhir, Hancurkan Dominasi Ducati di Mandalika
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Mandiri Looping for Life Edukasi 1.000 Siswa Mandalika dan Perkuat UMKM di MotoGP 2025
-
Kualifikasi MotoGP Indonesia: Marco Bezzecchi Lampaui Rekor Catatan Waktu Tercepat Jorge Martin
-
Marco Bezzecchi Segel Pole Position MotoGP Indonesia, Marc Marquez Tercecer
-
Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Mandalika 2025, Nonton di Sini
-
Final Trial Game Dirt 2025 Bandung: Duel Hidup-Mati M. Zidane vs Asep Lukman
-
Ajak Generasi Muda Cintai Alam, Rock Climbing Festival 2025 Digelar
-
Segera Bergulir! Ribuan Atlet Siap Adu Gengsi di PON Bela Diri 2025 Kudus